Siapa Bilang Bikin Nastar Harus Pakai Oven? Cek 7 Resep Kue Khas Lebaran tanpa Oven Ini!
Sedang ada di kost atau di rumah yang ternyata nggak punya oven, tapi ingin membuat kue Lebaran sendiri? Kamu masih bisa, kok, membuat kue Lebaran tanpa menggunakan oven dan dijamin rasanya tetap sama enaknya.
Jangan khawatir kalau teksturnya berubah atau hasilnya kuran sempurna, ya, karena bukan oven yang menentukannya! Untuk membuat aneka kue Lebaran lezat kamu bisa membuatnya dengan menggunakan banyak sekali metode sehingga hasilnya tak kalah mantap. Rukita punya banyak resep kue dan roti tanpa oven, lho!
Di sini kamu akan melihat cara membuat kue yang dikukus, ‘dipanggang’ di kukusan atau wajan, dibekukan, maupun digoreng. Semua akan menghasilkan cita rasa yang lezat dengan cara lebih mudah! Selamat membuat kue Lebaran!
Berbagai Kue Lebaran Klasik yang Bisa Dibuat tanpa Oven
Nggak punya oven bukan berarti membuatmu nggak makan kue Lebaran, dong. Ayo buat sendiri dengan peralatan yang ada dan nikmati hasilnya! Dijamin bikin kamu bahagia, deh. 😉
1. Kastengel
Lebaran tanpa kastengel memang nampaknya kurang gurih, namun kalau beli juga harganya tergolong mahal dan kadang kurang ‘nendang’. Apa bisa, ya, bikin kue Lebaran khas yang satu ini tanpa oven? Bisa banget! Kastengel kukus ini tetap gurih dan lumer di mulut, lho, walau nggak dioven! Ingat, jangan isi kukusan dengan air, ya.
Bahan
- 2 sdm gula halus
- 130 g keju cheddar parut
- 1 butir kuning telur untuk olesan
- 2 sdm tepung maizena
- 5 sdm margarin
- 2 sdm susu bubuk
- 2 butir kuning telur
- 200 g tepung terigu
Cara membuat:
- Masukkan margarin dan 2 butir kuning telur ke dalam mangkuk besar, campur menggunakan mixer sampai rata. Masukkan gula halus dan aduk sampai tercampur merata. Tambahkan tepung terigu, lalu aduk sampai rata. Kemudian masukkan keju parut dan campur lagi sampai semua tercampur rata. Terakhir tambahkan maizena dan aduk sampai adonan kalis.
- Letakkan adonan di atas papan datar, lalu pipihkan adonan menggunakan rolling pin atau botol kaca. Jika sudah pipih dengan ketebalan 1cm, potong adonan menggunakan cetakan kastengel.
- Siapkan kukusan dengan bagian saringan kukusannya diolesi margarin. Letakkan adonan kastengel yang sudah dicetak di atas kukusan itu. Oleskan kuning telur lalu beri taburan keju di atasnya. Tutup dan masak di atas api kecil selama 30 menit.
- Keluarkan kastengel, biarkan mendingin sebelum dimasukkan ke stoples. Sajikan.
2. Nastar Teflon
Jangan khawatir tanpa oven pun kamu tetap bisa membuat kue nastar sendiri di rumah. Kali ini Rukita memakai teknik membuat nastar di atas wajan antilengket atau Teflon. Kamu harus tetap memakai saringan kukusan agar nastar tidak menempel langsung ke permukaan wajan atau Teflon. Nastar tetap crispy dan lumer!
Bahan kue nastar
- 240 g margarin
- 70 g gula halus
- Sejumput garam
- 2 butir kuning telur
- 300 g tepung terigu
- 1 sachet susu bubuk
- 70 g tepung maizena
Bahan selai nanas
- 1/2 kg nanas parut
- Sejumput garam
- 3 buah cengkih (opsional)
- 1 cm kayu manis (opsional)
- 8 sdm gula pasir
Cara membuat:
- Masukkan nanas ke dalam wajan antilengket atau Teflon di atas api kecil, lalu tambahkan rempah-rempah agar wangi. Tambahkan juga garam dan masak terus sampai air habis. Masukkan gula pasir dan aduk-aduk terus agar tidak gosong.
- Cicipi rasanya, kalau kurang manis tambahkan gula lagi. Kalau nanasnya sudah manis pakai sedikit gula saja. Aduk terus sampai selai berubah warna agak kecokelatan dan agak mengering. Lalu bentuk bulat-bulat menggunakan dua sendok teh. Masukkan ke kulkas agar padat.
