Suka Drama Korea Menantang? Ini Rekomendasi 8 Drakor Genre Thriller Wajib Tonton
Drakor genre thriller berikut cocok buat kamu yang suka tantangan!
Kamu nggak suka sama drama korea yang gitu-gitu aja? Nah, berikut ada rekomendasi drakor genre thriller dijamin pasti keren! Drakor dengan jalan cerita yang menantang ini cocok buat menemani kamu saat gabut di rumah.
Drama Korea (drakor) dengan tema thriller sering kali berhasil membuat penonton terpaku dan tegang di depan layar. Bagaimana tidak, alur cerita yang penuh misteri dan ketegangan, membuat drakor genre thriller menjadi salah satu yang paling diminati oleh penggemar drama Korea di seluruh dunia.
Karakter-karakter yang kuat serta plot twist yang tak terduga membuat setiap episode menjadi sesuatu yang tidak bisa dilewatkan begitu saja. Nah, buat kamu yang sedang mencari rekomendasi drakor thriller terbaik atau ingin mengetahui daftar drakor thriller terbaru, simak artikel ini sampai selesai!
Rekomendasi Drakor Genre Thriller
Nggak cuma menyajikan cerita yang seru, drakor genre thriller ini juga membawa kita ke dalam perjalanan emosional yang mendalam. Kamu akan penasaran untuk mengikuti jalan cerita hingga akhir dari drama genre ini.
Berikut beberapa rekomendasi drakor genre thriller yang bisa menemani kamu di rumah, di antaranya:
1. Through The Darkness (2022)
Ini merupakan drakor yang tayang pada tahun 2022 lalu. Meski begitu, drama Korea ini masih tetap menjadi favorit para penggemarnya. Drama ini dibintangi oleh Kim Nam-gil, Kim So-jin, Na Chul dan Ryeoun.
Drama korea “Through The Darkness” ini bercerita tentang seorang profiler sebuah kasus kriminal yang bernama Son Ha Young. Profiler tersebut terlibat dalam kasus pembunuhan berantai yang misterius.
Pembunuh berantai tersebut mendapat sebutan Red Hat. pembunuh berantai ini terkenal selalu melakukan pola pembunuhan yang rumit dalam aksinya. Sehingga polisi pun sulit untuk menangkapnya.
Nah, hal inilah yang membuat So Ha Young fokus dalam memecahkan kasus ini. Selain itu, ia juga merasa tertantang untuk memecahkannya. Kamu bisa menonton drakor ini di Netflix atau Vidio.
2. Strangers from Hell (2019)
Drama Korea ini adalah adaptasi dari webtoon populer dengan judul yang sama. Drakor ini berkisah tentang mengikuti seorang pria yang pindah ke sebuah kompleks kost misterius di Seoul dan mulai mengalami serangkaian peristiwa aneh dan menyeramkan.
Keanehan mulai dari tempat tersebut, di mana memiliki atmosfer gelap, mencekam dan ketegangan yang memuncak. “Strangers from Hell” drakor ini berhasil menciptakan suasana mencekam dan membuat penontonnya terus bertanya-tanya tentang apa sebenarnya yang terjadi di tempat itu.
3. Duty After School (2023)
Drakor ini tayang sekitar bulan Agustus 2023 lalu dan menjadi salah satu judul genre yang sangat direkomendasikan. Drakor thriller ini diperankan oleh Shin Hyun Soo, Lim Se Mi, Kim Ki Hae, Moon Sang Min, dan beberapa aktor lainnya.
Jalan cerita dari drakor ini mengadaptasi dari webtoon karya Ha Il Kwon dengan latar belakang anak-anak sekolah yang berubah menjadi tentara. Penasaran nggak sama ceritanya? Yuk, langsung tonton aja!
Baca juga: 10 Rekomendasi Drama Korea Psikopat Terbaru yang Paling Mengerikan
4. Sweet Home (2020)
Buat para pencinta drakor tentu tidak asing lagi dengan judul drama Korea dengan genre thriller ini. “Sweet Home” diperankan oleh Song Kang sebagai Cha Hyun Su, di mana ia merupakan seorang siswa menengah dengan kehidupan yang sulit.
Hyun Su hidup sebatang kara dan sering kali di bully. Hal inilah yang membuat dirinya menjadi putus asa dan tidak ingin keluar dari apartemennya yang sangat kumuh. Karena itulah, ia melihat kejadian aneh di lingkungan apartemennya.
