4 Rekomendasi Kost Dekat RS Kanker Dharmais Jakarta | Harga Mulai Rp1 Jutaan
Nggak bikin repot, ini pilihan kost yang lokasinya dekat RS Kanker Dharmais Jakarta.
Rumah Sakit Kanker Dharmais merupakan salah satu pusat layanan kesehatan terdepan di Jakarta dalam penanganan penyakit kanker. Mengingat pentingnya akses cepat dan nyaman ke fasilitas medis, maka dari itu banyak orang yang mencari kost di dekat RS Kanker Dharmais ini, baik itu yang dari luar kota Jakarta maupun yang berdomisili di Jabodetabek.
Dengan begitu, kamu dapat bolak-balik menuju rumah sakit kanker tersebut tanpa perlu repot. Sedangkan bagi kamu yang ingin membesuk keluarga atau kerabat terdekat, bisa mengunjunginya di jam besuk RS Dharmais yang berlangsung setiap pukul 17.00-19.00 WIB.
Salah satu keuntungan utama tinggal di kost dekat RS Kanker Dharmais adalah lokasinya yang strategis. Di area ini kamu juga akan dengan mudah menuju ke berbagai fasilitas umum seperti minimarket, pusat perbelanjaan, hingga restoran.
Selain itu, dengan transportasi umum yang mudah dijangkau, kamu dapat bepergian ke berbagai tempat di Jakarta tanpa kesulitan. Lalu, apa saja pilihan kost dekat RS Kanker Dharmais yang layak untuk dipilih?
Tentang Rumah Sakit Kanker Dharmais
Rumah Sakit Kanker Dharmais adalah sebuah rumah sakit milik pemerintah pusat yang berada di Jakarta Barat dan berada di bawah pengawasan Kementerian Kesehatan. Selain itu, RS Kanker Dharmais juga menjadi salah satu rumah sakit yang memiliki unit pelayanan paliatif, lengkap dengan dokter, ahli spiritual dan lain-lain.
Paliatif diperlukan untuk menangani pasien dan keluarga pasien di mana kesembuhan pasien sudah tidak dapat dilakukan lagi atau tidak mungkin diberikan pengobatan. Didirikan pada tahun 1993, rumah sakit kanker ini memiliki misi memberikan pelayanan kanker komprehensif sesuai dengan perkembangan kekinian untuk seluruh masyarakat.
Baca Juga: 5 Unit Rukita Dekat Kawasan Strategis Gajah Mada Jakarta Pusat
Rekomendasi Kost Dekat RS Kanker Dharmais Jakarta
Saat memilih kost, fasilitas yang ditawarkan adalah salah satu aspek utama yang harus kamu pertimbangkan. Berikut adalah beberapa rekomendasi kost di dekat RS Kanker Dharmais dengan fasilitas lengkap yang layak untuk kamu pilih:
1. Rukita Permata Tomang
Unit Rukita Permata Tomang bisa menjadi pilihan bagi kamu yang butuh tinggal di kost dekat RS Kanker Dharmais. Dari kost Grogol ini, kamu hanya perlu menempuh 10 menit perjalanan untuk menuju ke rumah sakit kanker tersebut.
Lokasinya yang strategis juga memungkinkanmu untuk bepergian ke pusat perkantoran di Jakarta Barat hingga Jakarta Selatan. Menuju kawasan Gatot Subroto, Semanggi, hingga Sudirman hanya membutuhkan waktu kurang dari 30 menit saja.
Mencari makan atau pusat perbelanjaan pun dapat dilakukan dengan mudah karena banyak pilihan di sekelilingnya. Ada Mall Taman Anggrek, Neo Soho Podomoro City, dan Central Park Mall bisa kamu kunjungi hanya dalam 10 menit.
Nah, Rukita Permata Tomang memiliki dua jenis kamar, yaitu Compact Single dan Pocket Single. Masing-masing kamar tentunya sudah fully furnished lengkap dengan AC, WiFi, TV, serta kamar mandi dalam dengan water heater.
