8 Drama Korea yang Rilis di Bulan Mei 2020 | Ada Drakor Terbaru Sungjae BtoB!
Nonton drama Korea itu memang nagih!
Drama Korea apa, nih, yang terakhir kali kamu tonton? Menonton drama Korea bisa dijadikan alternatif hiburan saat PSBB karena Covid-19, nih. Daripada hanya bengong di kamar, lebih baik kamu isi dengan menonton drama Korea.
Drama Korea, tuh, nggak hanya punya cerita romantis. Banyak juga drama Korea (drakor) yang punya cerita lucu, seru, thriller, bahkan misteri. Pokoknya, sekali nonton drakor bisa jadi nggak bisa berhenti, deh!
Kamu bisa saja, tuh, nonton drakor dari pagi sampai pagi. Awalnya, sih, penasaran satu episode. Eh, nggak sadar sudah nonton drakor berjam-jam!🤣
Daftar Drama Korea Terbaru di Bulan Mei 2020
Untuk kamu penggemar drama Korea, pasti sudah nggak sabar menanti daftar drakor yang akan rilis di bulan Mei 2020. Setelah bulan kemarin ada “Hospital Playlist” dan “The World of the Married” yang membuat dunia perdrakoran heboh, kira-kira ada drakor apa di bulan Mei 2020? Simak daftarnya, yuk!
Soul Mechanic
Sepertinya drama Korea sedang sering mengangkat tema dunia kesehatan dan rumah sakit, nih. Setelah “Hospital Playlist”, “Soul Mechanic” menjadi drama korea bertema kesehatan yang akan rilis pada Mei 2020.
Drama Korea yang akan tayang di kanal KBS2 ini bercerita tentang Lee Shi-Joon (Shin Ha-kyun) psikiater yang selalu berusaha untuk membantu pasiennya sembuh dari trauma yang pernah dialami. Di sisi lain, penyanyi yang sedang naik daun Han Woo-Joo (Jung So-min) sedang mencari jati dirinya.
Woo-Joon dikenal sebagai seseorang yang ceria. Namun, mengapa ia malah meminta pertolongan kepada psikiater Shi-Joon? Di dalam drakor ini, kamu akan menemukan banyak scene yang membuat hati menjadi hangat, deh.
Kamu harus banget nonton drama Korea “Soul Mechanic”. Pasalnya, masih sedikit serial drama yang mengangkat tema kesehatan mental, lho. Rencananya, drakor ini akan rilis mulai 6 Mei 2020 dan tayang setiap hari Rabu dan Kamis.
Oh My Baby
Apakah kamu penikmat serial dengan cerita romantic-comedy? Kalau iya, “Oh My Baby” bisa menjadi pilihan yang tepat sebagai drama Korea terbaru di bulan Mei, nih!
Sukses bermain dalam VIP, Jang Na-ra kembali sebagai pemeran utama. “Oh My Baby” bercerita tentang Jang Ha-Ri (Jang Na-ra), perempuan berusia 39 tahun dan seorang manajer majalah parenting. Ia sudah tidak berkencan selama 10 tahun karena terlalu sibuk bekerja. Namun, suatu saat Ha Ri sangat ingin memiliki seorang bayi. Lantas, siapa yang akan menjadi pasangannya?
Ha-Ri pun dibuat pusing oleh 3 orang lelaki yang berkompetisi menjadi pasangannya. Mereka adalah Han Yi-Sang (Go Joon) seorang fotografer freelance yang selalu siaga, Yoon Jae-Young (Park Byung-Eun) dokter anak yang juga teman Ha-Ri, dan Choi Kang-Eu-Ddeum (Jung Gun-Joo) seorang karyawan baru yang sangat bersemangat.
Drakor ini rencananya akan tayang mulai 6 Mei 2020 setiap hari Rabu dan Kamis di channel tvN. Sambil menunggu rilis, tonton trailernya dulu, yuk!
Wind and Cloud and Rain
Butuh asupan drama kolosal? “Wind and Cloud and Rain” menjadi drama Korea dengan latar belakang era Joseon, nih. Rencananya, sih, drakor dengan 24 episode ini akan tayang di kanal TV Chosun mulai tanggal 17 Mei 2020.
“Wind and Cloud and Rain” bercerita tentang peramal Choi Chun-Joong (Park Si-Hoo) yang sangat terkenal dan menjadi pahlawan bagi rakyat Joseon. Bersama dengan Putri Kerajaan Lee Bong-Ryeon (Ko Sung-Hee) yang ternyata bisa mengetahui nasib seseorang, nih, mereka berusaha untuk mengubah nasib Joseon menjadi lebih baik.
Serial drama Korea ini diangkat dari novel berjudul “Baramgwa Gooreumgwa Bi” hasil karya Lee Byung-joo yang terbit pada tahun 1977 hingga 1987 di koran The Chosun Ilbo, lho. Jadi, ya, jalan ceritanya pasti akan sangat seru!
BACA JUGA: 7 Drama Korea Bertema Detektif dan Misteri Terbaik | Bikin Ketagihan Nonton!
Mystic Pop-up Bar
Satu lagi drama Korea yang bisa kamu tonton di bulan Mei 2020, nih. Drakor “Mystic Pop-up Bar” bercerita tentang pojangmacha, penjual kaki lima, yang sangat misterius dan sedikit mengerikan. Pasalnya, nih, orang yang berkunjung ke pojangmacha itu manusia dan arwah!
