·10 November 2021

5 Sosok Inspiratif yang Jadi Pahlawan Baru di Tengah Pandemi

·
5 minutes read
5 Sosok Inspiratif yang Jadi Pahlawan Baru di Tengah Pandemi

Pemberi secercah harapan, berikut kisah sosok inspiratif di masa pandemi.

Pandemi tak jadi penghalang bagi banyak orang tetap menginspirasi. Bahkan, banyak orang yang tetap berusaha untuk saling membantu, menolong, hingga berkarya di masa sulit seperti ini.

Ada berbagai cerita mengharukan dari berbagai sosok yang telah membuat perubahan dan menumbuhkan harapan selama masa pandemi.

5 Sosok Inspiratif selama Pandemi di Indonesia

Kisah inspiratif dari berbagai tokoh di Indonesia ini dapat dijadikan contoh bagi banyak orang agar selalu ingat untuk tetap berkarya, menolong, serta membantu sesama saat berada di masa sulit. Yuk, simak kisah menarik dari ‘pahlawan pandemi’ di bawah ini!

1. Dokter Handoko Gunawan

Dokter Handoko Gunawan Curi Perhatian Publik karena Aksinya Tangani  Covid-19 di Usia Lanjut
Source: Instagram Dokter Handoko Gunawan

Sosok dokter berusia 80 tahun ini sempat ramai diperbincangkan pada tahun 2020 karena dedikasinya dalam membantu mengatasi pandemi Covid-19. Ia tak kenal lelah dalam membantu penanganan pasien Covid-19 hingga akhirnya beliau terjatuh sakit.

Setelah berjuang menangani pasien, sebagai garda terdepan, ia akhirnya ikut terjangkit virus Covid-19 sehingga harus dirawat di ICU. Hal ini tentu mendorong masyarakat untuk mendoakan dan mendukungnya agar cepat pulih sebagai rasa terima kasih karena tindakan heroiknya selama masa pandemi berlangsung.

2. Intan Rahmawati

Inspirational young people - Intan
Source: Unicef

Kisah inspiratif kali ini datang dari sosok remaja berusia 15 tahun yang bernama Intan Rahmawati. Dilansir dari UNICEF Indonesia, melalui hobi menulisnya, ia menjadi semangat untuk tetap berkarya di tengah masa pandemi. 

Ia kerap mengunggah tulisannya di blog agar dapat bermanfaat bagi orang lain melalui karya Stay Productive at Home. Selain itu, ia juga sering membagikan karya tulisannya melalui postingan di Instagram pribadi. Sedikit kutipan dari tulisannya,“..Yuk, jangan hanya rebahan, tapi buatlah perubahan.” Wah, menginspirasi banget, nggak, sih?

Walaupun masih berusia sangat muda, Intan malah sudah berhasil menginspirasi banyak orang, nggak hanya teman sebayanya, melainkan juga masyarakat untuk tetap melakukan hal produktif di masa pandemi. Keren banget!

BACA JUGA: 6 Sosok Perempuan Hebat Pendiri Startup di Indonesia | Kisahnya Menginspirasi!

3. Budhi Hermanto

Aksi Sosial Budhi Hermanto, Bersama Para Penjahit Rumahan Produksi APD |  Radio Idola Semarang
Source: Radio Idola Semarang

Seorang warga asal Yogyakarta ini telah menjadi sosok inspiratif di tengah pandemi karena inisiatifnya mengajak penjahit rumahan di Yogyakarta untuk memproduksi APD secara mandiri.

Pada awal pandemi melanda Indonesia, keberadaan APD sangat dibutuhkan banyak tenaga medis namun persediaannya sangat terbatas. Melihat hal ini, Budhi tergerak untuk mengajak penjahit lokal memproduksi APD yang akan dibagikan ke berbagai tenaga medis di kawasan Yogyakarta dan sekitarnya.

Aksi sosial Budhi ini menuai banyak respons positif dari masyarakat dan juga menginspirasi banyak orang untuk ikut membagikan APD serta masker ke tenaga medis sebagai garda terdepan.

4. Anne Avantie

Anne Avantie Memberikan Donasi APD untuk Para Tenaga Medis Covid-19
Source: Dok. Anne Avantie

Siapa yang nggak kenal desainer busana ternama di Indonesia satu ini? Yap, siapa lagi kalau bukan Anne Avantie. Puluhan tahun berkarya di dunia mode, Anne Avantie dikenal lewat karya kebayanya yang megah, mewah, elegan, dan eksklusif.

