Tipe, Jenis, Cara Sewa, dan Rekomendasi Apartemen Sewa Terbaik
Sebelum sewa di apartemen Jakarta, yuk, pahami dulu jenis hunian satu ini.
Tinggal di Jakarta mungkin jadi impian banyak orang karena memang Ibu kota menawarkan banyak kelebihan. Mulai dari lapangan pekerjaan dengan gaji tinggi hingga aneka hiburan yang bahkan beroperasi 24 jam!
Kamu juga bercita-cita tinggal di Jakarta? Salah satu hunian yang bisa dipilih adalah apartemen. Selain lokasinya strategis, kamu juga akan mendapatkan privasi dan fasilitas lengkap untuk menunjang aktivitasmu sehari-hari.
Bahkan, apartemen juga menjadi solusi hunian andalan di tengah minimnya lahan di Jakarta yang semakin terbatas, lho. Apa kamu termasuk salah satu yang tertarik untuk tinggal di apartemen dengan sistem sewa? Yuk, simak penjelasan lengkap mengenai apartemen dalam artikel ini.
Apa itu Apartemen?
Secara sederhana apartemen adalah hunian berbentuk gedung bertingkat di lokasi strategis yang dihuni bersama-sama oleh banyak orang. Biasanya dalam satu lantai terdiri atas beberapa unit dengan pintu sebagai penandanya yang menghadap ke lorong seperti layaknya hotel.
Sementara menurut KBBI, nih, apartemen adalah tempat tinggal terdiri atas ruang duduk, kamar tidur, kamar mandi, dapur, dan sebagainya serta berada pada satu lantai bangunan bertingkat yang besar dan mewah, dilengkapi oleh berbagai fasilitas (kolam renang, pusat kebugaran, toko, dan sebagainya).
Sama seperti rumah, kamu bisa sewa apartemen atau beli apartemen, baik secara tunai maupun kredit dengan atau tanpa DP. Cara pembelian apartemen juga bisa dibagi-bagi lagi sebagai berikut:
Tunai keras
Cara tunai keras atau hard cash mungkin dilakukan bila kamu memiliki uang tabungan dalam jumlah besar sehingga bisa langsung membayar lunas aparteman di muka.
Tunai bertahap
Ada beberapa pengembang apartemen yang menerima pembayaran tunai bertahap dengan cicilan dalam jangka waktu tertentu. Misalnya harga apartemen Rp1M, maka bisa dicicil sesuai kesepakatan, misalnya selama 12 bulan hingga 60 bulan. Cara beli apartemen ini untung karena tidak ada biaya tambahan atau bunga.
KPA
Jika mengambil KPA (Kredit Pemilikan Apartemen), maka kamu tetap harus menyiapkan sejumlah uang untuk membayar DP (down payment) atau uang muka yang besarnya sekitar 15% sampai 30% dari harga apartemen. Kemudian sisanya dicicil setiap bulan dengan tenor sesuai kesepakatan.
Balloon payment
Sistem pembayaran ini juga cukup menguntungkan untuk beli apartemen, lho. Balloon payment adalah kredit pembelian barang (rumah, apartemen, mobil, atau motor) yang sistem pembayaran ringan di depan dan pelunasan sekitar 50%-70% di belakang. Cocok buat kamu yang bisa memperkirakan adanya kenaikan penghasilan dalam 2-3 tahun mendatang.
Jika membeli rumah kamu akan mendapatkan SHM (Surat Hak Milik) sebagai legalitas kepemilikan, bagaimana dengan beli apartemen? Sebagai pemilik apartemen, nih, kamu akan mendapatkan Sertifikat Hak Milik atas Satuan Rumah Susun (SHMSRS) yang legal di mata hukum.
FYI, kepemilikan apartemen tidak berlaku seumur hidup seperti rumah, ya, karena jangka waktu HMSRS akan mengikuti jangka waktu alas haknya. Misal, jika SHMSRS terbit di atas HGB (Hak Guna Bangunan) dengan jangka waktu 25 tahun, maka HMSRS mengikuti jangka waktu tersebut.
