Raos Pisan! Ini 7 Rumah Makan Sunda yang Enak di Jakarta
Masakan khas Sunda memang ngangenin!
Jakarta bukan hanya jadi pusat ekonomi dan bisnis, tapi juga bisa jadi pusat kuliner dari seluruh Nusantara, lho. Mulai dari masakan khas dari Sabang hingga Marauke pasti bisa kamu temukan di Ibu Kota. Salah satunya adalah rumah makan khas Sunda.
Restoran yang menyajikan masakan khas Jawa Barat ini tersebar di berbagai tempat di Jakarta bahkan Tangerang dan Bekasi. Banyak orang yang menyukai makanan khas Sunda karena rasanya yang enak, tidak terlalu manis, dan juga tidak terlalu pedas. Nah, apakah kamu penggemar makanan khas Sunda?
Rekomendasi Restoran Masakan Sunda di Jakarta
Bagi kamu yang sedang mencari rekomendasi rumah makan khas Jawa Barat di Jakarta, ini artikel yang tepat untuk dibaca. Yuk, intip restoran masakan Sunda di Jakarta yang enak dan bikin nagih!
1. Dapur Sunda
Untuk kamu penggemar masakan khas Jawa Barat, sih, pasti sudah nggak asing dengan Dapur Sunda. Restoran waralaba satu ini memiliki banyak gerai di Jabodetabek. Jadi, sangat mudah ditemukan oleh kamu yang sedang ingin makan masakan Sunda.
Keunggulan Dapur Sunda adalah bahan makanan yang digunakan selalu dalam kondisi segar, misalnya ikan gurame atau sayur mayur. Bahkan, kamu bisa memilih ikan yang ingin disantap, lho.
Restoran ini juga punya ruangan yang luas dan family-friendly. Sangat cocok untuk kamu yang ingin makan bersama keluarga. Kalau makan di Dapur Sunda, jangan lupa untuk mencoba Gurame Terbang khas restoran ini, ya!
Harga: mulai dari Rp75.000 per orang
Alamat: Dapur Sunda memiliki banyak cabang, seperti di Cikini, Mall of Indonesia, ITC Cempaka Mas, dan masih banyak lagi.
Jam operasional: Senin-Minggu pukul 10.00-22.00 WIB atau tergantung masing-masing cabang.
2. Waroeng Sunda
Kalau kamu sedang mencari restoran untuk makan bersama dnegan teman atau keluarga, bisa banget datang ke Waroeng Sunda. Rumah makan Sunda ini punya varian nasi punclut yang enak, lho, seperti Nasi Punclut Ayam, Nasi Punclut Empal, dan Nasi Punclut Sop Gurame. Paket nasi dengan lauk, sayur asem, dan sambal. Lengkap, deh!
Selain makanannya yang enak, ya, desain interior Waroeng Sunda juga luas dan terlihat mewah. Kamu juga bisa, tuh, sambil mengadakan acara ulang tahun atau arisan di sini. Untuk harganya sendiri termasuk murah, jadi nggak perlu khawatir akan membuat kantong jebol.
Harga: mulai dari Rp50.000 per orang
Alamat: Waroeng Sunda, Jln. Panjang No. 57, Green Ville, Jakarta
Jam operasional: Senin-Minggu pukul 10.00-22.00 WIB
3. Bumbu Desa
Ingin merasakan sensasi makan masakan Sunda seperti di Bandung? Kalau iya, kamu bisa mencoba makan di Bumbu Desa yang punya banyak cabang, lho. Nggak hanya tersedia di area Jabodetabek, nih, kamu juga bisa menemukan rumah makan Sunda Bumbu Desa di Yogyakarta bahkan di Kuala Lumpur, Malaysia.
Bumbu Desa menggabungkan konsep santapan khas Sunda yang dipadukan dengan gaya yang lebih modern. Walau begitu, rasa masakannya masih tetap khas Jawa Barat, kok. Penasaran dengan rasanya? Langsung ke restoran masakan Sunda Bumbu Desa saja, ya!
Harga: mulai dari Rp70.000 per orang
Alamat: Waroeng Sunda memiliki banyak cabang , salah satunya di Cikini, Harapan Indah, dan Plaza Kalibata.
Jam operasional: Senin-Minggu pukul 10.00-22.00 WIB atau tergantung masing-masing cabang.
4. Talaga Sampireun
Salah satu rumah makan Sunda di Jakarta yang menjadi rekomendasi adalah Talaga Sampireun. Restoran yang memiliki tiga cabang ini menggabungkan menu seafood dan juga masakan khas Sunda seperti aneka pepes dan sambal. Bukan penggemar seafood? Nggak perlu khawatir! Ada juga menu dengan olahan daging sapi dan ayam yang nggak kalah enak.
Selain makannya yang enak, suasana di Talaga Sampireun juga cozy banget. Di tempat ini kamu bisa memilih duduk di restoran atau di saung-saung yang mengelilingi kolam ikan, lho. Acara makan keluarga pun jadi makin terasa intim.
