·15 April 2022

Jangan Bingung, Ini 8 Cara Mudah Hapus Halaman Kosong di Microsoft Word!

·
5 minutes read
Jangan Bingung, Ini 8 Cara Mudah Hapus Halaman Kosong di Microsoft Word!

Masih bingung cara menghapus halaman kosong di Microsoft Word?

Beberapa orang masih ada yang bingung soal menghapus halaman kosong pada word. Padahal, cara menghapus halaman kosong itu nggak susah, lho!

Meskipun halaman kosong pada word tidak mengganggu isinya, namun tetap saja membuat dokumen word menjadi tidak rapih secara keseluruhan. Risih, kan, kalau dokumen word berantakan?

Supaya dokumen word tetap tertata rapih, Rukita punya beberapa tips yang bisa kamu ikuti untuk menghapus halaman kosong pada word. Yuk, simak selengkapnya!

8 Cara Menghapus Halaman Kosong di Microsoft Word

cara menghapus halaman kosong di word
Source: Teknotut

Munculnya halaman kosong pada word diakibatkan paragraf atau pembagi halaman tambahan yang tidak dibutuhkan.

Kemudian, bisa juga dikarenakan enter berlebihan atau page break. Untuk mengatasi masalah halaman kosong, nggak perlu cara yang panjang lho! Bahkan, ada banyak cara simple untuk menghapus halaman kosong pada word. Kamu bisa pilih mana yang dirasa paling cepat.

Secara singkat, kamu bisa langsung hapus halaman kosong dengan menandai halamannya dan menekan tombol Delete.Berikut beberapa cara menghapus halaman kosong pada word yang bisa kamu coba.

1. Menghapus halaman kosong pada awal dokumen

Best 20+ Typing Pictures | Download Free Images on Unsplash
Source: Unsplash

Jika halaman kosong kamu temukan pada awal dokumen, maka berikut cara yang dapat kamu gunakan.

  • Arahkan kursor pada bagian bawah pojok sebelah kanan halaman
  • Tekan tombol Delete hingga halaman kosong hilang
  • Jika halaman kosong berada pada akhir dokumen, kamu nggak perlu scroll ke bawah. Klik Ctrl + End + Backspace, kemudian klik Delete atau Backspace
  • Cara menghapus halaman ini dapat dilakukan jika halaman kosong muncul akibat kamu menekan Enter hingga terbentuk halaman baru
  • Selain itu, ada juga halaman kosong terbentuk akibat fitur Page Break atau melalui tombol Ctrl + Enter

2. Hapus halaman kosong pada tengah dokumen

Source: Pexels

Kamu pernah mengalami halaman kosong pada tengah dokumen? Tenang, kamu bisa menghapusnya dengan mudah, kok.

Kamu bisa menghapus halaman kosong menggunakan fitur Navigation Page. Fitur tersebut dapat menghapus halaman kosong yang berada pada awal, tengah, maupun akhir dokumen. Untuk menggunakan Navigation Page, kamu bisa mengikuti langkah-langkah berikut.

  • Klik menu View pada menu bar bagian kiri atas word
  • Beri centang pada bagian Navigation Page
  • Navigation Page akan muncul secara otomatis pada kiri dokumen
  • Klik menu Page untuk dimunculkan pada setiap halaman
  • Pilih halaman kosong dokumen yang ingin dihilangkan
  • Klik Delete atau Backspace untuk menghapus halaman kosong

Cara menghapus halaman kosong dengan metode ini akan sangat membantu jika kamu memiliki banyak halaman yang salah dan ingin dihapus dengan cepat.

3. Hapus halaman kosong pada akhir dokumen

cara menghapus halaman kosong di word
Source: Pexels

Untuk masalah halaman kosong pada akhir dokumen, biasanya diakibatkan karena adanya karakter yang tidak terlihat, contohnya seperti kamu menekan tombol Enter. Kamu dapat menghapus halaman kosong pada akhir dokumen dengan cara berikut ini.

  • Arahkan kursor pada tab Home pada menu bar
  • Klik bagian Paragraf, kemudian klik lagi Paragraph mark
  • Pada halaman yang kosong, beberapa simbol akan muncul yang sebelumnya tidak terlihat
  • Pilih simbol-simbol tersebut, lalu klik Delete atau Backspace untuk menghapus halaman kosong

4. Hapus halaman kosong akibat page break

Souce: Pexels

Jika kamu kelebihan menekan Enter atau page break, biasanya akan muncul tambahan halaman kosong pada word.