Nggak mau diribetkan oleh perpanjangan HMSRS? Kamu bisa sewa apartemen bulanan Jakarta sesuai kebutuhan saja. Terpenting cari apartemen yang lokasinya dekat dengan kegiatan sehari-harimu, misalnya apartemen dekat kantor atau kampus sehingga bebas macet sekaligus irit ongkos.
Harga Apartemen di Jakarta
Ada banyak sekali pilihan apartemen di Jakarta dengan beragam lokasi dan harga. Apartemen Jakarta Selatan tentu memiliki harga yang berbeda dari apartemen di Jakarta Timur. Jika kamu bertanya ‘berapa harga apartemen di Jakarta?’ maka range harganya berkisar antara Rp200 juta – Rp45 miliar yang bergantung kepada lokasi, tipe, maupun ukuran.
Penasaran harga apartemen mahal di Jakarta? Menurut rumah.com, kamu bisa cek sendiri harga apartemen Keraton at The Plaza, The Langham Residence at District 8, serta The Ritz Carlton Residence, Pacific Place yang semuanya berlokasi di Sudirman.
Jika ingin mencari apartemen di Jakarta yang murah, nih, kamu bisa mempertimbangkan apartemen second yang bisa langsung dihuni tanpa perlu menunggu pembangunan. Selain itu, kamu juga bisa memilih metode sewa untuk bisa tinggal di apartemen.
Tipe Apartemen di Jakarta
Seperti sudah disebutkan sebelumnya, ada banyak sekali tipe apartemen yang bisa kamu pilih sesuai kebutuhan. Selain apartemen tipe studio, kamu juga akan menemukan apartemen 2 BR atau dua kamar, hingga Yuk, kenalan dulu dengan beberapa tipe apartemen berikut ini:
1. Apartemen studio
Apartemen studio adalah tipe unit yang berupa satu ruangan besar tanpa sekat dan berfungsi sebagai ruang tamu, ruang makan, dapur kecil, kamar mandi kecil, sekaligus area tidur. Umumnya, sih, luasnya tak terlalu besar. Jenis apartemen ini sering disebut juga sebagai “apartemen tipe 21” saking mungilnya.
Ukuran tipe apartemen studio mulai dari 18 meter persegi, 21 meter persegi, 35 meter persegi, hingga 40 meter persegi. Meski berukuran terbatas, nih, kalau kamu mendekorasinya dengan tepat maka akan terlihat nyaman dan bikin betah. Tipe studio ideal buat kamu yang masih single.
2. Apartemen junior
Apartemen junior adalah tipe unit yang berada di atas apartemen studio dengan tambahan ruangan kecil. Nggak heran dari ukurannya sendiri sedikit lebih besar dibandingkan tipe studio. Tambahan ruangan tersebut biasanya digunakan untuk kamar tidur.
3. Apartemen tipe loft
Apartemen tipe loft adalah tipe unit apartemen tanpa sekat dinding (kecuali untuk kamar mandi) dengan area setengah lantai yang bagian atasnya difungsikan sebagai kamar tidur. Bergaya ala bangunan industrial, apartemen tipe loft juga memiliki ciri ruang terbuka, ceiling tinggi, serta jendela yang besar. Hal ini akan membuat sirkulasi udara di dalam apartemen menjadi lebih baik.
4. Apartemen alcove dengan bentuk L
Selanjutnya, ada alcove yang merupakan apartemen di mana denah ruangnya berbentuk seperti huruf L. Meski terdiri atas satu ruangan, ya, apartemen tipe alcove berbeda dari apartemen studio karena area tidur sedikit terpisah dari area lainnya sehingga memberikan privasi. Banyak orang menggunakan furnitur seperti lemari tinggi yang berfungsi sebagai sekat untuk memisahkan area ruang tidur dari area lain.
