·8 May 2024

5 Cafe di SCBD Jakarta Selatan untuk Pilihan Tempat Hangout Seru

·
6 minutes read
5 Cafe di SCBD Jakarta Selatan untuk Pilihan Tempat Hangout Seru

Cafe di SCBD yang bisa jadi tempat hangout terbaru kamu!

SCBD (Sudirman Central Business District) di Jakarta merupakan salah satu pusat bisnis dan kegiatan perkantoran populer di Indonesia. Selain menjadi tempat bagi gedung-gedung pencakar langit dan perusahaan ternama, SCBD juga menjadi surganya para pencinta kuliner.

Dari cafe-cafe terbaru yang menghidangkan kopi premium, makanan sehat, hingga hidangan manis yang menggoda, SCBD menawarkan pilihan yang sesuai dengan segala selera kamu. Memiliki suasana yang modern, nyaman, dan makanan lezat, cafe-cafe ini menjadi tempat yang populer untuk berkumpul dengan teman, work from cafe, atau sekadar menikmati momen santai di tengah kesibukan perkotaan.

Rekomendasi Cafe di SCBD, Tempat Nongkrong Terbaru

Berikut beberapa cafe yang patut dikunjungi di SCBD. Bersiaplah untuk menemukan pengalaman kuliner yang unik dan menawan di jantung Kota Jakarta. Selain itu bisa sekaligus jadi tempat nongkrong terbaru kamu!

Baca juga: Nggak Mau Tua di Jalan? Cek 5 Hunian Eksklusif Dekat Perkantoran Kuningan hingga SCBD

1. Cafe terbaru di SCBD, 7 AM Bakers

Kamu suka cari cafe buat breakfast di sekitar SCBD Jakarta Selatan? Nggak perlu bingung lagi, 7AM Bakery yang biasa kamu temukan di Bali, sekarang ada di Senayan City. Jaraknya hanya 11 menit berkendara dari kawasan SCBD.

Selain cafenya yang kece banget dijadikan sebagai tempat nongkrong, desain interiornya elegan dan modern. Cocok banget deh, buat kamu yang suka dengan bakery dan cafe instagramable.

Tersedia area indoor dan semi outdoor. Pilih spot yang nyaman untukmu, ya. Tenang saja, di sini ada free WiFi, banyak colokan listrik, dan adem. Untuk menunya, ada beragam pilihan bread, sandwich, mini sandwich, panini, coffee, tea, juice, hingga cocktail.

  • Alamat 7 AM Bakers: Senayan City, Lantai Lower Ground, Crystal Lagoon Jalan Asia Afrika, Senayan, Jakarta Selatan
  • Jam operasional: Senin – Minggu pukul 07.00 – 22.00

2. Bakerzin

Meski sudah lama berdiri, buat kamu yang ingin merasakan konsep restoran ala dessert cafe, perlu banget mampir ke Bakerzin. Di sini nggak hanya menawarkan deretan kue-kue enak nan cantik, tapi juga ada segala jenis makanan, dari pembuka, makanan utama, hingga penutup.

Namun, dessert cafe Bakerzin paling dikenal. Jadi, buat kamu yang ingin makanan manis sambil ngopi maupu ngeteh, bisa coba ke sini. Jaraknya 11 menit berkendara dari SCBD.

Untuk menunya, bisa dipastikan semua lezat. Jangan lupa mampir ke sini kalau lagi berada di sekitar SCBD, ya!

  • Alamat Bakerzin: Plaza Senayan, Lantai 2 Jalan Asia Afrika, Senayan, Jakarta Selatan
  • Jam operasional: Senin – Minggu pukul 10.00 – 22.00

Baca juga: Rekomendasi Cafe di Kemang Jakarta Selatan | Ada yang Memiliki Konsep ala Nuansa Papua!

3. Cafe Cali – The Orient Jakarta

Source: Madhang.com

Rekomendasi cafe yang berjarak sekitar 10 menit dari SCBD ini mengusung konsep out of the box! Beda banget dari cafe lainnya, lho. Di sini sangat banyak seating area yang bisa kamu pilih.

Suasanya yang bikin nyaman, serta sering kali ada live music, nongkrong di cafe ini seru banget untuk dicoba. Dari menu, disediakan dessert hingga makanan berat.

Selain itu, di Cafe Cali ini, kamu bisa menyaksikan view gedung-gedung tinggi di sekitarnya. Cafe dengan suasana beach club Bali ini memiliki infinity pool. Bisa bersantai sejenak, tanpa harus pergi jauh kalau kamu lagi di SCBD.