Harga: mulai dari Rp100.000 per orang
Alamat: Talaga Sampireun memiliki tiga cabang, yakni di Bintaro, Ancol, dan Puri.
Jam operasional: Senin-Jumat pukul 11.30-21.00 WIB, Sabtu-Minggu 11.00-21.00 WIB
5. Dapur Kuring
Dapur Kuring hadir dengan konsep saung-saung khas rumah Jawa Barat yang sangat homey. Rumah makan Sunda ini memang memiliki desain khas Sunda yang klasik. Kamu bisa menemukan ornamen dinding dari bambu dan daun jerami sebagai atap saung. Namun untuk kamu yang lebih suka konsep makan seperti biasa, nggak perlu khawatir, kok. Selain area saung, ada juga area restoran yang bisa kamu pilih.
Soal menu makanan, sih, kamu nggak perlu khawatir. Dapur Kuring memiliki banyak menu andalan yang bikin nagih, nih, seperti karedok yang segar dan cumi asam manis yang bisa menggoyang lidah. Siap pesta makanan khas Jawa Barat?
Harga: mulai dari Rp70.000 per orang
Alamat: Dapur Kuring, Jln. Letjen S. Parman No.Kavling 57, Slipi, Jakarta Barat
Jam operasional: Senin-Minggu pukul 11.00-22.00 WIB
6. Ikan Bakar Cianjur
Nggak afdol rasanya kalau membicarakan rumah makan Sunda tanpa mencantumkan Ikan Bakar Cianjur. Restoran yang sudah berdiri sejak 1989 ini punya menu andalan ikan gurame bakar yang jadi incaran banyak orang. Daging ikan yang garing di luar dan lembut di dalam. Jangan lupa cocol dengan sambalnya, ya!
Untuk kamu yang ingin makan bersama dengan keluarga di Ikan Bakar Cianjur, nggak perlu khawatir akan kesulitan mencari restoran ini. Pasalnya, restoran ini memiliki beberapa cabang di Jabodetabek. Untuk info alamat dan menu yang lebih lengkap, tuh, kamu bisa langsung kepoin Instagram Ikan Bakar Cianjur.
Harga: mulai dari Rp80.000 per orang
Alamat: Ikan Bakar Cianjur memiliki beberapa cabang seperti Harapan Indah, Tangerang Selatan, dan Cilandak.
Jam operasional: Senin-Minggu pukul 10.00-22.00 WIB atau sesuai dengan masing-masing cabang.
7. Restoran Ampera 2 Tak
Siapa, nih, yang suka lapar saat tengah malam? Nggak perlu bingung lagi mencari rumah makan saat pukul 11 malam, kamu bisa datang ke Restoran Ampera 2 Tak yang buka 24 jam. Rumah makan Sunda yang satu ini memiliki tiga cabang di Cikini, Cempaka Putih, dan Bintaro.
Menu yang disajikan pun lengkap, nih. Mulai dari aneka pepes, ikan goreng, sayuran, jeroan, daging, ayam, sambal, dan masih banyak lagi. Jangan ketinggalan juga untuk mencicipi sayur asem khas Restoran Ampera 2 Tak yang bisa diambil di panci yang ada di sudut ruangan. Pokoknya, berasa makan di rumah, deh!
Harga: mulai dari Rp80.000 per orang
Alamat: Restoran Ampera 2 Tak memiliki tiga cabang, yakni di Cikini, Cempaka Putih, dan Bintaro.
Jam operasional: Senin-Minggu buka 24 jam
Itulah beberapa rekomendasi rumah makan Sunda yang ada di Jakarta dan sekitarnya. Masakan khas Jawa Barat yang manis dan juga memiliki sambal yang khas memang selalu membuat orang ketagihan. Selain varian makanannya yang enak, suasana yang disajikan juga nyaman.
Bagi kamu yang penggemar masakan Sunda, mungkin tinggal di hunian yang dekat dari rumah makan Sunda bisa jadi solusi tepat, tuh. Rukita mau kasih rekomendasi hunian yang punya kamar berfasilitas lengkap, homey, bersih, dan tentu saja worth it banget!
Unit kost coliving Rukita 98 Residence Tebet berada di lokasi strategis dekat dengan Cikini, Menteng, dan area lainnya, bisa jadi pilihan yang tepat untuk kamu yang ingin tinggal tengah kota Jakarta. Nggak hanya kamar yang fully furnished, kamu juga bisa menikmati fasilitas lainnya seperti WiFi, ruang komunal, dapur bersama, dan tentunya punya teman kost yang asik.
.
Atau langsung ketik link berikut di browsermu: bit.ly/rukita-tebet
Nah, apakah kamu punya rumah makan Sunda yang menjadi favorit keluarga? Tulis di kolom komentar, ya!
Bagikan artikel ini