5. Apartemen convertible
Unit dengan tipe convertible adalah apartemen studio yang memiliki ruang tersendiri yang digunakan sebagai kamar tidur. Area ruang tamu dan kamar tidur ini biasanya dipisahkan oleh dinding penyekat atau pintu geser.
6. Apartemen tipe 2 kamar
Apartemen tipe two bedroom (dua kamar tidur) adalah tipe apartemen yang paling diinginkan banyak orang, terutama mereka yang sudah berkeluarga karena lebih luas dan pembagian ruangannya lebih jelas.
Harga apartemen 2 BR biasanya jauh lebih mahal daripada tipe apartemen lain di atas. Terutama jika apartemen 2 kamar tidur ini juga memiliki 2 kamar mandi yang salah satunya berada di kamar utama.
7. Apartemen duplex dan triplex
Duplex dan triplex adalah tipe apartemen yang bertingkat. Disebut duplex jika terdiri atas dua lantai, dan triplex bila terdiri atas tiga lantai. Bentuknya biasanya seperti rumah bertingkat saja. Namun, perbedaannya adalah lantai kedua dan ketiga masing-masing memiliki pintu masuk sendiri dari luar.
Lantai dua dan tiga juga akan memiliki kamar tidur, kamar mandi, dan ruangan lain seperti ruang tamu atau dapur. Ini karena lantai dua dan tiga biasanya dihuni oleh orang lain. Jadi, biasanya dalam satu apartemen duplex, ada dua penghuni atau dua keluarga yang menempati setiap unitnya.
8. Apartemen classic six
Apartemen classic six adalah salah satu tipe apartemen paling populer untuk penghuni yang sudah berkeluarga. Terdiri atas ruang tamu, ruang makan, dua kamar tidur, dapur, serta kamar tidur ketiga lebih kecil yang biasanya digunakan sebagai “kamar pembantu” (biasanya terletak di luar dapur) dan dilengkapi kamar mandi.
Selain itu ada dua kamar mandi lainnya di apartemen classic six, serta tersedia pula ruang cuci terpisah dari ruang lainnya.
9. Micro-apartment
Micro-apartment berusaha meminimalkan ruang dan memaksimalkan efisiensi, sehingga lay out ruangan nggak jauh berbeda dari konsep apartemen tipe studio. Penataan furnitur dan pemilihan desain interior jadi elemen penting pada apartemen jenis mikro ini.
Istilah Low, Mid, dan High Rise Apartment
Ternyata, nih, apartemen nggak hanya dibangun berupa gedung-gedung tinggi saja. Ada juga, kok, tipe apartemen yang low rise berskala kecil yang terdiri atas empat lantai. Uniknya, apartemen low rise justru memilki ruangan yang lebih luas mirip dengan landed house, alias rumah tapak.
Sedangkan untuk apartemen tipe mid rise biasanya terdiri atas 5-12 lantai, sedangkan apartemen high rise lebih dari 12 lantai. FYI, apartemen tertinggi di Jakarta adalah The Pakubuwono Signature di Jakarta Selatan yang dibangun setinggi 252 meter dan terdiri atas 50 lantai.
Biaya Perawatan Apartemen
Sebagai pemilik apartemen, nih, kamu tentunya juga bertanggung jawab atas biaya perawatan apartemen. Apa saja biaya yang harus dibayarkan? Yuk, cek biaya perawatan apartemen per bulan agar hunianmu selalu aman dan nyaman.
1. Biaya bulanan apartemen: IPL atau maintenance fee
Biaya apartemen yang wajib dibayarkan oleh pemilik yaitu IPL (Iuran Pengelolaan Lingkungan) atau biaya pemeliharaan gedung, dikenal juga sebagai maintenance fee atau service charge. Adapun biaya pemeliharaan apartemen ini termasuk biaya kebersihan, keamanan, perawatan gedung, dan lain-lain.
2. Sinking fund
Sinking fund adalah dana cadangan kolektif dari para penghuni apartemen yang digunakan untuk membiayai perbaikan gedung apartemen dan fasilitasnya.
