·28 October 2024

5 Rekomendasi Kost Sharing di Surabaya untuk Maba dan Pasutri, Bisa Jauh Lebih Hemat!

·
9 minutes read
5 Rekomendasi Kost Sharing di Surabaya untuk Maba dan Pasutri, Bisa Jauh Lebih Hemat!

Cari kost yang bisa sharing di Surabaya? Ini rekomendasinya untukmu!

Memilih tinggal di kost tentu memberikan banyak manfaat untuk mahasiswa. Salah satu keuntungan utamanya adalah bisa lebih menghemat anggaran dan tenaga jika dibandingkan dengan pulang pergi kampus setiap harinya.

Apalagi, bagi kamu yang harus merantau jauh ke luar kota, tinggal di kost juga memungkinkan kamu untuk bisa hidup lebih mandiri. Mau tidak mau kamu jadi harus melakukan segalanya sendiri, bukan?

Meskipun harus tinggal jauh dari keluarga, ada cara lain untuk ngekost agar tidak kesepian, yaitu dengan tinggal di kost yang memungkinkan kamu sekamar berdua dengan teman atau biasa disebut kost sharing. Selain tidak akan merasa “lonely”, kamu juga bisa menghemat biaya kost karena ditanggung berdua.

Nah, bagi kamu yang sedang mencari kost sharing di Surabaya, ada beberapa rekomendasi yang bisa kamu temukan. Ingin tahu unit mana saja yang tersedia di Rukita? Yuk, cek informasi lengkapnya di sini!

Baca juga: 5 Kost Eksklusif Surabaya: Harga Terjangkau, Lokasi Strategis, Fasilitas Mewah!

Rekomendasi Kost Sharing di Surabaya

Berikut ini merupakan rekomendasi kost sharing di Surabaya yang bisa kamu pertimbangkan untuk tinggal bersama teman. Cek di bawah ini, yuk!

1. Pondok Asri 106 Gubeng Surabaya

Unit Pondok Asri 106 Gubeng Surabaya merupakan kost sharing di Surabaya yang cocok buat mahasiswa maupun karyawan karena lokasinya strategis ke mana-mana. Menuju Universitas Airlangga (Unair) Kampus B kamu hanya perlu 9 menit, sementara ke Universitas Katolik Widya Mandala Surabaya hanya sekitar 10 menit saja.

Lokasi kost Surabaya dekat kampus ini juga sangat dekat dengan akses fasilitas publik. Sebut saja Stasiun Lama Gubeng, Kebun Binatang Surabaya, Taman Bungkur, hingga GOR Pancasila yang bisa dicapai nggak lebih dari 15 menit berkendara. Nggak perlu khawatir pula soal mengisi perut karena di sekitar kost Kalibokor Surabaya ini banyak resto dan cafe dengan harga bersahabat.

Ada banyak pilihan kamar di Pondok Asri 106 Gubeng Surabaya yang bisa kamu pilih, di antaranya tipe Master King, Master Twin, dan Superior Twin yang memungkinkan kamu untuk sharing kamar dengan teman atau cocok juga untuk pasutri. Setiap kamarnya pun sudah berperabot lengkap dengan TV, AC, koneksi WiFi, dan kamar mandi dalam dilengkapi water heater, bathtub, shower, dan wastafel.

Selain itu, kamu juga bisa memanfaatkan fasilitas bersama, mulai dari lounge, pantry, hingga area parkir jika membawa kendaraan pribadi. Nggak perlu was-was soal keamanan karena kost Surabaya ini juga menyediakan penjaga keamanan.

Harga sewa kost Kalibokor Surabaya ini juga sudah termasuk listrik, laundry 2 potong pakaian per hari, serta jasa pembersihan kamar seminggu sekali. Kurang lengkap apa lagi coba? Yuk, booking kamarmu sekarang juga sebelum kehabisan!

2. Blessing Kost Citraland Surabaya

Cari kost yang bisa sharing di Surabaya dekat dengan kampus atau mal? Blessing Kost Citraland Surabaya bisa jadi jawabannya! Kost coliving eksklusif di Surabaya ini cuma 10 menit ke Universitas Ciputra Surabaya dan 15 menit mencapai Universitas Negeri Surabaya (UNESA).