Tak hanya itu, tersedia pula layanan laundry dan room cleaning yang akan membuat harimu semakin nyaman. Asyiknya lagi, biaya sewa bulanan kost Grogol ini sudah termasuk dengan listrik sehingga pengeluaranmu akan jauh lebih hemat!
- Harga kost: Mulai dari Rp2.400.000 per bulan
- Alamat: Rukita Permata Tomang Jln. Permata No. 6, Tomang, Grogol Petamburan, Jakarta Barat
- Lokasi: Rukita Permata Tomang di Google Maps
2. Rukita Seroja Tawakal Tomang
Memilih Rukita Seroja Tawakal Tomang sebagai hunianmu juga bisa menjadi solusi bagi kamu yang ingin ngekost dekat RS Kanker Dharmais. Jarak dari kost Tomang ini menuju rumah sakit kanker tersebut hanya sekitar 2 km atau membutuhkan 10 menit perjalanan saja.
Lokasi Rukita Seroja Tawakal Tomang ini juga strategis bagi kamu yang bekerja di kawasan Slipi, Grogol, Semanggi, Sudirman, bahkan Gatot Subroto. Apalagi ada beragam pilihan transportasi umum yang bisa kamu gunakan, mulai dari bus TransJakarta dari Halte Grogol yang bisa ditempuh hanya dalam 11 menit berjalan kaki atau KRL Commuter Line dari Stasiun Tanah Abang yang hanya sekitar 7 menit berkendara dari kost Tomang ini.
Tinggal di Rukita Seroja Tawakal Tomang pastinya bikin kamu nggak perlu pusing buat mencari tempat makan dan nongkrong. Ada Bakmie Grogol yang legendaris, Kopi Selamat Pagi Tomang, hingga Mal Taman Anggrek dan Central Park yang bisa kamu kunjungi dalam 10 menit saja.
Semua kamar di Rukita Seroja Tawakal Tomang juga sudah full furnished lengkap dengan AC, WiFi, hingga kamar mandi dalam. Tersedia pula fasilitas sekelas apartemen, mulai dari ruang makan, dapur, parkir motor, CCTV, hingga laundry. Ditambah lagi, bulanan kost di Tomang ini juga sudah termasuk dengan listrik, lho.
- Harga kost: Mulai dari Rp2.350.000 per bulan
- Alamat: Rukita Seroja Tawakal Tomang, Jln. Tawakal VI No.1, Tomang, Grogol Petamburan, Jakarta Barat
- Lokasi: Rukita Seroja Tawakal Tomang di Google Maps
3. Cosmos Residence Slipi
Mencari kost di kawasan Slipi yang selangkah ke RS Kanker Dharmais? Kamu bisa pilih Cosmos Residence Slipi yang hanya 6 menit dari rumah sakit kanker tersebut.
Terletak di lokasi strategis, kost Slipi ini juga cocok buat kamu yang bekerja di kawasan Slipi, Tomang, hingga Sudirman karena jaraknya nggak lebih dari 17 menit berkendara. Cosmos Residence Slipi juga dekat ke Grand Indonesia, Sarinah, hingga Pasar Tanah Abang yang hanya sekitar 10 menit berkendara.
Ingin menggunakan transportasi umum? Tenang, kost dekat RS Kanker Dharmais ini dekat ke Stasiun Tanah Abang atau Stasiun Palmerah sekitar 10 menit berkendara. Pilihan lain, nih, kamu juga bisa naik ojek atau taksi online. Bepergian ke mana-mana dijamin semakin mudah!
Cosmos Residence Slipi memiliki kamar yang sudah full furnished lengkap dengan jendela, AC, WiFi, hingga kamar mandi dalam dengan shower. Tersedia pula jemuran serta parkiran untuk kamu yang ingin membawa kendaraan pribadi. Tenang, keamananmu juga terjamin karena kost Jakarta Barat ini sudah dilengkapi kamera CCTV.
- Harga kost: Mulai dari Rp1.800.000 per bulan
- Alamat unit: Cosmos Residence Slipi, Jln. KS Tubun Raya, Palmerah, Jakarta Barat
- Lokasi: Cosmos Residence Slipi di Google Maps
4. Rukita Sumi House Tomang
Selanjutnya, kamu bisa cek Rukita Sumi House Tomang yang lokasinya hanya 5 menit dari RS Kanker Dharmais. Kalau harus bolak balik ke rumah sakit kanker tersebut, kamu pun jadi nggak perlu repot, deh.
