·8 April 2022

Ingin Bekerja sebagai Marcom? Yuk, Cek 5 Loker Jakarta Terbaru Ini

·
6 minutes read
Ingin Bekerja sebagai Marcom? Yuk, Cek 5 Loker Jakarta Terbaru Ini

Lagi cari loker Marcom penempatan Jakarta? Ada di sini infonya!

Dikenal sebagai pusat bisnis, Jakarta menyediakan banyak sekali posisi untuk bekerja di sektor perkantoran. Saking terbuka lebarnya peluang, banyak orang yang rela, lo, berbondong-bondong melamar pekerjaan di Jakarta. Nggak cuma itu aja, posisi yang ditawarkan pun juga beragam.

Nah, salah satu yang menjadi incaran saat ini adalah posisi Marketing Communication atau yang sering disingkat Marcom. Memiliki tugas utama untuk menjembatani komunikasi internal dan eksternal, Marcom memiliki peran vital dalam sebuah perusahaan.

Pasalnya, nih, sebuah perusahaan akan sulit untuk mencapai tujuannya tanpa adanya peran dari seorang Marcom. Lalu, apa aja perusahaan yang sedang membuka lowongan kerja (loker) marcom di Jakarta? Simak di sini, yuk!

BACA JUGA: 5 Info Loker Lowongan Kerja Startup Jakarta Terbaru 2022, Buruan Apply!

Situs Lowongan Kerja Tepercaya

loker jakarta marcom

Source: Unsplash.com

Sebenarnya, lowongan kerja bisa kamu peroleh dari mana saja, salah satunya melalui website atau media sosial. Eits, tapi kamu juga harus berhati-hati. Di luar sana banyak penipuan yang dilakukan oleh orang-orang yang nggak bertanggung jawab untuk mengambil keuntungan semata.

Nah, untuk menghindari hal ini, kamu bisa mencari loker melalui situs yang pastinya sudah tepercaya. Apa saja, sih, situs loker tepercaya? Cek di sini, ya!

  • Linkedin
  • Glints
  • Tech in Asia
  • Jobstreet
  • Indeed
  • Kalibrr
  • Jobs.id
  • Loker.id
  • Karir.com
  • Situs resmi perusahaan

Loker Marketing Communication Jakarta

Ada banyak loker Jakarta Marcom yang terdapat di situs loker terpercaya di atas. Supaya kamu nggak bingung, nih, Rukita rangkum beberapa loker Jakarta Marcom 2022 yang saat ini sedang dibuka. Intip, yuk!

1. Gokomodo

loker jakarta marcom

Source: Linkedin/Gokomodo

Loker Jakarta Marcom pertama datang dari Gokomodo. Gokomodo merupakan perusahaan business to business (B2B) untuk rantai pasokan dan layanan agribisnis di Indonesia. Gokomodo berdiri pada tahun 2019 dan berlokasi di Jalan Jenderal Sudirman, Jakarta.

Gokomodo saat ini tengah membuka lowongan untuk banyak posisi, salah satu di antaranya adalah Marketing Communication. Beberapa tugas yang nantinya akan kamu kerjakan jika berhasil menempati posisi ini di antaranya adalah bertanggung jawab atas kampanye pemasaran produk baru, menangani kampanye perusahaan, hingga mendukung tim sales.

Berikut adalah beberapa persyaratan yang harus dipenuhi oleh kamu jika ingin melamar posisi ini.

  • Minimum Bachelor’s degree in Marketing, Communications, Public Relations or relevant field
  • 5 years relevant work experience in Marketing Communication Manager or Brand Manager
  • Excellent written and oral skills
  • Experience with marketing campaigns on social media
  • Experienced leader and collaborator
  • Creative problem solver

Kamu memenuhi kualifikasi? Langsung aja kirim CV ke recruitment@gokomodo.com.

2. Loker Jakarta Marcom THENBLANK

Source: Tangkapan layar/thenblank.com

Kebanyakan dari kamu pasti tahu brand fashion satu ini. Ya, THENBLAK menjadi salah satu merek fashion lokal kenamaan. THENBLANK berfokus menghadirkan busana ready to wear, nggak cuma untuk wanita aja, tapi juga pria.

Selain itu, brand fashion yang satu ini juga sering berkolaborasi bareng beberapa artis, sebut aja Isyana Sarasvati. Pastinya keren jika kamu kerja di sini.

Kali ini, brand fashion lokal ternama ini membuka kesempatan bagi kamu, nih, untuk bergabung menjadi bagian dari THENBLANK. Salah satu loker yang dibuka adalah Marcom. Apa aja persyaratannya? Yuk, cek di bawah!

  • A Bachelor’s Degree in Communication, Marketing, or Public Relation
  • Preferably female, 26-30 years old
  • A minimum of 3 year of experience in Marketing or related field
  • Experience in using any graphic design tools (Photoshop, Illustrator, etc.)
  • Understand professional space in terms of speech and manner
  • Capable of communicating and collaborating with team members to work for the common goal
  • Proven experience in managing corporate social media accounts
  • Excellent planning skills and capable of handling multiple tasks at once
  • Interested in fashion industry

Bagi kamu yang tertarik untuk melamar posisi ini, kamu bisa klik link ini!