Begitu pun untuk menuju pusat perbelanjaan seperti Pakuwon Mall, kamu hanya perlu menempuh perjalanan sekitar 10 menit saja. Di sekitar kost eksklusif Surabaya ini juga ada banyak pilihan resto dan cafe yang bisa dikunjungi untuk mengisi perut, seperti Kkado Chicken, Depot Pak Qomar, Kamikamu Eatery & Comfort Food, hingga Beatus Alfresco Dining & Grill yang bisa dicapai tidak lebih dari 10 menit.

Blessing Kost Citraland Surabaya ini juga memiliki kamar yang memungkinkan kamu untuk sharing kamar dengan teman atau untuk pasutri, yaitu tipe Master Twin dan Superior Twin. Setiap kamarnya pun sudah berperabot lengkap dengan TV, AC, WiFi, serta kamar mandi dalam.

Selain itu, kamu juga punya akses tak terbatas menggunakan area komunal, dapur bersama, dan parkiran di kost Surabaya ini. Fasilitasnya juga sudah termasuk jasa pembersihan kamar dan laundry dengan mesin cuci. Lengkap banget! Tunggu apa lagi? Yuk, pindah ke Blessing Kost Citraland Surabaya sekarang juga!

3. Casa Mas Simohilir Surabaya

Selanjutnya, kamu bisa cek Casa Mas Simohilir Surabaya yang lokasinya dekat kampus ternama di Kota Pahlawan. Menuju Universitas Wijayakusuma Surabaya, kamu hanya memerlukan waktu 8 menit, sementara ke Universitas Airlangga Kampus A dan Kampus B hanya kurang dari 30 menit berkendara.

Bagi pekerja kantoran yang sedang merantau, kost Surabaya ini juga sangat cocok untukmu. Kamu bisa menuju Alun-Alun Surabaya, Monumen Kapal Selam Surabaya, maupun Stasiun Gubeng yang menjadi pusat keramaian hanya dalam 18 menit saja.

Di sekitar Casa Mas Simohilir Surabaya juga banyak pilihan resto dan cafe untuk mengisi perut atau sekadar nongkrong. Mulai dari Bon Ami Bakery, Geprek Bensu Kupang Jaya, Rodjo Mongso, Depot Bu Rudy Kupang Indah, maupun McDonald’s Kupang Indah bisa dicapai dalam 10 menit saja.

Semua kamar di Casa Mas Simohilir Surabaya memungkinkan kamu untuk bisa sharing dengan teman atau cocok juga untuk pasutri. Setiap kamarnya pun cukup lapang dengan perabot lengkap, AC, WiFi, serta kamar mandi dengan water heater dan shower. Kamu juga bisa menggunakan fasilitas bersama, seperti lounge, dapur, hingga area parkir dengan CCTV untukmu yang membawa kendaraan pribadi.

Baca juga: Kost Putri di Surabaya Harga 1 Juta Dekat Kampus dan Mall

4. Raya Mastrip Kederus Surabaya

Buat mahasiswa Universitas Negeri Surabaya (UNESA) bisa dapat kost dekat kampus yang bisa sharing, nih. Kamu bisa cek Raya Mastrip Kederus Surabaya, yang merupakan kost eksklusif di Surabaya yang dengan fasilitas lengkap dan lokasi strategis.

Kamu bisa mencapai Universitas Negeri Surabaya Kampus Ketintang dalam 24 menit, sementara UNESA di Lidah Wetan berjarak 31 menit berkendara. Kost coliving Surabaya ini juga hanya 20 menit ke Universitas Merdeka Surabaya, serta butuh sekitar 40 menit menuju Universitas Kristen Petra dan Universitas Airlangga.

Akses ke Gerbang Tol Gunung Sari Plaza 1 cuma 7 menit dari kost Surabaya ini, lho. Strategis juga ke pusat perbelanjaan dan mal terdekat seperti Royal Plaza Surabaya atau Maspion Square yang bisa ditempuh hanya dalam 20 menit berkendara.

Setiap kamar di Raya Mastrip Kederus Surabaya memungkinkan kamu untuk bisa sharing dengan teman atau cocok juga untuk pasutri. Setiap kamarnya pun sudah berperabot lengkap dengan AC, TV, WiFi, serta kamar mandi dalam dengan water heater. Tersedia pula area komunal, dapur, dan parkiran bagi kamu yang membawa kendaraan pribadi.

