·2 January 2024

3 Ide Mudah dan Cepat Buat Kreasi DIY Kalender di Rumah, Nggak Sampai 30 Menit!

·
7 minutes read
3 Ide Mudah dan Cepat Buat Kreasi DIY Kalender di Rumah, Nggak Sampai 30 Menit!

Kembangkan kreativitas, coba luangkan waktu untuk DIY kalender di rumah ini, dijamin cepat dan mudah!

Menyambut pergantian tahun, mungkin kamu sudah menyiapkan berbagai resolusi di Tahun Baru. Namun, apakah kamu juga menyiapkan kalender terbaru? Buat yang belum beli kalender, atau justru sudah kehabisan? Gimana kalau kamu bikin sendiri?

Walaupun saat ini kamu selalu bisa melihat kalender melalui gadget, namun siapa yang setuju kalau memiliki kalender fisik rasanya lebih pas? Apa lagi, nih, kalau desain kalender menarik dan unik, kamu bisa menggunakannya sebagai dekorasi ruangan juga.

3 Ide Simpel dan Cepat DIY Kalender di Rumah

Nah, buat kamu yang ingin buat kalender DIY sendiri di rumah, Rukita punya berbagai ide kreasi DIY kalender mudah, cepat, anti-ribet, dan estetik banget! Selain berfungsi untuk melihat tanggal, kamu juga menjadikan berbagai kalender ini sebagai sentuhan dekorasi. 

BACA JUGA: 5 DIY Home Decor yang Bisa Kamu Tiru dengan Mudah

1. DIY kalender mudah: Wooden Desk Flip Calendar

diy kalender mudah
Source: Amazon

Buat kamu yang ingin menghias meja belajar atau kerja agar lebih menarik, kamu bisa memulai untuk membuat Wooden Desk Calendar sendiri, nih! Tak perlu besar-besar, kalender meja ini dijamin akan menambah sisi estetik meja kamu.

Berikut adalah bahan-bahan yang kamu perlukan serta cara untuk membuat kreasi Wooden Desk Flip Calendar!

Bahan

  • Kayu untuk membuat stand
  • Loose-leaf Rings
  • Lem kayu
  • Kertas putih art carton
  • Dekorasi angka dan huruf

Cara membuat:

  1. Siapkan 7 batang kayu dengan ukuran 20 cm (3 batang kayu) dan 9 cm (4 batang kayu).
  2. Lem 4 batang kayu pertama dan bentuk menyerupai bingkai foto, lalu lem 3 batang kayu lainnya untuk tempat menggantung kertas kalender.
  3. Tempel ring untuk gantungan kalender kayu di atas bingkai kayu yang sudah dibuat.
  4. Siapkan 24  potongan tag kertas dengan panjang 8,5 cm dan lebar 4,5 cm untuk dekorasi tanggal dan bulan kalendermu.
  5. Buat lubang kecil di ujung kertas.
  6. Tempelkan dekorasi angka di atas kertas untuk dekorasi tanggal dengan jumlah 4 tag kertas  (0,1,2,3) untuk digit angka pertama, dan 10 tag kertas (0,1,2,3,4,5,6,7,8,9) untuk digit angka kedua.
  7. Tempelkan dekorasi huruf untuk nama bulan (Jan, Feb, Mar, Apr, May, Jun, Jul, Aug, Sep, Oct, Nov, Dec)
  8. Masukkan tag kertas ke dalam ring yang sudah digantungkan.
  9. Gantungkan seluruh tag kertas yang sudah dimasukan ke dalam cincin, dekorasi digit angka pertama di paling kiri, digit angka kedua di tengah, dan nama bulan di paling kanan.
  10. Wooden desk flip calendar siap dipajang!

Gampang dan menarik banget, kan? Biar makin jelas, kamu bisa tonton video di bawah ini juga, ya!

2. DIY kalender mudah: Bullet Journal Calendar

diy kalender mudah
Source: Today’s Creative Ideas

Kamu suka menulis bullet journal sehari-hari? Biar makin menarik dan bermanfaat, kamu bisa, lho, membuat kalender pribadi di bullet journal! Hal ini akan memudahkan kamu dalam mengorganisasi kegiatan sehari-hari.