3. Biaya listrik dan air
Tentu saja ada tagihan listrik dan air yang harus kamu bayarkan sebagai biaya bulanan apartemen. Biaya listrik umumnya lebih mahal dibanding rumah tapak karena apartemen satu golongan dengan gedung kantor dan mal. Sementara biaya air mengikuti perhitungan PDAM (Perusahaan Daerah Air Minum) sesuai wilayahnya.
4. Laundry
Berhubung space apartemen terbatas, ya, akan lebih praktis bila kamu menggunakan jasa laundry untuk mencuci pakaianmu.
5. Biaya parkir
Bagi yang membawa kendaraan pribadi tentu saja harus membayar biaya parkir di apartemen per bulan. Namun, ada pula apartemen yang memang menyediakan lahan parkir khusus penghuni sehingga digratiskan.
6. Biaya renovasi dan dekorasi
Tidak semua apartemen dijual fully furnished atau sudah berperabot lengkap. Jika apartemen yang kamu beli masih kosong, nih, tentu saja harus ada biaya tambahan untuk mengisi furniturnya. Di sisi lain, jika kamu kurang puas terhadap finishing dari apartemen tersebut pastinya ada biaya renovasi agar hunianmu semakin nyaman.
Rekomendasi Apartemen Sewa Paling Nyaman Rukita
Tertarik untuk tinggal di apartemen? Sebelum memutuskan untuk sewa unitnya, simak dulu sejumlah rekomendasi apartemen paling nyaman di Jakarta ini yang bisa kamu jadikan pilihan:
1. Ciputra World II, rekomendasi sewa apartemen Jakarta
Berjarak 15 menit berkendara dari area perkantoran di Jalan Gatot Subroto dan beberapa menit saja dari Kuningan, Apartemen Ciputra World adalah hunian dengan lokasi tempat tinggal yang ideal. Pusat perkantoran Mega Kuningan bisa dicapai dengan berjalan kaki saja, sedangkan perkantoran lainnya di area Gatot Subroto dan Sudirman juga tidak terlalu jauh.
Bagi kamu yang senang berolahraga, apartemen ini menyediakan kolam renang, gym, serta lapangan basket, tenis, dan badminton. Tersedia pula area BBQ untuk kamu bersantai bersama teman sambil santap bakar-bakaran.
- Alamat: Apartemen Ciputra World II Jln. Prof. DR. Satrio No.Kav.11, Kuningan, Karet Semanggi, Kecamatan Setiabudi
- Harga sewa apartemen: Mulai dari Rp20 juta per bulan
- Lokasi: Apartemen Ciputra World II di Google Maps
2. Samesta Mahata Margonda, rekomendasi sewa apartemen Depok
Mempunyai tipe kamar jenis studio, Apartemen Samesta Mahata Margonda juga hadir dengan desain modern. Tak hanya membuat istirahat dan kegiatan di apartemen jadi nyaman, melainkan juga memberikan pemandangan visual yang memanjakan mata.
Ruangannya yang luas memberikan keleluasaan saat beraktivitas di dalamnya. Desain interior yang menawan pun memberikan kesan hangat dan bersih sehingga menghadirkan lingkungan yang sehat bagi para penghuninya.
- Harga sewa apartemen: Rp3,3 juta per bulan
- Alamat: Apartemen Samesta Mahata Margonda, Jln. Margonda No.367, Kemiri Muka, Kecamatan Beji, Kota Depok
- Lokasi: Apartemen Samesta Mahata Margonda di Google Maps
3. Bellagio Residence, rekomendasi sewa apartemen Jakarta
Berjarak hanya 5 menit dari area perkantoran Mega Kuningan, apartemen ini bisa menjadi salah satu pilihan untuk kamu yang bekerja di Jakarta. Terlebih, apartemen ini juga bisa disewa dengan sistem sharing karena mempunyai kapasitas maksimal hingga 4 orang.
