·22 February 2022

6 Inspirasi Dekorasi Rumah ala Dian Sastro, Estetik Layaknya Animasi Ghibli

·
4 minutes read
6 Inspirasi Dekorasi Rumah ala Dian Sastro, Estetik Layaknya Animasi Ghibli

Dekorasi rumah Dian Sastro bisa jadi inspirasi!

Mau punya dekorasi rumah ala animasi Ghibli? Pencinta animasi asal Jepang pasti nggak asing sama film -film garapan Studio Ghibli. Nah, dekorasi rumah aktris ternama Indonesia, Dian Sastrowardoyo atau yang lebih dikenal dengan Dian Sastro bisa jadi inspirasimu, lho.

Pasalnya, Dian Sastro menunjukkan potret rumahnya yang nyaman dan estetik. Nuansa dekorasinya pun layaknya animasi Studio Ghibli. Mulai dari ruang makan, dapur, halaman depan, hingga ruang keluarga bisa kamu jadikan referensi saat mendekorasi rumah.

Intip Dekorasi Rumah Dian Sastro yang Menginspirasi

Source: Wolipop.detik.com

Penasaran seperti apa dekorasi rumah Dian Sastrowardoyo ala animasi Ghibli? Simak ulasan lengkapnya di bawah ini. Inspirasi dekorasi rumah yang bakal bikin kamu terpukau!

1. Warna

dekorasi rumah ala Dian Sastrowardoyo

Source: Pinterest.com/@TheRealDisastr

Rumah bergaya klasik milik Dian Sastrowardoyo ini tampaknya menggunakan konsep maksimalisme. Bisa kamu lihat dari pemakaian warna-warna cerah, kaya dan berani yang menarik perhatian supaya memberikan kesan hidup dalam ruangan.

Warna dasar yang dipilih biasanya warna-warna netral, seperti krem dan putih. Kamu bisa melihat Dian Sastro memilih warna netral sebagai warna dinding, sementara memadupadankan dengan warna lebih berani dengan warna batu bata asli.

Untuk warna-warna cerah bisa kamu temukan pada warna furnitur sebagai pelengkap dekorasi. Mulai dari sofa, piring antik, figura foto, hingga cushion bantal. Ya, setiap dekorasi harus bercerita tentang rumah kamu.

2. Cahaya

Source: IDNTimes.com

Meski konsep maksimalis terkesan penuh akibat penggunaan dekorasi dan warna, jika ingin membuat rumah tetap nyaman kamu bisa menggunakan pencahayaan cukup. Seperti adanya jendela berukuran besar di dekorasi rumah ala Dian Sastrowardoyo ini.

Konsep dekorasi tetap hidup dan nyaman di saat bersamaan. Apalagi jika ruang makan berada dekat dengan jendela, sarapan bisa sekaligus menikmati hangat sinar matahari dan sejuknya angin dari luar.

Kalau kamu mager tinggal duduk dekat jendela saja, nggak perlu lagi keluar untuk cari udara segar. Pastinya adem banget!

3. Pajang koleksi ala dekorasi rumah Dian Sastro

dekorasi rumah Dian Sastrowardoyo

Source: Pinterest.com/@TheRealDisastr

Gaya dekorasi maksimalis membutuhkan beberapa item aksesori pelengkap seperti buku, karya seni, foto, koleksi, dan benda lainnya. Namun perlu diingat, nih, hindarilah aksesori yang berlebihan agar maksimalis nggak terlihat berantakan.

Seperti yang ada di inspirasi dekorasi rumah selanjutnya ini, Dian Sastrowardoyo memanfaatkan barang koleksi untuk jadi pajangan dinding. Terlihat hampir di setiap sudut rumahnya. 

Source: Wolipop.detik.com

Menatanya pun bisa kamu sesuaikan dengan warna dan kesan yang ingin ditampilkan. Jika kamu punya koleksi lainnya, bisa banget dijadikan pajangan untuk dekorasi rumah.

BACA JUGA: Hindari Gunakan 5 Warna Ini untuk Dekorasi Dapur, Bikin Gelap dan Suram

4. Dekorasi ruang kerja

Source: Instagram.com/@biasalahanakmuda

Sudah mendekorasi spot kerjamu jadi ruang yang nyaman? Nah, ruang kerja sekaligus perpustakaan Dian Sastro ini bisa kamu jadikan referensi. Dekorasi ruangan ini masih menerapkan gaya klasik yang maksimalis.

Nah, elemen dekorasi utama dalam maksimalis salah satunya adalah buku. Dinding ruangan satu ini dilengkapi dengan rak buku hingga ke langit-langit dengan dominasi warna krem. 

Koleksi buku milik aktris film AADC ini tampaknya berada di berbagai sudut ruang. Kamu bisa juga menghiasi sudut rumah dengan buku-buku favoritmu.

5. Area dapur di rumah Dian Sastro

dekorasi rumah Dian Sastrowardoyo

Source: IDNTimes.com

Beralih ke dapur, Dian Sastro mendesain dapurnya dengan jendela terbuka. Nggak kalah estetiknya dari ruangan lain! Area dapurnya ini langsung mengarah ke taman luar yang dihiasi tanaman hijau.

Cocok banget buat kamu yang lebih nyaman memasak di area dapur yang memiliki jendela. Dominasi warna-warna netral pun kamu temukan di dapur. Jendela juga berfungsi untuk memudahkan sinar matahari masuk ke dalam rummah, nggak hanya estetik saja.

6. Dipenuhi elemen tanaman

Source: IDNTimes.com

Gaya klasik yang dipadupadankan dengan konsep maksimalis pada dekorasi rumah ala Dian Sastro nggak hanya nyaman, tapi terlihat asri banget. Banyaknya tanaman yang diletakkan mulai dari teras, taman belakang, dapur, bahkan ruang makan.

Tanaman juga penting dalam dekorasi untuk membuat udara di rumah tetap segar. Dian Sastro menggunakan beberapa tanaman seperti Pohon Kelor, Lumut Spanyol, Kuping Gajah, Sirih Gading, maupun Ekor Tupai.


Buat pencinta animasi Ghibli, bisa banget sontek inspirasi dekorasi rumah ala Dian Sastro. Mana inspirasi yang paling kamu suka? Share di kolom komentar, ya!

Ingin tinggal di kost modern? Coba ngekost di Rukita saja! Semua unit kost Rukita di Jabodetabek serta Bandung memiliki kost bergaya modern yang bikin kamu semakin betah dan nyaman.


Jangan lupa unduh aplikasi Rukita via Google Play Store atau App Store, bisa juga langsung hubungi Nikita (customer service Rukita) di +62 811-1546-477, atau kunjungi www.rukita.co.

Follow juga akun Instagram Rukita di @Rukita_Indo dan Twitter di @Rukita_Id untuk berbagai info terkini serta promo menarik

Bagikan artikel ini