Nggak perlu ribet-ribet cek kalender di rumah ataupun gadget saat sedang menulis bullet journal, cukup lihat halaman kalender di dalamnya, kamu bisa langsung menulis berbagai rencana kegiatan dengan mudah dan cepat! Yuk, intip cara membuatnya di bawah ini.

Bahan

  • Buku bullet journal
  • Beragam spidol dan pulpen (boleh warna-warni)
  • Penggaris

Cara membuat:

  1. Gambar kotak-kotak sesuai dengan jumlah tanggal di setiap bulannya.
  2. Gambar kotak merah untuk setiap hari libur untuk memudahkanmu.
  3. Tulis angka tanggal di setiap kotak yang telah dibuat.
  4. Tulis nama bulan di setiap halaman.
  5. Hias setiap halaman bulan pada kalender dengan dekorasi yang berbeda-beda sesuai dengan kreativitasmu!

Gimana? Gampang banget, kan? Selain mudah, membuat DIY kalender di bullet journal seperti ini juga bisa menghilangkan stres dan mengasah kreativitas. Seru banget, kan?

Biar lebih lengkap dan jelas, kamu bisa nonton video di bawah, ya!

BACA JUGA: 6 Inspirasi Kado untuk Hari Ibu, Nggak Perlu Mahal tapi Tetap Spesial!

3. DIY kalender mudah: Hanging Wall Calendar

diy kalender mudah
Source: Designed Simple

Untuk kamu yang ingin mempercantik dinding, kayaknya kamu cocok, nih, untuk membuat kalender gantung yang estetik! Kalender gantung yang terbuat dari kayu ini akan menambah suasana rustic dan juga vintage di ruanganmu, lho.

Kamu bisa menyesuaikan desain dengan kreativitasmu, lalu menggantung kalender di sudut kamar yang dekat dengan meja kerja, deh! Simak cara di bawah untuk segera membuatnya, ya.

Bahan

  • 12 art paper 150 gsm dengan desain kalender yang sudah dibuat.
  • Kayu balsa stik bulat
  • Paku
  • Loose-leaf rings
  • Tali rami / goni

Cara membuat:

  1. Ikat kayu dengan tali rami dengan kuat dan rapi.
  2. Cetak desain kalender di kertas art paper berdasarkan bulan. Kamu bisa gunakan website desain free seperti Canva untuk membuat desain kalender menarik setiap bulannya.
  3. Bolongi dua bagian atas kertas.
  4. Urutkan kertas kalender sesuai dengan bulan.
  5. Pasang loose-leaf rings di tumpukan kalender.
  6. Gantungkan kertas kalender ke kayu stik yang ukurannya sudah disesuaikan dengan panjang kertas.
  7. Gantungkan tali rami dan juga kalender yang sudah selesai dibuat ke dinding yang sudah dipaku.

Atau, kamu juga bisa ikuti video di bawah untuk cara simpel lainnya membuat hanging wall calendar dengan mengganti loose-leaf ring menggunakan paper clip! 

Tips Menata Kalender agar Produktif

Kalender sudah jadi, lalu bagaimana, ya, supaya hari-harimu selalu produktif? Berikut beberapa tipsnya!

1. Bagi kalender menjadi harian, bulanan, dan tahunan

Kamu bisa membagi agenda di kalender menjadi harian, bulanan, dan tahunan. Hal ini untuk menentukan target-targetmu dalam sehari, sebulan, dan setahun agar lebih jelas. Selain itu, hal ini juga bisa membantumu dalam menentukan skala prioritas.

2. Membuat kode warna

Prioritas juga bisa ditandai oleh kode warna. Misalnya, kode warna merah untuk agenda yang harus diselesaikan secepatnya, kode warna kuning untuk agenda yang bisa ditunda, dan kode warna hijau untuk agenda dengan deadline yang masih lama atau tidak ada deadline.

Dengan begitu, kamu bisa fokus terhadap hal-hal yang harus diselesaikan lebih dulu.