Tak hanya itu, apartemen Jakarta Selatan ini juga berada di lokasi yang sama dengan Bellagio Boutique Mall sehingga memudahkanmu saat mencari kebutuhan. Tersedia juga fasilitas olahraga seperti kolam renang untuk penghuni.
- Harga sewa apartemen: Rp14 juta per bulan
- Alamat: Apartemen Bellagio Residence, Jln. Mega Kuningan Barat No.3, Kuningan Timur, Setiabudi, Kota Jakarta Selatan
- Lokasi: Apartemen Bellagio Residence di Google Maps
4. Royal Olives Residence
Berada di Pejaten, Apartemen Royal Olives Residence menjadi pilihan tepat saat mencari hunian sewa bulanan di Jakarta Selatan. Lokasinya pun dekat dengan kawasan perkantoran sehingga cocok untuk para pekerja.
Mencari kebutuhan, kamu bisa datang ke Pejaten Mall Village yang berjarak 4 menit dari apartemen Jakarta Selatan ini. Selain itu, kamu juga bisa mengunjungi ke area Kemang yang jaraknya terjangkau jika ingin mencari hiburan atau kulineran.
- Harga sewa apartemen: Mulai dari Rp9 juta per bulan
- Alamat: Apartemen Royal Olives Residence, Jln. Pejaten Raya Blok H Usman No.5, Pejaten Barat Kec. Ps. Minggu, Kota Jakarta Selatan
- Lokasi: Apartemen Royal Olives Residence di Google Maps
5. Apartemen Thamrin Residence, rekomendasi sewa apartemen mewah Jakarta
Ingin tinggal di hunian dengan lokasi strategis tengah kota? Apartemen Thamrin Residence bisa menjadi pilihan yang menarik. Terlebih, lokasinya terjangkau dari area perkantoran Jakarta sehingga cocok untuk Anda yang bekerja di kawasan Sudirman – Thamrin.
Menuju ke akses transportasi juga cukup terjangkau. Stasiun KRL BNI City berjarak 5 menit, sementara Stasiun MRT Dukuh Atas bisa dicapai dalam 4 menit saja. Ada pula Halte TransJakarta Bundaran HI yang terjangkau dari apartemen ini.
- Harga sewa apartemen: Mulai dari Rp11 juta per bulan
- Alamat: Apartemen Thamrin Residence, Jln Kebon Kacang Raya, Kebon Melati, Tanahabang, Kota Jakarta Pusat
- Lokasi: Apartemen Thamrin Residence di Google Maps
Updated by Muhamad Yoga
Itu serba-serbi apartemen yang bisa menambah pengetahuan tentang apartemen di Jakarta. Apakah kamu semakin tertarik tinggal di apartemen? Atau sudah punya referensi unit tempatmu tinggal? Yuk, coba tinggalkan komentarmu di bawah, ya.
Cari kost untuk hunian bulanan atau tahunan? Atau ingin sewa kost khusus untuk kost putra dan kost putri? Cek di Rukita saja, yuk! Rukita punya banyak unit hunian dengan fasilitas lengkap di beberapa kota seperti di kost bandung, kost surabaya, kost jogja, dan beberapa kost di kota lainnya.
Ada juga pilihan kost lainnya yang bisa disesuaikan dengan kebutuhan kamu. Mulai dari kost khusus putra/putri, kost pet friendly, hingga kost yang dilengkapi dengan rooftop.
Ingin cari kost lainnya yang memiliki fasilitas lengkap dengan harga murah? Yuk, langsung aja cek unitnya di infokost.id. Ada banyak kost murah yang pastinya sesuai dengan kebutuhanmu!
Jangan lupa unduh aplikasi Rukita yang tersedia di PlayStore dan Appstore atau kunjungi www.rukita.co untuk informasi lebih lanjut. Ikuti juga akun Instagram @rukita_indo, Twitter @rukita_id, dan TikTok @rukita_id untuk mengikuti info dan promo menarik lainnya!
Temukan hunian pilihan sesuai kebutuhanmu:
Bagikan artikel ini