Kamu bekerja di kawasan Slipi, Kuningan, atau Sudirman? Tenang, kamu bisa sampai ke kantor paling lama hanya dalam 30 menit saja. Selain itu, kost Tomang ini juga dekat ke Halte Tomang Mandala atau Stasiun Tanah Abang untuk menggunakan transportasi umum. Strategis banget!
Rukita Sumi House Tomang menawarkan kamar yang nyaman dan lapang dengan fasilitas top. Mulai dari koneksi WiFi, jasa laundry dan pembersihan kamar, area komunal, dapur bersama, dining area, lahan parkir, plus CCTV. Kamu tinggal istirahat nyaman tanpa perlu memikirkan baju kotor atau keamanannya, deh!
- Harga kost: Mulai dari Rp2.350.000 per bulan
- Alamat: Rukita Sumi House Tomang, Jln. Tomang Asli No. 1, Jatipulo, Palmerah, Jakarta Barat
- Lokasi: Rukita Sumi House Tomang di Google Maps
Baca Juga: 6 Keunggulan Rukita Sumi House Tomang | Kost Tomang Murah Harga 2 Jutaan
Pilih Online Booking dan Tinggal di Rukita untuk Hidup Lebih Baik!
Ada banyak keuntungan kalau kamu memutuskan tinggal di Rukita! Standar coliving Rukita yaitu menyediakan fasilitas laundry dan room cleaning tanpa tambahan biaya, alias termasuk dalam harga sewa yang kamu bayarkan.
Untuk laundry kamu dapat 12kg per bulan dan pembersihan kamar 2 kali dalam seminggu. Asyiknya lagi, nih, request fasilitas tambahan ini bisa dilakukan lewat aplikasi Rukita. Ngekost nggak pernah semudah ini, kan?
Keuntungan lain tinggal di Rukita adalah kamu langsung tergabung dalam komunitas Rukees, atau penghuni Rukita! Cuma di Rukita kamu bisa mengikuti event komunitas gratis, seperti karaoke, badminton, atau futsal bareng.
Ada juga beragam diskon menarik yang bisa kamu nikmati dan pastinya sangat menguntungkan. Nggak cuma dapat teman kost baru, tapi pengeluaran pun bisa makin hemat. Yuk, tingkatkan produktivitas dan perluas networking kamu karena #LebihBaikdiRukita!
Nah, itulah beberapa rekomendasi kost dekat RS Kanker Dharmais yang bisa kamu pilih. Dengan memilih tinggal di kost tersebut, kamu pun dapat bolak-balik ke rumah sakit kanker tersebut tanpa perlu repot jika ada keperluan medis.
Sedangkan bagi kamu yang ingin membesuk keluarga atau kerabat terdekat RS Kanker Dharmais, pastikan mengunjunginya di jam besuk yang berlangsung setiap pukul 17.00-19.00 WIB. Jadi, unit mana yang jadi favoritmu? Tulis di kolom komentar di bawah, yuk!
Mau cari kost untuk hunian bulanan atau tahunan? Atau ingin sewa kost khusus untuk kost putra dan kost putri? Cek di Rukita saja, yuk! Rukita punya banyak unit hunian dengan fasilitas lengkap di beberapa kota seperti di kost bandung, kost surabaya, kost jogja, dan beberapa kost di kota lainnya.
Ada juga pilihan kost lainnya yang bisa disesuaikan dengan kebutuhan kamu. Mulai dari kost khusus putra/putri, kost pet friendly, hingga kost yang dilengkapi dengan kolam renang.
Jangan lupa download aplikasi Rukita via Google Play Store atau App Store, bisa juga langsung kunjungi www.rukita.co. Follow juga akun Instagram Rukita di @rukita_indo, Twitter di @rukita_id, dan TikTok @rukita_id untuk berbagai info hunian terkini serta promo menarik.
Temukan hunian sesuai kebutuhanmu:
Bagikan artikel ini