- Ambil mangkuk baru dan masukkan margarin dengan gula halus, lalu aduk sampai tercampur rata atau adonan agak pucat dan creamy. Masukkan kuning telur satu per satu sampai tercampur rata, kemudian masukkan tepung terigu dan maizena lalu garam dan susu bubuk. Aduk terus sampai kalis.
- Ambil satu sendok adonan, pipihkan di tangan dan isi dengan selai nanas. Untuk pembuatan nastar di Teflon sebaiknya kulit nastar dibuat tipis agar matang secara merata. Olesi saringan kukusan dengan margarin, lalu tata nastar di atasnya. Oleskan kocokkan kuning telur dan air sebanyak dua lapis di atas nastar
- Letakkan Teflon atau wajan di atas api yang sangat kecil. Letakkan saringan kukusan di atas Teflon dan tutup. Panggang selama 25-30 menit hingga bagian bawah kue berwarna kecokelatan.
- Angkat nastar, diamkan agar mendingin sebelum disimpan di stoples. Sajikan.
3. Cheese Stick Goreng
Break dulu dari kue kering, sekarang kita melirik cheese stick sebagai kue Lebaran tanpa oven lainnya. Cheese stick nggak pernah absen juga, tuh, karena murah dan gampang dibuat. Tinggal digoreng, sih! Daripada beli yang rasa kejunya belum tentu sesuai seleramu, nih, mending buat saja sendiri di rumah. Di kost juga bisa sambil mengajak teman-temanmu. Intinya: minyak harus panas sekali, tapi digoreng di atas api kecil, ya!
Bahan
- 150 g tepung terigu
- 100 g tepung sagu
- 1/2 sdt garam
- 1/2 sdt kaldu bubuk
- 2 butir telur
- 15 g margarin
- 125 g keju cheddar, parut
- 15 ml air, sesuaikan kebutuhan
Cara membuat:
- Dalam wadah yang besar masukkan terigu, sagu, garam, kaldu bubuk, dan keju, lalu aduk hingga merata. Buat cekungan di tengah, tambahkan telur, lalu aduk rata. Tambahkan margarin dan aduk serta uleni hingga adonan kalis.
- Masukkan air sedikit demi sedikit kalau adonan dirasa terlalu kering. Gilas adonan hingga tipis dengan rolling pin atau botol kaca. Taburi dengan tepung sagu dan potong-potong menggunakan pisau menjadi bentuk stik.
- Panaskan minyak agak banyak dalam wajan, lalu kecilkan api dan goreng cheese stick di atas api kecil. Goreng sampai stick berubah warna jadi kuning kecokelatan. Angkat dan tiriskan.
4. Kue Kacang Stroberi
Kalau tadi kita sudah bisa ‘memanggang’, menggoreng, dan memasak di wajan, sekarang kita akan mencoba metode lain untuk kue Lebaran tanpa oven ini. Kue kacang merupakan salah satu kue yang populer juga saat Lebaran. Tinggal tambah selai stroberi agar ada sesuatu yang segar, di atasnya. Tapi bagaimana cara membuatnya kalau tanpa oven? Ikuti saja resep berikut!
Bahan
- 100 g kacang tanah tanpa kulit, sangrai hingga matang dan cincang
- 5 sdm selai stroberi
- 1/2 sdt garam
- 100 g gula halus
- 100 g selai kacang
- 2 sdm margarin
Cara membuat:
- Di dalam wadah besar masukkan margarin, garam, selai kacang, dan gula halus, aduk hingga rata. Lalu masukkan kacang tanah yang sudah dicincang, aduk kembali sampai merata.
- Bentuk adonan menjadi bola, lalu tekan bagian tengahnya menggunakan jempol dan isi dengan selai stroberi.
- Masukkan ke freezer selama kurang lebih 1 jam.
- Keluarkan, kue kacang tanpa dipanggang siap disajikan!
5. Bolu Susu Kukus Lembang
Sesekali ingin menyuguhkan kue-kue Lebaran yang nggak kering? Kamu juga bisa, kok, membuat bolu kukus. Kalau dulu ada saudara yang datang membawa bolu susu Lembang, namun kemungkinan tahun ini nggak ada. Sebenarnya, sih, kamu bisa bikin sendiri yang rasanya sama lezatnya dan tanpa dioven!
Bahan bolu
- 70 g tepung terigu
- 15 g tepung maizena
- 2,5 sdt baking powder
- 3 butir telur
- 90 g gula pasir
- 1 sachet susu kental manis
- 1 sdt vanili cair
- 70 ml susu cair full cream
- 30 ml minyak goreng
- 10 g cokelat bubuk
- 2 sdm air hangat
- Keju parut untuk taburan
Bahan vla
- 100 ml susu cair full cream
- 1 sachet susu kental manis
- 1 sdm tepung maizena
Cara membuat:
- Campur tepung terigu, maizena, dan baking powder, lalu aduk rata.
