6 Keuntungan Tinggal di Rukita Paseban Senen, Kost Perpaduan Gaya Modern dan Antik yang Homey!
Kost eksklusif di Senen Jakarta Pusat paling homey, lokasi strategis banget!
Tinggal di area Jakarta Pusat yang menjadi pusat pemerintahan, perkantoran, dan juga perdagangan pastinya akan memudahkanmu dalam banyak hal. Terutama karena sarana dan prasarana yang tersedia sangatlah lengkap.
Kecamatan Senen menjadi salah satu wilayah paling strategis di Jakarta Pusat. Di sini terdapat banyak fasilitas bersama yang bisa kamu temukan mulai dari transportasi publik, rumah sakit, hingga pusat perbelanjaan.
Dapatkan 6 Keuntungan Tinggal di Rukita Paseban Senen
Nah, buat kamu yang sedang mencari unit kost strategis di Jakarta Pusat, memilih kawasan Senen nggak pernah salah. Apalagi, ya, di Senen ada unit kost eksklusif dari Rukita yang fasilitasnya lengkap dan bangunannya modern banget!
Yap, coba intip unit kost eksklusif keren, Rukita Paseban Senen yang memiliki desain interior perpaduan gaya modern dan antik. Ada banyak sekali keuntungan yang bisa kamu dapatkan saat tinggal di kost eksklusif Senen satu ini. Mau tahu? Ini dia jawabannya!
1. Dikelilingi pusat perbelanjaan
Pasti salah satu hal yang paling melekat di pikiranmu saat mendengar kawasan Senen adalah Pasar Senen. Sebagai pasar tertua di Jakarta, Pasar Senen terkenal sebagai pusat perbelanjaan yang memberikan penawaran harga terbaik!
Kini, akibat pembangunan sarana dan prasarana yang masif, kawasan Senen menjadi sangat modern. Pasar Senen juga yang sudah berdiri sejak tahun 1733 ini juga berubah menjadi pasar kekinian yang bersih dan nyaman untuk dikunjungi. Mau cari barang apa saja, ada di sini!
Kamu bisa menemukan banyak barang murah, hingga barang seken branded namun berkualitas. Nggak heran banyak anak muda yang suka melakukan thrift shop di kawasan Pasar Senen.
Selain itu, di Senen juga terdapat mal untuk kamu yang ingin mencari makan enak atau bahkan hangout nonton bioskop. Mampir saja ke Plaza Atrium!
2. Transportasi umum mudah
Pasti kamu familiar, dong, sama stasiun kereta api terkenal di kawasan ini? Stasiun Pasar Senen (PSE) merupakan stasiun kereta api tipe A yang menyediakan berbagai rute menuju berbagai wilayah kota di Indonesia.
Kamu bisa naik kereta kelas campuran dan juga ekonomi menuju Bandung, Cirebon, Jawa Tengah, Yogyakarta, hingga Jawa Timur. Kamu juga bisa naik KRL alias commuter line untuk bepergian ke wilayah Jabodetabek dari Stasiun Senen, lho.
Selain kereta, kamu juga bisa memanfaatkan armada bus sebagai transportasi umum. Tinggal mampir saja ke Terminal Bus Senen dan temukan bus sesuai destinasimu. Kalau ingin naik TransJakarta, kamu bisa mampir ke Halte Busway Central Senen.
Nah, beruntungnya, jarak dari kost Rukita Paseban Senen menuju Stasiun Senen hanyalah sekitar 3 km. Sedangkan untuk sampai di Halte TransJakarta Senen hanya butuh waktu 12 menit saja.
3. Dekat rumah sakit
Salah satu keuntungan yang paling bisa dirasakan saat tinggal di Senen adalah fasilitas publik yang lengkap! Kalau sudah puas terhadap sarana transportasi umum dan pusat perbelanjaan, kali ini ada fasilitas publik yang nggak kalah penting, yaitu rumah sakit sebagai faskes.
Ada beberapa daftar rumah sakit terbaik di sekitar Senen yang bisa kamu jadikan referensi untuk berobat, seperti RSPAD Gatot Subroto yang hanya 10 menit dari kost Senen ini, serta Rumah Sakit St. Carolus yang hanya 5 menit dari kost.
BACA JUGA: 11 Rekomendasi Soto Ayam Terdekat Jakarta Pusat, Gurih dan Terjangkau!
4. Kamar kost estetik dan fully furnished
Nah, salah satu yang paling menarik dari kost Rukita Paseban Senen ini adalah interiornya yang unik banget! Perpaduan dekorasi kamar gaya modern dengan sentuhan etnik membuat kamar ini terlihat makin estetik.
Belum lagi, pemilihan furnitur di kost ini yang didominasi oleh kayu. Mulai dari meja, kursi, lemari, hingga tempat tidur. Tak heran kalau suasana kamarmu terasa hangat dan nyaman banget. Kayak lagi staycation di Jogja, deh!
Belum lagi, fasilitas kamar yang sudah fully furnished ini juga dilengkapi fasilitas yang komplet banget, mulai dari AC, Wi-Fi, kamar mandi dalam dengan pemanas air, serta jendela ke arah luar yang besar.
5. Bisa dihuni berdua
Serunya lagi, dari berbagai tipe kamar yang tersedia di Rukita Paseban Senen, kamu bisa memilih tipe kamar Regular Twin yang bisa dihuni untuk dua orang! Cocok untuk kamu yang ingin ngekost bersama saudara ataupun teman, kan?
Di kamar ini tersedia dua tempat tidur berukuran single dengan tipe bunk bed. Kamarnya juga sudah dilengkapi Wi-Fi, AC, kamar mandi dalam dengan pemanas air, jendela ke arah luar yang besar, dan perabotan lengkap! Kamu tinggal bawa koper berisi pakaian aja, deh!
6. Fasilitas kost lengkap
Selain fasilitas kamar kost yang memuaskan, memangnya, di Rukita Paseban Senen ada apa lagi, sih? Tentunya ada fasilitas kost bersama yang nggak kalah lengkap.
Sebut saja dapur bersama, kamu bisa memanfaatkan dapur yang sudah dilengkapi peralatan masak dan juga kompor serta kulkas. Ada juga fasilitas CCTV, area parkir, serta layanan laundry dan pembersihan kamar ekstra yang bisa kamu klaim lewat aplikasi Rukita. Simple banget, ya?
Itu dia berbagai keuntungan yang bisa kamu dapatkan jika memilih untuk tinggal di kost eksklusif Rukita Paseban Senen. Tertarik untuk segera pindah? Klik tombol di bawah untuk amankan kamarmu, ya!
- Harga: Mulai dari Rp2.600.000/bulan
- Alamat: Rukita Paseban Senen Jln. Paseban No. 83, Senen, Jakarta Pusat
Kamu masih ingin mencari kost Rukita di kawasan lainnya? Ada berbagai pilihan kost coliving fully furnished dari Rukita yang fasilitasnya lengkap banget! Harganya terjangkau, lokasinya strategis banget, lho. Penasaran? Klik tombol di bawah!
Jangan lupa unduh aplikasi Rukita via Google Play Store atau App Store, bisa juga langsung hubungi Nikita (customer service Rukita) di +62 811-1546-477, atau kunjungi www.Rukita.co.
Follow juga akun Instagram Rukita di @Rukita_Indo dan Twitter di @Rukita_Id untuk berbagai info terkini serta promo menarik!
Bagikan artikel ini