Cuma Butuh 5 Alat Olahraga Ini di Rumah untuk Membentuk Tubuh Ideal tanpa ke Gym
Di masa pandemi Corona seperti sekarang ini olahraga memang sangat penting, namun jadi hal yang sulit untuk dilakukan. Bukan karena malas, ya, kebanyakan orang jadi enggan ke luar rumah dan memiliki keterbatasan alat olahraga di rumahnya.
Mungkin kebanyakan dari kita, khususnya generasi milenial memang sudah terbiasa untuk berolahraga di tempat-tempat khusus yang memiliki sarana lengkap seperti di gym, misalnya. Alat olahraga yang lengkap di sana selain membantu membentuk badan dengan praktis, nih, sekaligus memotivasi kita untuk berolahraga.
Namun, karena sekarang kita masih harus menjaga jarak dan menghindari kerumunan, maka nge-gym jadi salah satu tempat yang harus dihindari. Tenang! Kamu bisa tetap membentuk tubuh meski #dirumahaja!
5 Alat Olahraga Murah untuk Bentuk Tubuh Ideal selama Pandemi
Memang, sih, kita masih bisa membentuk badan secara ideal saat #dirumahaja tanpa bantuan alat-alat khusus. Namun, tetap saja kalau sudah terbiasa menggunakan alat olahraga, tuh, rasanya ada yang kurang.
Tertarik punya alat olahraga sendiri di rumah? Kamu bisa, lho, bentuk tubuh ideal di rumah selama pandemi (bahkan nggak perlu lagi ke gym!) dengan beberapa alat olahraga yang murah dan sederhana ini. Penasaran? Yuk, simak!
1. Lompat tali (skipping)
Skipping merupakan salah satu cara olahraga di rumah yang menyehatkan sekaligus murah meriah, lho.
Yup, harga jump rope untuk skipping dengan kualitas baik sudah bisa kamu dapatkan mulai dari Rp25 ribu hingga Rp100 ribuan di berbagai e-commerce.
Nah, olahraga skipping sendiri bisa jadi salah satu olahraga kardio alternatif yang bahkan lebih efektif daripada jogging atau berlari di atas treadmill buat kamu yang ingin membakar lemak.
Bayangin aja hanya dengan melakukan skipping secara intens selama 10 menit, nih, kalori yang dibakar setara jogging nonstop selama 30 menit! Skipping juga bagus untuk meningkatkan kebugaran jantung dan paru, sekaligus melatih kekuatan otot kaki.
2. Resistance band
Resistance band alias karet resistansi merupakan alat kebugaran yang wajib kamu punya di rumah.
Seutas tali dari karet yang harganya nggak sampai Rp150 ribu ini punya banyak kegunaan, lho. Kamu bisa menggunakannya sebaai alternatif dumbell maupun barbell buat yang terbiasa pergi ke gym untuk membentuk tubuh.
Kamu juga bisa menggunakan resistance band untuk latihan berbagai gerakan seperti bench press, dead lift, hingga barbell squat, lho.
FYI, resistance band dibuat untuk melatih kekuatan otot dengan resistansi yang efektif, lho, untuk membentuk tubuh ideal di rumah.
3. Matras yoga
Matras yoga bukan sekadar alat olahraga untuk melakukan yoga atau meditasi, ya. Alat satu ini bahkan jadi salah satu yang paling wajib kamu miliki untuk berolahraga di rumah.
Fungsi dari matras yoga sendiri adalah untuk menjaga pijakan kamu agar tetap mantap selama melakukan manuver-manuver yoga sekaligus melindungi tubuh dari benturan jika jatuh tergelincir.
Selain itu matras juga bisa kamu pakai untuk melakukan berbagai gerakan olahraga tanpa alat yang bisa dilakukan di rumah seperti aerobik atau HIIT.
Dijamin, deh, kamu akan terbantu banget saat melakukan gerakan apa pun di atas permukaan matras ini. Pijakan yang mantap dan antislip membuat berbagai gerakan olahraga jadi terasa jauh lebih mudah.
BACA JUGA: 8 Olahraga Ringan di Rumah saat Social Distancing
4. Bola fitness
Nah, kalau jarang melakukan olahraga yang berat, bola fitness jadi salah satu alat olahraga yang cocok untuk kamu miliki di rumah.
Alat yang satu ini umumnya digunakan untuk terapi, tetapi baik juga untuk latihan kardio, kekuatan, keseimbangan, postur, dan fleksibilitas tubuh.
Bola fitness ini pun nggak berat dan bisa menjadi salah satu alat olahraga di rumah yang bisa digunakan untuk segala umur, bahkan untuk ibu hamil.
Buat kamu yang jarang berolahraga, ya, alat-alat ringan namun mudah digunakan seperti ini dijamin bakal memotivasi kamu bergerak.
5. Dumbell karet
Kalau yang ini merupakan alat olahraga yang umum kamu jumpai di gym. Kamu juga bisa ‘berinvestasi’ membeli dumbell karet sendiri dengan terjangkau di e-commerce untuk berolahraga selama #dirumahaja.
Yup, alat ini bakal sangat cocok kamu miliki di rumah, apalagi kalau yang nggak bisa olahraga tanpa menggunakan alat-alat berat seperti latihan kekuatan.
Bobot dumbell karet sendiri nggak kalah bervariasi dari dumbell besi. Ada yang sangat ringan mulai 1 kilogram sampai yang berat yaitu 10 kilogram.
Melatih tubuh dan membentuk otot adalah salah satu cara terbaik untuk membakar lemak, menurunkan berat, dan membentuk tubuh ideal. Nah, latihan kekuatan sendiri merupakan cara yang paling efektif untuk membentuk otot.
Itulah dia berbagai alat olahraga dengan harga yang murah dan wajib kamu miliki di rumah untuk membentuk tubuh ideal, bahkan tanpa harus ke gym.
Yuk, manfaatkan waktu kamu untuk berolahraga, apalagi di momen setelah bulan puasa dan Lebaran. Pastinya kamu mau menurunkan berat badan yang tiba-tiba naik karena kebanyakan makan kemarin bukan?
Alat apa yang sudah kamu miliki di rumah, atau apa yang ingin kamu beli untuk berolahraga rutin? Yuk, bagikan pendapatmu di kolom komentar.
Bagikan artikel ini