5. Rock Residence Jagir Surabaya

Satu lagi pilihan kost sharing untuk kamu yang merantau ke Surabaya. Rock Residence Jagir Surabaya punya tipe kamar Superior Twin yang cukup lapang bila dihuni oleh pasutri. Lokasi kost Gubeng Surabaya ini pun superstrategis, lho, soalnya dekat ke area perkantoran, kampus, dan mal. Cocok banget buat kamu yang sedang merantau ke Surabaya, baik untuk menuntut ilmu maupun bekerja.

Tidak terlalu jauh untuk mencapai gedung perkantoran di sekitar Jalan Embong Malang karena hanya butuh 16 menit berkendara saja. Nah, di daerah Embong juga terdapat landmark bersejarah, mulai dari Monumen Bambu Runcing hingga Monumen Kapal Selam Surabaya, serta Tunjungan Plaza sebagai mal legendaris Surabaya jika kamu ingin cuci mata.

Rock Residence Jagir Surabaya juga sangat dekat ke berbagai kampus ternama. Ada Universitas Airlangga Kampus B yang berjarak 10 menit berkendara, sementara menuju Universitas Kristen Petra butuh sekitar 21 menit berkendara.

Soal fasilitas publik juga kamu nggak perlu khawatir karena rumah sakit hingga sarana transportasi yang mudah diakses. RSUD Dr. Soetomo berjarak 10 menit dari kost, Stasiun Gubeng hanya 12 menit berkendara, dan Bandara Internasional Juanda bisa dicapai dalam 30 menit saja melalui Jalan Tol Waru. Marvel City Mall Ngagel yang berjarak 7 menit berkendara menjadi mall terdekat dari kost pasutri Surabaya ini.

Rock Residence Jagir Surabaya menawarkan kamar yang sudah berfurnitur lengkap dengan AC dan Wi-Fi. Kamu juga bisa mengakses area komunal, dapur bersama, area makan, hingga tempat parkir jika membawa kendaraan pribadi. Komplet!

Pilih Online Booking dan Tinggal di Rukita untuk Hidup Lebih Baik!

Property of Rukita

Ada banyak keuntungan kalau kamu memutuskan tinggal di Rukita! Standar coliving Rukita yaitu menyediakan fasilitas laundry dan room cleaning tanpa tambahan biaya, alias termasuk dalam harga sewa yang kamu bayarkan.

Untuk laundry kamu dapat 12kg per bulan dan pembersihan kamar 2 kali dalam seminggu. Asyiknya lagi, nih, request fasilitas tambahan ini bisa dilakukan lewat aplikasi Rukita. Ngekost nggak pernah semudah ini, kan?

Keuntungan lain tinggal di Rukita adalah kamu langsung tergabung dalam komunitas Rukees, atau penghuni Rukita! Cuma di Rukita kamu bisa mengikuti event komunitas gratis, seperti karaoke, badminton, atau futsal bareng.

Ada juga beragam diskon menarik yang bisa kamu nikmati dan pastinya sangat menguntungkan. Nggak cuma dapat teman kost baru, tapi pengeluaran pun bisa makin hemat. Yuk, tingkatkan produktivitas dan perluas networking kamu karena #LebihBaikdiRukita!

Updated by Alice


Itulah beberapa rekomendasi kost sharing di Surabaya yang terletak di lokasi yang strategis. Bukan hanya itu, kost-kost ini juga pastinya memiliki fasilitas lengkap dan kamar yang nyaman. Jadi, tunggu apa lagi? Ayo booking sekarang juga!

Mau cari kost untuk hunian bulanan atau tahunan? Atau ingin sewa kost khusus untuk kost putra dan kost putri? Cek di Rukita saja, yuk! Rukita punya banyak unit hunian dengan fasilitas lengkap di beberapa kota seperti di kost bandungkost surabayakost jogja, dan beberapa kost di kota lainnya.

Ada juga pilihan kost lainnya yang bisa disesuaikan dengan kebutuhan kamu. Mulai dari kost khusus putra/putri, kost pet friendly, hingga kost yang dilengkapi dengan kolam renang.

Jangan lupa download aplikasi Rukita via Google Play Store atau App Store, bisa juga langsung kunjungi www.rukita.coFollow juga akun Instagram Rukita di @rukita_indoTwitter di @rukita_id, dan TikTok @rukita_id untuk berbagai info hunian terkini serta promo menarik.

Temukan hunian sesuai kebutuhanmu:

Bagikan artikel ini