·14 February 2022

Ide Nge-Date di 5 Restoran Romantis di Jakarta, Banyak yang Dekat Unit Rukita, Lho!

·
5 minutes read
Ide Nge-Date di 5 Restoran Romantis di Jakarta, Banyak yang Dekat Unit Rukita, Lho!

Restoran romantis di Jakarta yang bikin si dia happy!

Makan di tempat atau kafe biasa mungkin tak akan terasa begitu spesial, apalagi di bulan penuh cinta satu ini. Rasanya pasti ingin, dong, sesekali makan di restoran romantis nan mewah yang ada di Jakarta bersama pasangan?

Rukita punya rekomendasi restoran romantis di Jakarta yang bisa dijadikan tempat nge-date untuk kamu dan pasangan supaya hubungan makin erat, nih!

Daftar Restoran Romantis di Jakarta yang Keren Banget

Yuk, buat yang love language-nya quality time, bisa banget intip rekomendasi restoran romantis di Jakarta di bawah ini!

1. Henshin

restoran romantis jakarta
Source: The Yag Magazine

Apakah restoran fine dining yang berada di gedung tertinggi di Jakarta ini ada dalam wishlist kamu? Henshin yang berada di lantai 67, 68, dan 69 gedung The Westin ini memang menawarkan kemewahan yang tiada dua!

Kamu bisa mendapatkan pengalaman makan di restoran dengan view Kota Jakarta yang bikin takjub! Rasanya pasti ingin foto-foto di setiap sudutnya, deh. Apalagi, suasana di malam hari yang ditemani city lights bakal bikin suasana dinner-mu bareng pasangan tambah romantis.

restoran romantis jakarta
Source: Chope

Di restoran ini tersedia berbagai menu fusion asal Jepang dan Peru. Unik banget, kan? Bahkan, Henshin juga memboyong langsung chef asli Jepang, Hajime Kasuga yang menguasai kuliner Nikkei. 

Dijamin, deh, kamu akan dibuat puas terhadap makanan, pelayanan, dan juga pemandangannya! 

2. Pierre

restoran romantis jakarta
Source: Manual Jakarta

Mencari restoran yang menyajikan menu autentik Prancis di Jakarta bukanlah hal yang sulit, apalagi untuk kamu yang sedang cari restoran romantis di Jakarta, Pierre adalah jawaban yang tepat!

Berlokasi di Senopati, Pierre merupakan restoran khas Perancis yang menawarkan interior superelegan dengan sentuhan klasik yang bikin kamu betah! Restoran ini termasuk ke dalam Union Group, lho.

 
Source: Whats New Indonesia

Selain suasananya yang teduh dan homey, kamu juga akan dibuat puas dengan menu makanannya yang enak banget! Cobain, deh, signature menu seperti Charcuterie Platter, Escalopes De Foie Gras, Escargot, Cote De Boeuf, Le Confit, dan masih banyak lagi.

BACA JUGA: 5 Rekomendasi Restoran Keluarga di Bogor yang Asyik buat Gathering

3. Mare Nostrum Jakarta

restoran romantis jakarta
Source: Anak Jajan

Restoran yang mengusung tema Mediterranean modern gastronomi ini berada di dalam Hotel Grand Sahid Jaya, Sudirman. Siap-siap dibuat takjub dengan arsitektur ala Eropa modern dengan perpaduan warna cerah yang bikin tempat ini semakin terlihat mewah dan unik.

Tak lupa, ada beberapa spot yang langsung menghadap ke gedung-gedung tinggi serta jalanan Ibu kota yang akan membuatmu semakin betah. Dijamin, suasana nge-date sama sang pacar akan semakin romantis!

restoran romantis jakarta
Source: Mare Nostrum Jakarta

Kamu bisa menyantap modern fusion ala Eropa dengan sentuhan tradisional. Jangan lewatkan kelezatan Vitello Tonnato Mare Nostrum, Seafood Paella, Creamy Chicken Croquetas, Creamy Cheesecake with Cherry Sorbet, dan berbagai cocktail yang menggugah selera. 

4. August SCBD

restoran romantis jakarta
Source: Manual Jakarta

Kini Rukita punya rekomendasi restoran romantis fine dining di Jakarta, tepatnya di dalam Sequis Tower yang menyajikan menu fusion dengan sentuhan Indonesia pada elemen makanan yang disajikan.

Di sini kamu bisa memesan menu ala carte atau chef’s tasting menu sambil menikmati suasana restoran yang intim dan hangat. Bahkan, kamu juga bisa mengajak chef-nya ngobrol, kok. Nikmati spot terbaik di restoran ini seperti area lounge, chef’s table, bar, serta dining room.

Kamu bisa mencoba berbagai menu seperti appetizer, main dish, side dish, hingga dessert. Jangan lewatkan kenikmatan Foie PB&J, Wagyu Beef Cheek, Wagyu Rib-Eye, Yogurt Parfait, Frozen Coffee, dan masih banyak lagi. Siap-siap memanjakan lidahmu, ya!

5. Lucy in the Sky SPARK

Tenang saja, walaupun resto satu ini berada di dalam mal Senayan Park, namun restoran romantis di Jakarta bernama Lucy in the Sky ini nggak akan bikin kamu kecewa! 

Selain karena suasana restoran dan barnya yang asyik banget, kamu akan dimanjakan oleh pemandangan kota yang superkeren! Dengan konsep tempat semi outdoor dan outdoor, gerai Lucy in the Sky ini sangat cocok untuk dijadikan destinasi restoran romantis di masa pandemi.

Nah, kamu bisa mencoba berbagai menu makanan Western, Asian, bahkan Nusantara seperti Nasi Goreng Sei Sapi, Iga Bakar, Ham n Jam, Pizza, Pasta, dan juga berbagai Cocktail. Suasana resto yang chill ini bakal ngingetin kamu sama Bali, deh!

  • Alamat: Lucy in the Sky @ Senayan Park Mall Lantai Rooftop Jln. Gerbang Pemuda No. 3, Senayan, Jakarta Selatan
  • Unit terdekat: Rukita Grasta Senayan (5 menit)

Itulah berbagai rekomendasi restoran romantis di Jakarta dengan suasana yang unik dan berbeda! Dijamin, deh, kamu dan si dia akan makin lengket setelah nge-date di berbagai restoran romantis di Jakarta tadi, apalagi lokasinya dekat dengan berbagai unit Rukita, tuh!

Yuk coba tinggal di unit coliving Rukita yang sangat strategis dan memungkinkan kamu memiliki akses mudah menuju pusat kuliner di Jadetabek serta Bandung.

Jangan lupa unduh aplikasi Rukita via Google Play Store atau App Store, bisa juga langsung hubungi Nikita (customer service Rukita) di +62 811-1546-477, atau kunjungi www.Rukita.co.

Follow juga akun Instagram Rukita di @Rukita_Indo dan Twitter di @Rukita_Id untuk berbagai info terkini serta promo menarik!

Bagikan artikel ini