·9 May 2021

Beda Batuk Kering dan Covid-19, Kenali 4 Gejalanya!

·
3 minutes read
Beda Batuk Kering dan Covid-19, Kenali 4 Gejalanya!

Cek di sini beda batuk kering dan Covid-19 biar nggak salah kaprah!

Umumnya penyakit batuk tidak terlalu dianggap sebagai sebuah penyakit yang harus diwaspadai, apalagi penyakit batuk bisa hilang dengan sendirinya dalam waktu relatif singkat.

Namun, belakangan ini batuk bisa menjadi suatu penyakit yang mengkhawatirkan. Hal ini disebabkan World Health Organization (WHO) pernah menyebutkan bahwa batuk bisa menjadi salah satu gejala dari dimulainya virus Corona baru atau Covid-19.

Lantas, bagaimana cara mengetahui beda batuk kering dan Covid-19?

4 Gejala Beda Batuk Kering dan Covid-19

Batuk kering memang menjadi salah satu gejala yang dialami oleh pasien Covid-19, namun tidak semua gejala batuk kering pasti menunjukkan Anda terpapar virus Corona. Berikut ini beberapa gejala yang harus kamu perhatikan untuk mengenali perbedaannya.

1. Sifat muncul yang berbeda

Kamu yang mengalami batuk kering pasti tidak menyadari kapan tepatnya mulai mengalami batuk-batuk tersebut, ya. Maklum batuk kering biasanya terjadi secara tiba-tiba.

Namun, apabila kamu mengalami batuk kering yang merupakan gejala Covid-19, batuk tersebut biasanya akan terjadi di tengah hari dan gejalanya akan terus berlanjut. Selain itu, perlu diingat juga apabila kamu pernah ada interaksi dengan orang dalam pengawasan Covid-19 maka kemungkinan besar bisa terpapar.

2. Frekuensi tak sama

That nagging cough - Harvard Health
Source: Harvard Health

Perbedaan yang mencolok antara gejala batuk kering biasa dengan batuk kering paparan virus Corona adalah perasaan yang mengganggu si penderita.

Ketika orang batuk kering biasa, tuh, mereka akan merasa seakan-akan ada sesuatu yang tersumbat di saluran pernapasannya. Namun, batuk kering yang mengarah kepada gejala Covid-19 biasanya terjadi terus-menerus sepanjang hari tanpa merasa ada yang menahan saluran pernapasan.

3. Gejala fase penyerta

Home Remedies to Stop Sneezing - eMediHealth
Source: eMediHealth

Ada perbedaan fase penyerta antara batuk kering biasa dengan batuk kering akibat virus Corona. Untuk batuk kering biasa, fase penyerta biasanya terjadi sebelum batuk terjadi, seperti bersin-bersin sebelum akhirnya mulai mengalami batuk kering.

Namun, pada gejala Covid-19, batuk kering adalah si fase penyerta dari Covid-19 sendiri. Batuk kering ini akan terjadi terus-menerus tanpa ada fase bersin-bersin yang mendahului.

4. Indikasi lanjutan

Fever in adults - red flag symptoms | GPonline
Source: GPonline

Batuk kering umumnya akan sembuh dalam waktu kurang dari 2 minggu. Dalam rentang itu, gejala batuk kering juga akan berangsur melunak. Frekuensi batuk akan berkurang sedikit demi sedikit sampai akhirnya tidak lagi menunjukkan gejala.

Batuk kering yang dialami seseorang dengan infeksi Covid-19 biasanya akan terus berlanjut. Waktu penyembuhannya sendiri bisa lebih dari 2 minggu, serta biasanya akan diikuti oleh lanjutan gejala seperti demam dan gejala sesak napas.


Itulah beberapa beda batuk kering dan Covid-19 yang harus kamu ketahui. Ternyata, kamu tidak perlu terburu-buru khawatir ketika mendapati ada anggota keluarga yang mengalami gejala batuk kering, kan?

Meskipun begitu, penting bagi kita untuk tetap menjaga kebersihan agar kita tetap terjaga dari segala jenis penyakit dan tetap sehat. Supaya kesehatanmu terjamin di kost, kamu harus cobain tinggal di Rukita, deh.

Selain memiliki lokasi strategis yang dekat dengan fasilitas umum seperti Rumah Sakit, kamu juga akan menikmati service bersih-bersih mendetail tanpa biaya tambahan di Rukita. Oleh karena itu, kebersihan dan kenyamanan kamu selama tinggal di Rukita sudah pasti terjamin. Harga sewa kamarnya pun aman buat kantong!

Penasaran sama Rukita? Yuk, langsung cek lokasi unit Rukita di bawah ini!



Atau ketik ini di browser: bit.ly/rukita-wfh-ready

Ingin tahu unit Rukita di lokasi lainnya? Yuk, kunjungi www.Rukita.co atau langsung hubungi Nikita (customer service Rukita) di +62 811-1546-477. Follow juga akun Instagram Rukita di @Rukita_Indo dan Twitter di @Rukita_Id untuk berbagai info serta promo menarik!

Apakah kamu pernah merasa khawatir dengan batuk kering yang diderita? Ceritakan pengalamanmu, ya, di kolom komentar.

Bagikan artikel ini