5. Signal (2016)
Menggabungkan elemen thriller, kriminalitas, dan perjalanan waktu, drakor ini menjadi salah satu favorit penggemar. Sebuah walkie-talkie tua menjadi alat komunikasi antara polisi masa lalu dan masa kini untuk menyelesaikan kasus-kasus tak terpecahkan.
Dengan plot twist yang cerdas dan akting para pemainnya yang kuat, “Signal” berhasil memberikan sensasi ketegangan tiada henti. Wajib tonton!
6. Stranger atau Secret Forest (2017)
Drakor ini berkisah tentang seorang jaksa introvert yang sedang menyelidiki korupsi dalam sistem keadilan. Namun, ia kemudian mendapati dirinya terseret dalam konspirasi besar-besaran dengan berbagai kepentingan politik di baliknya.
Dengan skenario cerdas dan adegan-adegan intens, “Stranger” berhasil mempertahankan ketertarikan penonton dari awal hingga akhir. Buat kamu yang tertarik dengan drama Korea ini, yuk, langsung tonton aja. Dijamin nggak bakal menyesal!
Baca juga: 15 Drakor Horor Terbaik dan Seru | Siap-siap Merinding!
7. The Killer’s Shopping List (2022)
Tidak selalu memerankan sosok yang lucu saja, Lee Kwang Soo kini membintangi sebuah drama Korea bergenre thriller. Meskipun begitu, drama ini masih ada sedikit sentuhan komedinya.
“The Killer’s Shopping List” bercerita tentang sebuah pembunuhan yang melibatkan supermarket milik ibu Ahn Dae Sung (Lee Kwang Soo). Dae Sung memiliki kecerdasan dalam mengingat banyak hal. Ia pun sering membantu pihak kepolisian untuk menemukan siapa pembunuhnya.
8. Hellbound (2021)
Ini merupakan salah satu drakor yang cukup populer pada akhir tahun 2021 lalu. Bercerita tentang akhir waktu atau akhir zaman, drama ini cukup membuat penonton tegang. Bagaimana tidak, semua orang mendapatkan pesan bahwa kehidupannya akan berhenti beberapa hari ke depan.
Tidak ada yang mengetahui dari mana pesan tersebut berasal. Namun, beberapa orang percaya pesan tersebut dibawa dari roh yang akan membawa mereka ke neraka. Drama ini diperankan oleh Yoo Ah In sebagai Jung Jin Su.
Artikel menarik lainnya:
- 6 Manfaat Kacang Hijau untuk Ibu Hamil | Salah Satunya Mencegah Bayi Cacat
- 8 Kerajinan Tangan Simpel dan Bermanfaat, Wajib Kamu Coba di Rumah!
- Ini 5 Manfaat Jamu Kunir Asem untuk Kesehatan | Bagus untuk Wanita
Itulah beberapa referensi drakor genre thriller yang wajib kamu tonton. Tentunya setiap orang memiliki preferensi dan selera sendiri dalam memilih drama Korea favorit mereka. Namun, tidak ada salahnya mencoba menonton drakor genre thriller untuk menguji adrenalinmu.
Jadi tunggu apa lagi? Segera pilih salah satu dari rekomendasi di atas dan nikmati serunya drama Korea bergenre thriller. Siapkan juga camilan dan siap-siap dibuat tegang oleh alur cerita yang tak terduga. Jangan lupa berikan komentar tentang kesanmu setelah menontonnya. Selamat menonton!
Cari hunian yang nyaman dan estetik sekarang gampang. Tinggal buka aplikasi atau kunjungi website Rukita, perusahaan proptech penyedia hunian sewa jangka panjang tepercaya dan antiribet. Tersebar di berbagai kota di Indonesia, tinggal di Rukita dijamin nyaman banget, deh.
Cari kost dekat telkom university, kost dekat unair, kost dekat ugm, kost dekat binus alam sutera, kost dekat ui, kost dekat unj? Di Rukita semua ada dan lengkap untuk memudahkanmu, because you matter.
Sedangkan kalau kamu punya budget yang terbatas dan sedang mencari hunian harga ekonomis berfasilitas lengkap, bisa juga cek Infokost.id. Tersedia kost budget di beberapa kota di Indonesia dengan harga sewa murah!
Jangan lupa download aplikasi Rukita via Google Play Store atau App Store, bisa juga langsung kunjungi www.rukita.co. Follow juga akun Instagram Rukita di @rukita_indo, Twitter di @rukita_id, dan TikTok @rukita_id untuk berbagai info hunian terkini serta promo menarik.
Bagikan artikel ini