·18 September 2021

4 Taman Kota di Jakarta Pusat yang Bisa Dijadikan Rute Sepeda

·
5 minutes read
4 Taman Kota di Jakarta Pusat yang Bisa Dijadikan Rute Sepeda

Simak 4 taman kota di Jakarta Pusat yang bisa jadi rute sepeda baru kamu, yuk!

Asyiknya bila bersepeda.. Berkeliling kota Jakarta..”

Lirik lagu RAN “Sepeda” ini memang pas banget buat kamu yang hobi bersepeda keliling kota Jakarta di pagi hari. Nggak bisa dipungkiri, tren olahraga bersepeda saat pandemi memang tengah digemari banyak orang. Mungkin kamu adalah salah satunya! 

Meluangkan waktu di pagi hari untuk berkeliling kota Jakarta sambil bersepeda sudah jadi rutinitas sebagian orang. Selain menyehatkan, olahraga sepeda juga bisa bikin kamu makin bahagia karena kamu bisa mengeksplorasi banyak tempat seru di kota Jakarta. Hal ini tentunya akan membantu meningkatkan sistem imun tubuh kamu, lho.

Coba Rute Sepeda Baru di 4 Taman Kota Jakarta Pusat

Kalau kamu merasa bosan terhadap rute sepeda kamu yang itu-itu aja, mungkin kamu harus ajak komunitas sepeda kamu untuk coba rute sepeda baru, nih. Coba, deh, simak 4 taman kota di Jakarta Pusat yang bisa dijadikan rute sepeda baru untuk kamu di bawah ini!

1. Taman Menteng

√ Taman Menteng: Objek Wisata, Spot Foto, Fasilitas, Alamat, HTM

Source: Harga Tiket

Destinasi pertama pada rute sepedamu di Jakarta Pusat adalah Taman Menteng. Siapa, sih, yang nggak kenal taman populer satu ini? Salah satu hal paling ikonik dari taman ini adalah rumah kaca yang jadi tempat pameran lukisan karya seniman Indonesia.

Selain ada jogging track, kamu bisa beristirahat sejenak saat bersepeda di taman ini. Kerennya, kamu akan menemukan banyak spot Instagramable di sini, lho. Nggak heran kalau banyak yang suka berburu objek fotografi, mengadakan photoshoot, berpiknik, atau sekadar bersantai-santai di Taman Menteng ini.

  • Harga tiket masuk: Rp2.000/orang
  • Alamat: Jalan HOS. Cokroaminoto, Menteng, Jakarta Pusat

2. Taman Suropati

Taman Suropati, Objek Wisata Nan Asri di Tengah Ibukota Jakarta!

Source: Tempat Wisata Seru

Tempat selanjutnya yang ada di dalam rute sepeda taman kota Jakarta Pusat kamu adalah Taman Suropati. Hanya berjarak sekitar 600 meter dari Taman Menteng, taman bersejarah yang sudah ada sejak tahun 1920 ini nggak boleh kamu lewatkan!

Terkenal karena dihuni banyak burung merpati, kamu juga bisa memberi makan burung-burung tersebut, lho. Menariknya, taman cantik nan rapi ini juga sering dijadikan tempat berkumpulnya para seniman cukup sering mengadakan pertunjukan musik dan lukis.

Selain itu, taman ini juga punya banyak spot bagus untuk foto-foto. Nggak heran kalau banyak banget anak muda yang suka mampir ke taman ini.

  • Harga tiket masuk: Gratis
  • Alamat: Jalan Taman Suropati No. 5, Menteng, Jakarta Pusat

3. Taman Situ Lembang

10 Foto Taman Situ Lembang Menteng Jakarta Pusat Malam Hari Lokasi Alamat |  JejakPiknik.Com

Source: JejakPiknik.com

Bukan berada di Lembang, melainkan masih berada di kawasan Menteng, kamu hanya perlu bersepeda sejauh 600 meter dari Taman Suropati untuk sampai ke Taman Situ Lembang.