Selain menjadi desainer yang inspiratif, Anne juga menjadi salah satu sosok heroik di kala pandemi Covid-19 menyerang. Ia menggagas program “Peduli APD” dengan memberhentikan produksi produk Yayasan Anne Avantie dan membuat APD untuk para tenaga medis.

Seluruh proses pembuatan APD dikerjakan secara manual dan tidak diperjualbelikan. Setelah produksi APD selesai, ia langsung menyumbangkannya ke berbagai rumah sakit yang menangani pasien Covid-19. Bayangkan, deh, betapa mulianya sosok Anne Avantie ini.

5. Ika Dewi Maharani

Ika Dewi Maharani, satu-satunya sukarelawan medis perempuan di bawah naungan Relawan Gugus Tugas Percepatan Penanganan Covid-19 yang menjadi supir ambulans untuk pasien Covid-19 saat memberikan keterangan pers secara daring dari Graha BNPB, Kamis (16/4/2020)..
Source: Dok. BNPB

Selain dokter dan perawat, jangan lupakan jasa sopir ambulans pembawa pasien Covid-19 yang juga jadi sosok pahlawan di tengah pandemi seperti sekarang.

Mari intip kisah Ika Dewi Maharani, seorang sopir ambulans yang setiap harinya bekerja membawa pasien virus Covid-19 bersama para dokter dan perawat. Pada awalnya, ia merupakan perawat ambulans, namun, karena punya keahlian mengemudi dan berniat ingin menolong, ia memutuskan untuk jadi relawan sopir ambulans di Jakarta.

Saat mengemudi ambulans, selain harus tenang dan melawan panik, ia harus mengenakan baju APD yang membuat ruang geraknya terbatas sehingga ia selalu bersimbah keringat. Namun, hal ini tak mematahkan semangat Ika untuk tetap membantu rekan tenaga medis lainnya untuk merawat pasien Covid-19.


Itulah deretan sosok inspiratif di masa pandemi yang telah menjadi pahlawan baru bagi negeri ini. Hal baik sekecil apa pun pastinya akan sangat bermakna. Berbagai sosok di atas telah berhasil menginspirasi banyak orang dari perbuatan dan karyanya di tengah masa pandemi yang sulit ini.

Punya kisah inspiratif di masa pandemi? Yuk, ikutan program CSR Rukita, “Home for Heroes” dan sebarkan kisahmu untuk menginspirasi lebih banyak orang menjadi pahlawan di tengah pandemi. Tunggu info selanjutnya, ya!

Tinggal di Rukita Lebih Aman dan Nyaman

Tentunya di masa pandemi seperti ini, kamu akan lebih merasa aman jika tinggal di kost yang bersih, terawat, serta fasilitas yang komplet. Tenang, di Rukita, kamu akan tinggal di kost yang steril dan rutin dibersihkan menggunakan disinfektan.

Selain itu, seluruh tim operasional di Rukita sudah dipastikan telah melakukan vaksinasi. Jadi, kamu akan merasa aman, deh, menjadi penghuni Rukita!

Rukita Bless Studento

Coba sekalian intip kamar kost di Rukita Bless Studento BSD ini, yuk! Kost eksklusif dan stylish ini harga sewanya mulai dari Rp 1 jutaan aja, lho, per bulannya. Kamu sudah bisa tinggal di kamar modern fully furnished dengan fasilitas Wi-Fi, AC, dan kamar mandi dalam.

Rukita Bless Studento BSD

Kost satu ini juga dekat dengan kawasan kampus dan juga perkantoran di daerah BSD. Kamu bisa sampai ke Universitas Prasetiya Mulya Kampus BSD serta Grha Unilever dengan 7 menit berkendara. Cepat banget, kan?

Tunggu apa lagi, ayo, amankan kost BSD yang jadi impianmu ini! Kapan lagi tinggal di kawasan elite Tangerang Selatan yang dikelilingi mal dan pusat kuliner seperti ini? 

Atau ketik URL ini di browser kamu: bit.ly/rukita-sosokinspiratifpandemi

Mau cek kost Rukita strategis lainnya Jadetabek? Sekarang bisa lebih praktis! Langsung saja download aplikasi Rukita di App Store dan Play Store sekarang juga di gadget kesayanganmu karena #RukitaUntukSemua!

Kamu juga tetap bisa mengakses www.rukita.co atau hubungi Nikita (customer service Rukita) di +62 811-1546-477 untuk lihat koleksi unit kost menarik lainnya. Jangan lupa follow Instagram Rukita di @Rukita_Indo serta Twitter @Rukita_ID untuk berbagai rekomendasi seru dan info promo menarik lainnya, yah!

Bagikan artikel ini