·15 March 2024

6 Kost Eksklusif di Sekitar Hayam Wuruk Jakarta, Nyaman dan Strategis!

·
8 minutes read
6 Kost Eksklusif di Sekitar Hayam Wuruk Jakarta, Nyaman dan Strategis!

Cari kost eksklusif di sekitar Hayam Wuruk? Berikut beberapa rekomendasinya!

Mencari kost di Jakarta tentunya membutuhkan beberapa pertimbangan. Sebut saja lokasi, fasilitas, hingga harganya.

Nah, kamu lagi mencari kost di sekitar Hayam Wuruk dengan fasilitas lengkap dan lokasi strategis? Rukita punya beberapa rekomendasinya!

Baca Juga: Nggak Mau Tua di Jalan? Cek 5 Hunian Eksklusif Dekat Perkantoran Kuningan hingga SCBD

Rekomendasi Hunian di Sekitar Hayam Wuruk, Ada Kost Nyaman

Dari daerah Mangga Besar hingga Gajah Mada, berikut beberapa kost di sekitar Hayam Wuruk yang bisa menjadi pilihan untuk kamu.

1. Rukita Clover Mangga Besar

Kost eksklusif yang satu ini memiliki fasilitas yang komplet banget. Setiap kamar sudah dilengkapi dengan AC, meja, kursi, lemari, sprei, dan pelindung matras. Biaya juga sudah termasuk WiFi, laundry gratis 12 kg per bulan, dan jasa pembersihan kamar dua kali seminggu, nih.

Lokasinya juga nggak kalah strategis. Bagi anker alias anak kereta, dari kost ini kamu hanya perlu menempuh jarak 1 km ke Stasiun Mangga Besar dan 2,4 km ke Stasiun Sawah Besar. Sementara kamu hanya perlu menempuh 1,2 km ke Lokasari Square, 3,3 km ke Mangga Dua Square, dan 3,8 km ke WTC Mangga Dua.

Kost eksklusif di Mangga Besar ini pastinya sangat cocok untuk mahasiswa dan karyawan. Pasalnya area perkantoran Gajah Mada, Tomang, Gunung Sahari, bahkan Thamrin bisa diakses sekitar 25 menit berkendara saja, lho.

Keuntungan lainnya yang bisa kamu dapatkan kalau tinggal di kost eksklusif ini adalah banyaknya resto dan cafe hits di sekitarnya yang bisa kamu kunjungi. Kamu bisa mampir ke Sop Kaki Pak Oji, Gajah Mada Food Street, Bakmi GM, atau Hello World Coffee yang semuanya bisa dicapai kurang dari 10 menit berkendara. Asyik banget, kan?

2. Rukita Pumpkin Residence Mangga Besar

Kalau tinggal di kost campur ini, kamu nggak perlu jauh-jauh ke mana-mana. Ke RSUD Tamansari hanya menempuh jarak 450 meter, ke LTC Glodok Hayam Wuruk 700 meter, sementara Lokasari Square 800 meter. Nah, kalau mau ke Stasiun Mangga Besar jaraknya hanya 1,2 km dan Glodok China Town Market berjarak 1,3 km.

Buat anak kost yang suka masak pasti bakal betah di sini, karena terdapat dapur bersama serta pantry atau dining area di sini. Harga juga sudah termasuk laundry 12 kg per bulan serta jasa pembersihan kamar dua kali seminggu, lho.

Baca Juga: 5 Hunian Terdekat di Jakarta Selatan Budget Rp1 Jutaan | Semua Pakai AC!

3. Casa Bella Gajahmada

Berlokasi strategis, kost ini jaraknya hanya 1,6 km dari LTC Glodok Hayam Wuruk, 1,6 km ke Citywalk Gajah Mada, 1,8 km ke Glodok China Town Market, 2,5 km ke Hayam Wuruk Plaza, serta 2,6 km ke Stasiun Sawah Besar.

Fasilitasnya juga cukup lengkap, kok. Di dalam kamar sudah disediakan kamar mandi dalam dengan shower, water heater, dan wastafel. Selain itu juga sudah tersedia AC, meja, kursi, lemari, dan sprei. Kamu tinggal bawa koper saja, deh!

4. Rukita Dwiwarna Mangga Besar

Berjarak 5 menit jalan kaki ke Stasiun Mangga Besar dan dikelilingi banyak pusat makanan, Rukita Dwiwarna Raya memberikan kemudahan akses dan kenyamanan hidup bebas ribet baik bagi kamu seorang karyawan maupun pasangan suami istri. Pastinya, cocok banget untuk kamu yang sedang mencari kost eksklusif di sekitar kawasan Hayam Wuruk, Jakarta Pusat.

Selain itu, bagi kamu yang bekerja di kawasan Jalan Gunung Sahari, hanya perlu menempuh kurang dari 10 menit saja untuk bisa sampai ke kantor, lho. Sedangkan kalau kantor kamu ada di kawasan Gambir hingga Jalan M.H. Thamrin, hanya perlu menempuh kurang dari 20 menit perjalanan saja. Strategis banget, kan?

Begitu pun kalau kamu mencari pusat perbelanjaan, hiburan, hingga kuliner karena di sekitar kost dekat Hayam Wuruk ini banyak banget pilihannya. Kamu bisa menuju Mangga Dua Square, Bubur Ayam Mangga Besar, Bakso Akiaw 99, Kwetiau Sapi Aciap, Suisse Bakery, Grand Paragon Mall, Saoenk Kito Mangga Besar, dan masih banyak lagi.