  • Alamat Cafe Cali: The Orient Hotel, Lantai 32, Jalan Jenderal Sudirman, Sudirman, Jakarta Pusat
  • Jam operasional: Senin – Kamis (16:00 – 23.30), Jumat – Sabtu (11:00 – 03:00), Minggu (11:00 – 22:30)

4. Deja Vu Sky Dining

Source: Detik.com

Berjarak 7 menit berkendara dari kawasan SCBD, kamu bisa mampir ke cafe ini. Tepatnya berada di lantai 10 Plaza Semanggi. Tempat nongkrong di Jakarta Selatan yang murah meriah dengan view bagus banget!

Deja Vu Sky Dining sempurna benget jadi tempat nongkrong sekaligus menikamti gemerlap ibukota dari ketinggian. Di sini, banyak tersedia kuliner yang ramah kantong, mulai dari masakan Indonesia, makanan ala Jepang, kopi, dan berbagai camilan enak lain.

Kalau kamu ingin berkunjung ke sini, paling pas saat sore hari sampai malam hari. Waktu yang cocok untuk menikmati pemandangan senja Jakarta.

  • Alamat Deja Vu Sky Dining: Jalan Jenderal Sudirman Kav 50, Plaza Semanggi, Karet Semanggi, Setiabudi, Jakarta Selatan
  • Jam operasional: Setiap hari pukul 16.00 – 23.00

Baca juga: Cafe Baru di Bintaro yang Belum Banyak Diketahui, Unik dan Estetik Banget!

5. Monsieur Spoon

Source: Monsieurspoon.com

Saat berkunjung ke cafe ini, pasti langsung menghipnotis mata kamu. Setiap sudutnya estetik dan bernuansa romantis. Salah satu lokasinya ada di SCBD, nih.

Di sini kamu bisa menikmati beragam menu dengan porsi cukup besar dan bikin kenyang. Minumannya juga nggak kalah enak, lho. Di sini juga cocok banget kalau kamu ajak si doi fine dining bareng. Setelah menikmati kuliner, bisa langsung jalan-jalan di mal.

  • Alamat Monsieur Spoon: SCBD, Pacific Place Mall, Jalan Jenderal Sudirman, Senayan, Kebayoran Baru, Jakarta
  • Jam operasional: Setiap hari pukul 08.00 – 22.00

Tinggal di Rukita Selangkah ke Cafe Hits di SCBD, Yuk, Booking via Online!

Property of Rukita

Ingin tinggal di kost SCBD selangkah ke berbagai resto dan cafe hits di Jakarta Pusat? Kamu harus pindah ke Rukita! Nikmati kemudahan online booking dan gunakan promo untuk calon penghuni baru yang bikin pengeluaranmu makin hemat.

Sstt, itu baru sebagian keuntungan kalau kamu memutuskan tinggal di Rukita! Standar coliving Rukita yaitu menyediakan fasilitas laundry dan room cleaning tanpa tambahan biaya, alias termasuk dalam harga sewa yang kamu bayarkan.

Untuk laundry kamu dapat 12kg per bulan dan pembersihan kamar 2 kali dalam seminggu.  Asyiknya lagi, nih, request fasilitas tambahan ini bisa dilakukan lewat aplikasi Rukita. Ngekost nggak pernah semudah ini, kan?

Selain itu, Rukita sekarang juga punya area komunal yang nyaman buat bekerja di hunian dan bersosialisasi dengan sesama penghuni, alias Rukees. Hanya di Rukita kamu akan langsung tergabung dalam komunitas Rukees dan bisa mengikuti event komunitas gratis, seperti karaoke, badminton, atau futsal bareng. Sstt, selalu ada harga spesial, bahkan acara komunitas buat Rukees bisa gratis!

Nggak cuma dapat teman kost baru, tapi pengeluaran pun bisa makin hemat, deh. Yuk, tingkatkan produktivitas dan perluas networking kamu karena #LebihBaikdiRukita!


Itulah beberapa rekomendasi cafe di SCBD yang bisa kamu kunjungi saat mencari tempat nongkrong baru. Nah, kalau kamu butuh hunian di sekitar SCBD, ada beragam pilihan, misalnya saja kost coliving SCBD.

Cari hunian dekat dengan kuliner, perkantoran, rumah sakit, maupun tempat strategis lainnya? Coba tinggal di Rukita saja!

Tak hanya di Jabodetabek dan pulau Jawa saja, seperti kost jogjakost malangkost semarang, maupun kost bandung. Ada juga di beberapa kota Indonesia lainnya!

Tapi, kalau kamu punya budget pas-pasan dan sedang mencari hunian harga ekonomis fasilitas lengkap, bisa kepoin Infokost.id. Tersedia kost di beberapa kota di Indonesia dengan harga sewa murah!

Jangan lupa download aplikasi Rukita via Google Play Store atau App Store, bisa juga langsung kunjungi www.rukita.coFollow juga akun Instagram Rukita di @rukita_indoTwitter di @rukita_id, dan TikTok @rukita_id untuk berbagai info hunian terkini serta promo menarik.

Temukan hunian sesuai kebutuhanmu:

Bagikan artikel ini