- Di mangkok lain masukkan 3 butir telur dan gula pasir, kocok menggunakan mixer dengan kecepatan tinggi sampai mengembang dan berwarna putih.
- Masukkan susu kental manis, vanili, susu, dan minyak goreng ke dalam campuran telur. Aduk lagi sampai rata. Sedikit demi sedikit, masukkan campuran tepung yang pertama tadi sampai tercampur rata. Bagi adonan menjadi dua.
- Ambil mangkuk kecil, siapkan cokelat bubuk dan air panas, aduk sampai menjadi kental dan masukkan ke dalam salah satu adonan. Aduk sampai rata hingga semua menjadi cokelat.
- Siapkan loyang ukuran 20x10x10 dan masukkan adonan putih lebih dulu.
- Siapkan panci kukusan yang diisi air dan didihkan, kemudian kukus adonan putih selama 15 menit. Tuang adonan cokelat di atasnya dan kukus selama 20 menit.
- Gunakan pisau untuk memisahkan bolu dari sisi-sisi loyang, lalu keluarkan bolu dengan bagian putih di atas. Potong pinggir-pinggirnya dan didiamkan agar mendingin.
- Lanjutkan dengan membuat vla, yaitu campur semua bahan dan masak di atas api kecil sampai mengental.
- Oleskan vla di atas bolu dan taburi dengan keju cheddar parut. Kini bolu siap disajikan.
6. Cendol Keju
Cendol keju merupakan kue dengan banyak nama, nih. Ada yang menyebutnya telur gabus, ada juga yang menyebutnya kuku macan. Kue ini langganan banget saat Lebaran dengan rasa renyah terus gampang lumer di mulut. Pasti jadi camilan favorit karena enak banget! Perhatikan agar tidak memilin kemudian menaruhnya di wadah karena pasti lengket.
Bahan
- 250 g tepung kanji/tapioka
- 100 g keju cheddar parut
- 2 butir telur
- 50 g margarin
- Sejumput garam
- Minyak untuk menggoreng
Cara membuat:
- Campur semua bahan, aduk hingga tercampur rata. Pilin adonan (jangan gendut-gendut!) dan langsung masukkan ke dalam minyak dingin. Jangan dimasukkan di wadah lain dan baru dimasukkan ke minyak saat banyak, pasti gagal semua!
- Sesudah banyak terkumpul di dalam minyak, goreng di atas api kecil. Jangan aduk adonan kalau adonan belum mengambang. Aduk ketika adonan mulai mengembang dan goreng sampai berwarna kuning keemasan.
- Tiriskan adonan dan biarkan telur gabus dingin dahulu sebelum dikonsumsi.
- Kalau adonanmu banyak, siapkan 2 wajan berisi minyak dingin, lalu gunakan wajan kedua untuk menggoreng batch 2 agar tak usah menunggu sampai minyak dingin dulu.
7. Puteri Salju
Untuk resep kue Lebaran tanpa oven yang terakhir, yuk, coba membuat kue klasik Lebaran yaitu, puteri salju. Cara membuatnya sama seperti nastar, kok, yaitu di atas wajan. Dengan bahan sesimpel ini, tuh, kamu bisa membuatnya di rumah maupun kost!
Bahan
- 250 g margarin
- 20 g gula halus
- 400 g tepung terigu
- 1 butir kuning telur
- Gula halus secukupnya untuk taburan
Cara membuat:
- Masukkan gula halus dan margarin, kocok sampai lembut, creamy, dan berwarna pucat. Lalu masukkan kuning terus dan kocok lagi sampai rata. Masukkan tepung terigu, dan campur sampai kalis atau adonan tidak menempel di mangkok maupun spatula.
- Kalau adonan terlalu lembek, masukkan dulu ke dalam kulkas selama 5 menit sebelum digilas dengan rolling pin. Pipihkan sampai ketebalan 0,5 cm, lalu cetak menggunakan cetakan putri salju.
- Letakkan di atas saringan kukus yang sudah diolesi margarin, dan letakkan di atas wajan, lalu panggang selama 25-27 menit dengan api kecil dan ditutupi.
- Saat matang maka bagian bawah kue akan berwarna kecokelatan. Angkat dan dinginkan.
- Taburi dengan gula halus sesuai selera. Masukkan ke dalam stoples. Sajikan.
Wah, ternyata banyak sekali contoh kue Lebaran yang bisa dibuat tanpa oven. Sekarang kamu bisa mengandalkan wajan antilengket, panci kukus, atau wajan penggorengan untuk bikin kue sendiri, deh.
Kue apa yang sepertinya mau kamu buat lebaran ini? Jangan lupa tuliskan pengalamanmu di kolom komentar, ya.
Bagikan artikel ini