3. Disiplin dengan agenda yang telah dibuat

Agenda sudah dibuat, saatnya kamu disiplin buat menjalankannya. Jangan sampai agenda hanya dibuat untuk mengisi kalender saja tapi tidak kamu realisasikan. Ingat, rencana tanpa eksekusi hanyalah halusinasi!

Tinggal di Coliving Makin Asyik, Ngekost Gratis Sebulan di Rukita

Mau merasakan tinggal di coliving yang nyaman, kekinian, dan dengan fasilitas lengkap tanpa mengeluarkan biaya? Bisa, dong! Kamu bisa ngekost gratis di Rukita selama 30 hari dengan mendapatkan potongan maksimum Rp2 juta, nih.

Caranya mudah banget. Kamu tinggal melakukan pemesanan unit coliving favorit lewat Online Booking di aplikasi atau website Rukita selama periode 15 Desember 2023 – 31 Januari 2024. 

Nah, 5 penghuni yang terpilih bisa berkesempatan tinggal di coliving Rukita gratis! Seru banget, kan?

Promo ini khusus untuk para penghuni baru, lho. Pengundian pemenang akan diumumkan pada tanggal 5 Februari 2024 melalui media sosial Rukita dan dihubungi langsung oleh tim Rukita. Jadi, jangan sampai kelewatan!

Updated by Aziza


Itu dia berbagai DIY buat kalender sendiri di rumah. Mudah, cepat, praktis, dan nggak perlu banyak bahan! Cocok banget untuk kamu yang ingin membuat kreasi sederhana tanpa perlu banyak usaha! Kamu punya ide DIY kalender lain? Share di kolom komentar, yuk!

Cari Kost Estetik di Bintaro yang Terjangkau? Cek di sini!

Buat kamu yang lagi cari hunian di sekitar Tangerang Selatan, Rukita punya rekomendasi kost di Bintaro yang harganya murah, tapi fasilitasnya mewah, lho! Coba cek Rukita U-Town Bintaro, yuk!

Rukita U-Town Bintaro

Kost modern dan estetik satu ini bisa jadi pilihan tepat untuk kamu yang mau tinggal di dekat mal, kampus, dan juga berbagai pusat kuliner. Bahkan, kost ini juga hanya berjarak 2 km dari Stasiun Jurang Mangu, lho!

Rukita U-Town Bintaro

Semua kamar di sini sudah fully furnished. Perabot yang disediakan juga lengkap dan sangat berkualitas! Siap-siap dimanjakan dengan fasilitas AC, Wi-Fi, kamar mandi dalam, serta jendela.

Nggak hanya nyaman untuk beristirahat, suasana dan fasilitas kamar kost juga mendukung banget untuk kamu yang masih WFH atau sering kuliah online. Dijamin bebas gangguan!

Rukita U-Town Bintaro

Nikmati juga fasilitas bersama seperti dapur dan area komunal di sini. Ditambah lagi, kamu akan dibuat makin hemat dengan tagihan kost yang sudah termasuk listrik, jasa bersih-bersih, dan juga layanan laundry. Asyik, kan? Langsung saja klik tombol di bawah untuk booking kamarmu, ya!

Cari kost untuk hunian bulanan atau tahunan? Atau ingin sewa kost khusus untuk kost putra dan kost putri? Cek di Rukita saja, yuk! Rukita punya banyak unit hunian dengan fasilitas lengkap di beberapa kota seperti di kost bandungkost surabayakost jogja, dan beberapa kost di kota lainnya.

Ada juga pilihan kost lainnya yang bisa disesuaikan dengan kebutuhan kamu. Mulai dari kost khusus putra/putri, kost pet friendly, hingga kost yang dilengkapi dengan rooftop.

Ingin cari kost lainnya yang memiliki fasilitas lengkap dengan harga murah? Yuk, langsung aja cek unitnya di infokost.id. Ada banyak kost murah yang pastinya sesuai dengan kebutuhanmu!

Jangan lupa unduh aplikasi Rukita yang tersedia di PlayStore dan Appstore atau kunjungi www.rukita.co untuk informasi lebih lanjut. Ikuti juga akun Instagram @rukita_indoTwitter @rukita_id, dan TikTok @rukita_id untuk mengikuti info dan promo menarik lainnya!

Bagikan artikel ini