Perempuan pemilik pojangmacha ini ternyata adalah seorang dukun yang memiliki tugas istimewa. Bersama dengan seorang detektif, dukun itu masuk ke mimpi pelanggan dan membantu menyelesaikan masalah mereka.
Singkat cerita, ya, datanglah seorang lelaki muda yang ingin menjadi pekerja paruh waktu di kedai tersebut. Mulai saat itulah, berbagai keanehan terjadi.
“Mystic Pop-up Bar” diangkat dari drama webtoon berjudul “Ssanggabpocha” karya Bae Hye-Soo, lho. Ada pun pemain dalam serial drakor ini antara lain Hwang Jung-eum, Yook Sung-jae [BToB], dan Choi Won-young. Kamu bisa menyaksikan drakor ini mulai 20 Mei 2020 di JTBC atau Netflix, ya!
Team Bulldog: Off-duty Investigation
Untuk kamu yang menonton drama Korea detektif dengan bumbu komedi, pasti akan suka dengan drakor terbaru “Team Bulldog: Off-duty Investigation”. Drama Korea ini dibintangi oleh aktor besar seperti Cha Tae-hyun, Lee Sun-bin, Jung Sang-hoon, dan Yoon Kyung-ho.
Drama Korea “Team Bulldog: Off-duty Investigation” bercerita tentang seorang detektif yang selalu berusaha memecahkan semua kasus yang ada. Sayangnya, nih, detektif yang diperankan Cha Tae-hyun nggak pernah bisa bekerja sama dengan koleganya.
Suatu saat ia bertemu dengan sutradara program investigasi di TV yang sangat antusias untuk memecahkan kasus dan menangkap kriminal. Akhirnya detektif dan sutradara membuat tim yang terdiri atas beberapa detektif lainnya untuk bersama-sama memecahkan kasus yang belum terungkap.
Untuk kamu yang ingin menonton, nih, bisa melihat drakor ini di kanal televisi Korea OCN mulai tanggal 23 Mei. Biar nggak makin penasaran, simak trailernya dulu, yuk!
Dinner Mate
Bukan drama Korea kalau nggak ada cerita romantis. “Dinner Mate” bisa menjadi pilihan drama Korea untuk kamu yang suka dengan cerita romantis, nih. Hati-hati jadi halu, ya, kalau nonton drakor satu ini, hehehe.
Drama Korea berjudul “Dinner Mate” bercerita tentang Woo Do-Hee (Seo Ji-hye) dan Kim Hae-Kyung (Song Seung-heon) yang nggak saling mengenal dan bertemu saat sedang menunggu di restoran. Sayangnya, nih, petugas restoran keliru menduga mereka adalah sepasang kekasih. Jadi, mereka ditempatkan di meja yang sama.
Karena kejadian itu, mereka jadi sering makan malam bersama. Nah, kira-kira bagaimana kelanjutannya ya? Apakah Do Hee bisa move on dari mantan tercinta? Untuk kamu yang penasaran, bisa menonton di MBC, ya!
Late Night Snack Man and Woman
Siapa yang sudah kangen melihat wajah Jung Il-woo? Rasa kangen kamu terbayar, deh! Jung Il-woo hadir dalam drama komedi romantis terbaru dengan judul “Late Night Snack Man and Woman”.
Drakor yang akan tayang di JTBC ini memiliki tema percintaan yang nggak biasa. Jung Il-woo berperan sebagai Park Jin-Sung seorang pemilik restoran buka setiap tengah malam. Jin Sung, tuh, bisa dibilang sosok yang hampir sempurna. Tampan, jago memasak, dan baik hati.
Singkat cerita, tuh, Jin-Sung terjebak dalam cinta segitiga dengan produser variety show memasak Kim A-Jin (Kang Ji-young) dan desainer busana Kang Tae-Wan (Lee Hak-joo). Ternyata, Tae-Wan malah menyukai Jin-Sung! Wah, bagaimana kelanjutannya, ya?
Old School Intern
Jika kamu ingin menonton drama Korea dengan jalan cerita komedi yang nggak biasa, “Old School Intern” bisa jadi pilihan, nih. Drakor yang akan tayang di MBC ini dibintangi oleh aktor kawakan Park Hae-jin dan Kim Eung-soo.
Kisah bermula ketika Ka Yeol-Chan (Park Hae-jin) yang berhenti dari tempat bekerja pertamanya karena kelakuan bosnya yang kolot dan menyebalkan. Selepas itu Yeol-Chan berhasil mengembangkan kariernya di kantor baru dan menjadi ketua bagian pemasaran.
Suatu hari departemen Yeol-Chan kedatangan pemagang senior. Namun, siapa sangka yang jadi pemagang adalah mantan bos Yeol-Chan yang sangat dibencinya. Penasaran dengan kelanjutannya? Tunggu tanggal tayangnya, ya!
Itulah beberapa drama Korea yang akan tayang mulai Mei 2020. Nonton drama Korea itu bisa menjadi salah satu alternatif saat bosan di rumah karena PSBB Covid-19, lho. Biar makin seru, nih, jangan lupa sediakan camilan juga, ya.
Kira-kira kamu paling penasaran dengan drama Korea yang mana, nih? Tulis pendapatmu di kolom komentar, yuk!
Bagikan artikel ini