Susu Beruang vs Susu Biasa, Ini 6 Manfaat Susu Beruang di Masa Pandemi
Ternyata banyak manfaatnya!
Kamu pasti belakangan ini sangat familiar dengan ‘susu beruang’ untuk menyebut susu Bear Brand dari Nestlé. Pasalnya, banyak yang beranggapan susu beruang dapat meningkatkan daya tahan tubuh di masa pandemi ini. Padahal, susu jenis lain dengan kandungan gizi baik pun bisa meningkatkan imunitas.
Menariknya, susu beruang ini memiliki proses sterilisasi yang sangat baik, lho. Sterilisasi akan menyebabkan matinya bakteri, spora, serta kuman. Tapi kira-kira apa saja manfaat dari susu beruang ini?
Manfaat Susu Beruang di Masa Pandemi
Sebagian orang menganggap, susu steril bergambar beruang ini mengandung vitamin D yang dipercaya bisa mencegah infeksi virus Corona. Yuk, intip manfaat lain susu beruang di bawah ini.
1. Kandungan gizi susu beruang
Susu termasuk salah satu sumber vitamin dan mineral yang baik untuk tubuh. Di dalamnya terkandung kalium, B12, vitamin D, dan kalsium. Ada juga kandungan vitamin A, seng, tiamin, dan vitamin A yang baik.
Tapi kandungan setiap susu bervariasi. Susu beruang sendiri mengandung vitamin A, B1, B2, B12, B6, C, D, kalori dan mineral. Mengonsumsi susu varian apa pun tetap dapat meningkatkan imunitas tubuh, ya.
Nggak berarti kamu hanya bisa memilih satu produk susu tertentu saja untuk dikonsumsi. Setiap susu mengandung beragam nilai gizi yang punya manfaat banyak untuk kesehatanmu.
2. Menyehatkan paru-paru
Manfaat susu beruang yang kedua ini adalah membantu menyehatkan paru-paru, terutama pada anak-anak. Hal ini dikarenakan adanya berbagai nilai gizi yang terkandung di dalam susu beruang.
Kemampuan susu beruang dapat menyehatkan paru-paru dari zat kimia yang terhirup. Tapi asal ingat saja, jangan terlalu berlebihan dalam mengonsumsinya. Nggak baik untuk kesehatanmu sendiri, ah!
3. Bantu mengeluarkan racun dalam tubuh
Kandungan mineral dan zat pada susu beruang bermanfaat untuk mengeluarkan racun dalam tubuh. Apalagi, bagi kamu yang bekerja di lingkungan industri, susu ini sangat cocok dikonsumsi.
Kalau rutin mengonsumsinya, nih, kamu bisa terhindar dari berbagai penyakit yang disebabkan oleh bahan kimia. Proses sterilisasi pada susu produk Nestlé ini akan berpengaruh dalam hal menetralkan racum dalam tubuh.
BACA JUGA: 5 Minuman Susu Hits di Asia / Ada Milo Dinosaurus dan Milkis!
4. Tingkatkan kekebalan tubuh
Manfaat selanjutnya, konsumsi susu beruang membantu kamu dalam meningkatkan kekebalan tubuh karena kandungan mineral, vitamin, dan lemak di dalamnya. Sangat pas untuk kamu konsumsi pada masa pandemi maupun saat sedang sakit.
Jika daya tahan tubuhmu kuat, maka bisa membantu kamu nggak mudah sakit. Setiap susu juga mengandung sejumlah protein yang dapat meningkatkan imunitas tubuh, seperti protein whey, lactalbumin, dan lactoferrin.
5. Bantu tubuh tetap sehat dan segar
Antioksidan yang terkandung dalam susu beruang akan membantumu menjaga tubuh agar tetap sehat dan segar. Antioksidan ini biasanya digunakan untuk mencegah kerusakan sel, mencegah berbagai penyakit yang berbahaya bagi tubuh.
Ya, bisa dilihat dari viralnya susu ini, banyak yang beranggapan susu beruang paling ampuh dalam membantu menghilangkan penyakit dalam tubuh. Namun, susu steril, susu UHT, atau susu pasteurisasi memiliki kandungan yang nggak berbeda dan sama-sama membantu membuat tubuh tetap sehat dan segar, kok.
BACA JUGA: PPKM Darurat 3-20 Juli, Apa Bedanya dari PSBB dan PPKM Mikro?
6. Manfaat susu beruang untuk mengobati pilek
Jika kamu sedang pilek, coba mengonsumsi susu beruang untuk menggantikan varian susu yang lain. Manfaat terakhir susu ini ternyata dapat mengobati pilek maupun masuk angin. Kamu pernah mencobanya?
Kandungan vitamin pada setiap susu akan mengatasi masalah pada tubuhmu. Termasuk bagi kamu yang terkena pilek, mengosumsi susu beruang akan membuat flu lebih cepat sembuh.
Itulah sejumlah manfaat susu beruang yang mungkin nggak jauh berbeda dari susu varian lainnya. Meski punya kandungan nilai gizi berbeda, setiap susu sama-sama bermanfaat pada masa pandemi ini. Asal jangan mengonsumsinya secara berlebihan, ya!
Coliving yang punya fasilitas superlengkap
FYI, nggak hanya minuman susu yang punya banyak manfaat, hunian coliving Rukita juga menawarkan manfaat fasilitas superlengkap untukmu. Terutama bagi kamu mahasiswa dan pelajar.
Rukita Edelweis Studento BSD jadi hunian kost ideal. Kamu bakal mendapat fasilitas seperti AC, Wi-Fi, kamar mandi dalam, dapur bersama, area komunal, bahkan kamar fully furnished. Nggak perlu bawa perabotan lagi, cukup koper pakaian saja!
Apalagi desain Rukita Edelweis Studento Instagramable banget, deh! Cek langsung saja dengan klik tombol di bawah atau ketik link ini di browser: bit.ly/rukitaSusuBeruang. Fasilitas superlengkap, tinggal di Rukita #SenyamanDiRumah.
Unit coliving Rukita tersebar di banyak area strategis di Jakarta, Depok, Bekasi, dan Tangerang. Untuk kamu yang ingin tahu unit Rukita lainnya, bisa mengakses www.rukita.co atau hubungi Nikita (customer service Rukita) di +62 811-1546-477.
Jangan lupa juga follow Instagram Rukita di @Rukita_Indo dan Twitter @Rukita_ID untuk berbagai rekomendasi seru dan info promo menarik lainnya.
Selain susu beruang, kamu punya rekomendasi susu lainnya di masa pandemi ini? Share di kolom komentar, yuk!
Bagikan artikel ini