BACA JUGA: Yuk, Intip Lowongan Kerja Surabaya BUMN Terbaru untuk Semua Jurusan!

3. Kompas Gramedia Radio

loker jakarta marcom

Source: Tangkapan layar KG Radio Network/Linkedin

Suka baca buku? Kamu pasti nggak asing dong sama perusahaan yang satu ini. Ya, Kompas Gramedia adalah perusahaan media yang telah hadir sejak tahun 1963. Nggak cuma terbatas pada media cetak dan televisi aja, Kompas Gramedia juga punya jaringan radio yang dipegang oleh PT Magnetic Network Indonesia (KG Radio Network).

KG Radio Network saat ini membuka lowongan untuk mengisi posisi Marcom, cocok banget, nih, bagi kamu yang ingin bekerja di perusahaan media!

Adapun beberapa job desc yang akan kamu pegang di antaranya adalah mendukung pelaksanaan event KG Radio Network, mengelola perencanaan dan kerja sama barter pada media luar ruang, hingga mengelola Community Relations. Tertarik untuk melamar? Yuk, cek dulu persyaratannya!

  • Min. Pendidikan S1 Fakultas Komunikasi / Manajemen
  • Fresh Graduate atau pengalaman di bidang Marketing Communication maksimal 2 tahun
  • Memiliki pengalaman dalam berorganisasi lebih diutamakan
  • Memiliki kemampuan komunikasi dan negosiasi yang baik
  • Aktif, jujur, disiplin, dan mampu beradaptasi dalam lingkungan yang dinamis
  • Mampu bekerja dengan baik secara individu maupun di dalam tim

Jika kamu tertarik, kamu bisa melamar di link berikut ini.

4. Bank OCBC NISP

Source: ocbcnisp.com

Bank OCBC NISP adalah sebuah bank swasta di Indonesia yang berdiri pada tahun 1941. Bank OCBC NISP saat ini telah memiliki banyak nasabah.

Bagi kamu yang ingin merasakan bagaimana rasanya kerja di dunia perbankan, OCBC NISP memberikan kesempatan bagi para mahasiswa untuk mengikuti program magang (internship). Bisa banget buat menambah pengalaman!

Nah, salah satu program internship yang buka kali ini adalah untuk posisi Marcom. Langsung saja cek persyaratannya.

  • Mahasiswa/i semester terakhir, atau fresh graduate S1 diutamakan dari jurusan Ilmu Komunikasi/Marketing Komunikasi
  • Memiliki kemampuan teknis sebagai : copywriter, video editor, atau content creator
  • Prestasi akademis yang baik dan aktif dalam kegiatan ekstra kurikuler
  • Proaktif, digital enthusiast, fast learner, dan dapat bekerja dalam tim
  • Memiliki keterampilan interpersonal yang baik
  • Lokasi penempatan: Kantor Pusat OCBC NISP Tower – Jakarta

Lalu, gimana cara daftarnya? Klik link berikut ini, ya!

5. Loker Jakarta Marcom Famous Allstars

loker jakarta marcom

Source: Linkedin

Terakhir, loker Jakarta Marcom datang dari Famous Allstars. Famous Allstars sendiri adalah perusahaan merger atau gabungan antara Famous ID, Kokiku TV, Indovidgram, Avenu, hingga Goviral.

Adapun perusahan-perusahaan tersebut menjalankan bisnis di industri konten, influencer, Production House, dan industri Event Management. Saat ini, Famous Allstars sedang mencari Marketing Communication Manager. Bagi kamu yang ingin tahu apa saja kualifikasinya, cek di bawah, ya!

  • 3 years of working experience in retail, ecommerce, media, or digital agency industry would be a plus
  • Understand Excel, PowerPoint, Google Analytics, Google Adwords, Google Display Network, SEO, Facebook, Youtube etc.
  • passionate about digital marketing and KOL marketing
  • Experience in crafting marketing, communication and business strategies
  • Experience in end-to-end digital campaign development – from planning, executing, to reporting KOL management area

Apabila kamu berminat untuk mengisi posisi loker Jakarta Marcom ini, langsung aja klik link ini!


Nah, itulah beberapa informasi mengenai loker Jakarta Marcom. Semoga beruntung! Kalau kamu punya info loker lainnya, jangan lupa share di kolom komentar, ya!

Kamu sedang hunian baru yang nyaman dan strategis? Ada berbagai pilihan kost coliving fully furnished dari Rukita yang fasilitasnya lengkap banget. Harganya juga terjangkau, lho. Penasaran? Tonton video di atas, yuk.

Jangan lupa unduh aplikasi Rukita via Google Play Store atauApp Store, bisa juga langsung hubungi Nikita (customer service Rukita) di +62 811-1546-477, atau kunjungi www.Rukita.co.

Follow juga akun Instagram Rukita di @Rukita_Indo dan Twitter di @Rukita_Id untuk berbagai info terkini serta promo menarik!

Bagikan artikel ini