Hal paling menarik yang ada di taman ini adalah adanya danau buatan di tengah-tengah jogging track yang tersedia. Danau tersebut dihiasi oleh bunga teratai serta air mancur yang sangat indah.

Sambil lari atau bersepeda mengelilingi danau ini pastinya asyik banget, deh. Selain itu, ada juga tempat duduk di sekitar taman untuk kamu beristirahat atau bersantai-santai sambil menikmati keindahan taman ini.

  • Harga tiket masuk: Gratis
  • Alamat: Jalan Lembang Terusan No. D-59, Menteng, Jakarta Pusat

BACA JUGA: 6 Jenis Olahraga di Rumah sambil WFH yang Bisa Kamu Coba

4. Taman Lapangan Banteng

Revitalisasi Lapangan Banteng - Construction Plus Asia

Source: Construcction Plus

Taman bersejarah dengan ikon patung Monumen Pembebasan Irian Barat ini telah revitalisasi pada bulan 2018 lalu. Taman Lapangan Banteng kian berubah jadi taman modern yang rapi, bersih, dan digemari anak muda.

Tempat ini memang cocok banget dijadikan tempat berolahraga seperti jogging dan bersepeda. Namun, nggak jarang tempat ini jadi destinasi wisata karena tempatnya yang bagus banget. Apalagi buat kamu yang hobi fotografi, pasti senang banget singgah di sini.

Serunya lagi, di sini kamu diperbolehkan untuk piknik, lho. Jadi, kamu bisa bersantai-santai sambil menikmati pemandangan hijau serta pertunjukan air mancur menari yang ada di akhir pekan.

  • Harga: Gratis
  • Alamat: Taman Lapangan Banteng, Pasar Baru, Sawah Besar, Jakarta Pusat

Nah, setelah mengetahui 4 taman kota di Jakarta Pusat untuk rute sepeda baru kamu, pasti langsung buru-buru ingin bersepeda, kan? Pastikan kamu juga selalu menerapkan protokol kesehatan selama berada di tempat umum, dong, biar tetap sehat dan aman!

Lebih nyaman kost di Jakarta Pusat

Tinggal di kost di Jakarta pastinya akan lebih nyaman untuk mobilitas kamu. Apalagi kalau kamu hobi bersepeda keliling kota Jakarta. Rasanya cocok banget untuk kamu mulai tinggal di kost Jakarta Pusat.

Dikelilingi kawasan bisnis seperti Thamrin, Menteng, Gambir, Tanah Abang, dan lainnya, akses kamu menuju satu tempat ke tempat lain jika tinggal di Jakarta Pusat pasti lebih mudah.

Rukita Lombok Menteng

Daripada ribet cari kost nyaman di Jakarta Pusat, langsung cek Rukita Lombok Menteng aja! Kost ini lokasinya hanya 10 menit dari Stasiun KRL Sudirman atau Stasiun MRT Dukuh Atas BNI. Akses transportasi umum lainnya seperti TransJakarta juga mudah banget dijangkau dari kost.

Rukita Lombok Menteng

Selain akses mudah menuju pusat perkantoran dan berbagai mall berkelas seperti Plaza Indonesia dan Grand Indonesia, setiap kamar di unit ini juga sudah fully furnished, dilengkapi AC, Wi-Fi, dan kamar mandi dalam. Ada juga area komunal dan dapur bersama yang nyaman. 

Jangan sampai kehabisan kamar, langsung aja klik tombol di bawah ini buat booking kamar di Rukita Lombok Menteng!

Atau ketik URL ini di browser kamu: bit.ly/rukita-rutesepedatamankota

Unit coliving Rukita tersebar di banyak area strategis di Jakarta, Depok, Bekasi, dan Tangerang. Untuk kamu yang ingin tahu unit Rukita lainnya, bisa mengakses www.rukita.co atau hubungi Nikita (customer service Rukita) di +62 811-1546-477. 

Jangan lupa juga follow Instagram Rukita di @Rukita_Indo dan Twitter @Rukita_ID untuk berbagai rekomendasi seru dan info promo menarik lainnya.

Bagikan artikel ini