Untuk menghapus halaman kosong akibat page break, maka langkah yang dapat dilakukan adalah dengan cara berikut.

  • Pilih tab Home
  • Klik Paragraph, kemudian klik lagi Paragraph Mark
  • Klik dua kali pada halaman kosong akibat page break untuk menyorot
  • Hapus dengan cara klik Delete atau Backspace

Kalau halaman kosong akibat page break lebih dari satu, kamu dapat menghapusnya dengan fitur Find and Replace. Untuk menggunakan fitur tersebut, kamu dapat mengikut langkah-langkah di bawah ini.

  • Klik Ctrl + F, pilih Replace
  • Pilih Find what, silakan isi ^m
  • Klik tombol Replace All
  • Konfirmasi dengan klik Ok
  • Halaman kosong yang ada lebih dari satu otomatis terhapus 

BACA JUGA: 6 Cara Menghilangkan Garis Merah di Word Paling Mudah | Biar Nggak Mengganggu

5. Menghapus halaman kosong pada akhir tabel

Source: Unsplash

Jika kamu membuat sebuah tabel, maka tak jarang kamu akan menemukan halaman kosong setelahnya.

Itu mengatasi halaman kosong tersebut, kamu dapat menghapus halaman kosong dengan cara sebagai berikut.

  • Arahkan kursor pada Home pada menu bar
  • Klik Paragraph
  • Pada halaman kosong, akan muncul beberapa simbol
  • Sorot seluruh simbol, kemudian klik Delete atau Backspace

6. Hapus halaman kosong dengan nomor halaman

Source: Unsplash

Halaman kosong kamu tersebar pada awal, tengah, dan akhir dokumen? Tenang, kamu nggak perlu scroll satu per satu kok untuk menghapusnya.

Berikut cara yang mudah untuk menghapus halaman kosong menggunakan nomor halaman.

  • Letakan kursor pada halaman kosong
  • Klik Ctrl + G 
  • Masukkan nomor halaman kosong yang ingin dihapus
  • Tekan Enter, kemudian pilih Close
  • Pastikan nomor halaman yang dimasukkan sudah benar
  • Klik Delete untuk menghapus halaman kosong

7. GunakanNavigation Pane

person using laptop computer
Source: Unsplash

Cara lain untuk menghapus halaman kosong dengan menggunakan Navigation Pane. Kamu bisa menghapus halaman kosong dengan menggunakan langkah praktis ini.

Simak langkah selengkapnya untuk menghapus halaman kosong dengan Navigation Pane berikut.

  • Pilih View pada menu bar
  • Klik Navigation Page pada opsi Show Section
  • Pilih halaman kosong pada kiri panel
  • Klik Delete untuk menghapus halaman kosong

8. Menghapus halaman kosong dengan Page Layout

cara menghapus halaman kosong di word
Source: Unsplash

Tips menghapus halaman kosong selanjutnya adalah dengan menggunakan Page Layout.

Kamu dapat ikuti langkah-langkah praktis di bawah ini agar dapat menghapus halaman kosong lebih cepat dan mudah.

  • Pilih Page Layout pada menu bar
  • Klik Margins, kemudian klik lagi Custom Margins
  • Pilih Layout, lalu klik Ok
  • Pastikan kursor kamu sudah berada di halaman yang ingin dihapus

Mudah juga, ya, ternyata untuk menghapus halaman kosong pada word? Nggak perlu bingung-bingung lagi!

Kamu punya tips lebih cepat menghapus halaman kosong pada word? Boleh banget share di kolom komentar!

Kamu juga bisa share artikel ini ke semua kenalanmu yang lagi kebingungan soal hapus halaman di word. Sharing is caring!

Cari kost yang strategis dengan fasilitas setara apartemen? Rukita pilihan tepat! Dengan harga sewa mulai Rp1 juta, kamu sudah bisa menikmati kost eksklusif #SenyamanDiRumah. Kost Rukita bisa kamu temui di Jabodetabek, Bandung, dan Surabaya!

Yuk, temukan kost idamanmu dengan unduh aplikasi Rukita via Google Play Store atau App Store, bisa juga langsung hubungi Nikita (customer service Rukita) di +62 811-1546-477, atau kunjungi www.Rukita.co.

Follow juga akun Instagram Rukita di @Rukita_Indo dan Twitter di @Rukita_Id untuk berbagai info terkini serta promo menarik!

Bagikan artikel ini