Setiap kamar di Rukita Dwiwarna Mangga Besar juga sudah full furnished, dengan AC, jendela, hingga kamar mandi dalam dengan water heater dan shower. Pas banget untuk kamu yang mendambakan privasi karena nggak perlu keluar kamar dan mengantre bersama penghuni lainnya untuk bersih-bersih.

Asyiknya lagi, kamu juga nggak perlu pusing mikir cucian numpuk dan kamar berantakan karena di kost Jakarta Pusat ini kamu bisa mendapatkan laundry gratis 12 kg per bulan serta jasa pembersihan kamar dua kali seminggu. Di sini juga disediakan WiFi, area parkir, keamanan dengan CCTV, dapur, lounge atau living room, bahkan ada rooftop juga, lho. Pokoknya, lengkap banget!

Baca Juga: Cari Hunian di Jelambar, Jakarta Barat? Intip Perbandingan 2 Coliving Eksklusif Ini! 

5. Rukita Onyx Biak Cideng

Ini dia kost eksklusif yang nyaman banget, bikin kamu berasa staycation setiap hari. Setiap kamarnya sudah memiliki AC, meja, kursi, lemari, sprei, pelindung matras, hingga TV.

Fasilitas gedungnya juga lengkap banget, sebut saja WiFi, area parkir, dapur, keamanan dengan CCTV, pantry atau dining area, dapur, hingga living room. Tinggal di sini, kamu bisa mendapatkan gratis laundry 14 kg per bulan serta jasa pembersihan kamar dua kali seminggu, lho.

Untuk lokasi nggak perlu ditanya lagi. Menuju ITC Roxy Mas hanya berjarak 750 meter, ke RSUD Tarakan jaraknya 1,2 km, Sekolah Tinggi Ilmu Ekonomi Trisakti sejauh 1,7 km, Universitas Trisakti 2 km, dan Universitas Tarumanegara jaraknya 2,5 km. Strategis banget, kan?

6. Rukita Keutamaan Gajah Mada

Unit Rukita Keutamaan Gajah Mada merupakan kost eksklusif di sekitar Hayam Wuruk yang menawarkan hunian nyaman dengan fasilitas lengkap sekelas apartemen. Lokasinya sangat strategis bagi kamu yang bekerja di area perkantoran Gajah Mada, Tanah Abang, maupun Sawah Besar.

Cocok juga bagi mahasiswa Universitas Trisakti karena kamu bisa mencapai kampus dengan 15 menit berkendara. Butuh naik transportasi umum? Kamu hanya perlu 10 menit berkendara ke Stasiun KRL Duri atau 5 menit ke Halte TransJakarta Sawah Besar.

Selain itu banyak pilihan jajanan di sekitar hunian coliving ini, mulai dari Gajah Mada Plaza sampai pecinan Glodok yang bisa kamu kunjungi. Plaza Hayam Wuruk maupun Gajah Mada Footstreet juga sangat dekat dari kost Jakarta Barat ini.

Semua kamar di Rukita Keutamaan Gajah Mada pastinya juga sudah berfurnitur lengkap dengan akses WiFi, AC, TV, hingga kamar mandi dalam dengan water heater. Area komunal, dapur bersama, area parkir, serta layanan room cleaning dan laundry pun tersedia. Yuk, booking via online unitnya sekarang juga sebelum kehabisan!

Saatnya jadikan Rukita sebagai pilihan hunian terbaik kamu dan hadirkan nuansa istimewa dalam setiap langkah hidupmu. Apalagi, layanan online booking dari Rukita sangat memudahkanmu dalam memesan unit yang dibutuhkan.

Prosesnya yang simpel memungkinkan kamu untuk booking unit coliving Rukita dari mana pun dan kapan pun. Mumpung masih awal tahun, saatnya pindah ke hunian jangka panjang karena #LebihBaikdiRukita!

Updated by Faniditya R.


Itulah beberapa kost eksklusif di sekitar Hayam Wuruk yang bisa jadi pilihan tempat tinggal kamu. Sekarang mencari hunian yang nyaman dan bikin betah nggak perlu ribet lagi, kan?

Jadi, dari beberapa unit di atas, mana yang jadi favoritmu, nih? Tulis di kolom komentar, yuk!

Mau cari kost untuk hunian bulanan atau tahunan? Atau ingin sewa kost khusus untuk kost putra dan kost putri? Cek di Rukita saja, yuk! Rukita punya banyak unit hunian dengan fasilitas lengkap di beberapa kota seperti di kost bandungkost surabayakost jogja, dan beberapa kost di kota lainnya.

Ada juga pilihan kost lainnya yang bisa disesuaikan dengan kebutuhan kamu. Mulai dari kost khusus putra/putri, kost pet friendly, hingga kost yang dilengkapi dengan kolam renang.

Jangan lupa download aplikasi Rukita via Google Play Store atau App Store, bisa juga langsung kunjungi www.rukita.coFollow juga akun Instagram Rukita di @rukita_indoTwitter di @rukita_id, dan TikTok @rukita_id untuk berbagai info hunian terkini serta promo menarik.

Temukan hunian sesuai kebutuhanmu:

Bagikan artikel ini