6 Trivia Menarik Piala Eropa 2020, Ronaldo ‘Ngamuk’ sampai Spanduk Kocak Timnas Inggris
Hadiahnya fantastis banget, lho!
Penggemar sepak bola, tim mana yang menjadi jagoanmu di piala Eropa 2020? Pertandingan bergengsi yang seharusnya dijadwalkan pada Juni-Juli 2020 lalu, akhirnya mulai digelar pada 11 Juni 2021. Maklum turnamen sepak bola negara-negara Eropa diundur akibat pandemi Covid-19.
Di balik para fans yang sangat menantikan piala Eropa 2020, ada beberapa hal menarik terjadi dalam gelaran turnamen sepak bola ini! Baik kejadian di dalam lapangan, maupun di luar lapangan. Kira-kira kamu sudah tahu belum, ya?
Trivia Menarik Piala Eropa 2020
Piala Eropa 2020 memang menjadi sajian pertandingan sepak bola yang paling ditunggu. Ada beragam hal menarik yang terjadi di turnamen sepak bola tersebut. Intip trivia Piala Eropa berikut ini!
1. Cristiano Ronaldo singkirkan Coca-Cola
Ada hal berbeda saat sesi konferensi pers jelang pertandingan Portugal versus Hungaria dalam babak penyisihan Grup F Piala Eropa 2020. Cristiano Ronaldo sempat ngamuk gara-gara botol Coca-cola. Kapten Timnas Portugal itu kesal karena melihat minuman bersoda di depannya.
Kejadian kocak ini bermula saat Ronaldo duduk dan bersiap memberikan pernyataan konferensi pers. Lalu Ronaldo menemukan dua botol minuman bersoda tersebut. Tampaknya Ronaldo nggak suka, nih, dengan keputusan panitia yang memberikan minuman bersoda. Lain kali, sediakan air putih saja buat Ronaldo!
2. Trivia Piala Eropa 2020 tentang trofi pemenang
Trofi Piala Eropa dikenal sebagai Piala Henri Delaunay. Biasanya, trofi tersebut diberikan kepada tim pemenang selepas pertandingan final. Tapi ternyata sang pemenang nantinya nggak membawa trofi ini, lho. Pemenang gelaran ini justru membawa pulang trofi replika, bukan yang asli!
Piala Eropa asli akan tetap disimpan oleh UEFA. Selain mengenai trofi, pemenang juga menerima 40 medali emas. Sementara runner-up mendapat 40 medali perak yang dibagikan kepada pemain dan staf. Setiap tim juga akan menerima plakat di final.
3. Wawancara kilat
Setelah pertandingan berakhir, ternyata tugas belum berakhir bagi beberapa pemain dan juga pelatih. Satu pemain dari setiap tim, plus pelatih dibutuhkan untuk memberikan pernyataan kepada tuan rumah atau media televisi dalam sesi wawancara kilat. Memang nggak terlalu banyak perubahan dalam sesi wawancara, mereka tetap berbicara di depan televisi dalam kurun waktu 15 menit.
Tapi, sekarang nggak ada mixed zone konvensional karena adanya protokol kesehatan yang diterapkan. Para pemain nggak bisa distop begitu saja oleh jurnalis yang ingin mewawancarainya. UEFA sudah menyiapkan mixed zone yang terpisah dari kerumunan. Mixed zone merupakan area yang diberikan UEFA kepada para jurnalis mewawancarai para pemain.
BACA JUGA: Malas Olahraga? 10 Aktivitas Bersih-bersih di Rumah Ini Ternyata Efektif Bakar Kalori
4. Munculnya spanduk kocak di langit
Sebuah pesawat terlihat diterbangkan di atas tempat latihan pemain tim Inggris. Saat sedang mempersiapkan diri menjelang laga perdana Piala Eropa 2020 berisikan kata-kata mengenai lawannya, Kroasia. Meski begitu, tim Inggris nggak mau mengomentari banyak mengenai kejadian kocak tersebut.
Ketika Inggris menjalankan latihan terakhir menjelang pertandingan di Wembley. Nggak diduga, pesawat muncul secara tiba-tiba dengan spanduk di ekornya berisi tulisan ‘Sebagian besar gol Kroasia terjadi di kiri’. Bagaimana pendapat kamu sebagai pendukung timnas Inggris?
5. Total hadiah sekitar Rp7,8 triliun
Total hadiah Piala Eropa 2020 meningkat dibanding pertandingan terakhirnya tahun 2016 dulu. Untuk gelaran tahun ini, panitia penyelenggara menyiapkan sekitar 456 juta Euro atau setara Rp7,8 triliun! Nggak tanggung-tanggung banget, kan.
Masing-masing kontestan di fase grup mendapat setara Rp25 miliar, lalu 16 tim yang lolos dari fase grup berhak memperoleh Rp34 miliar. Di babak perempat final, 8 tim lolos mengantongi Rp56 miliar. Babak semifinal, masing-masing tim akan memperoleh Rp86 miliar. Kalau runner-up akan mengantongi Rp120 miliar, sementara tim pemenang berhak membawa pulan sekitar Rp172 miliar.
6. Jadwal Piala Eropa 2020
Meski berlangsung pada pertengahan tahun 2021, piala Eropa tetap memakai nama Euro 2020 setelah jadwal awal harus ditunda akibat pandemi. Tontonan pertandingan sepak bola ini akan diadakan di 11 kota di Eropa. Kamu sudah bisa menyaksikannya, cek jadwalnya dulu, ya.
Pertandingan pembuka:
- 11 Juni 2021 Turki vs Italia
Pertandingan fase grup:
- 11-23 Juni 2021
Pertandingan fase knock-out:
- Babak 16 besar: 26-29 Juni 2021
- Perempat final: 2-3 Juli 2021
- Semifinal: 6-7 Juli 2021
Pertandingan final:
- 11 Juli 2021
Pembagian fase grup Piala Eropa 2020:
- Grup A: Turki, Italia, Wales, Swiss
- Grup B: Denmark, Finlandia, Belgia, Rusia
- Grup C: Belanda, Ukraina, Austria, Makedonia Utara
- Grup D: Inggris, Kroasia, Skotlandia, Rep Ceska
- Grup E: Spanyol, Swedia, Polandia, Slovakia
- Grup F: Hongaria, Portugal, Perancis, Jerman
Nah, itu dia beberapa trivia menarik yang terjadi di Piala Eropa 2020, kocak banget! Apa menonton piala Eropa buat kamu jadi ingin berolahraga? Pastinya paling pas kalau punya hunian dekat dengan tempat olahraga.
Kost nyaman dekat stadion olahraga populer
Berlokasi di Jalan Taman Biduri, coliving Rukita satu ini sangat strategis bagi yang selalu beraktivitas di area Senayan dan Kebayoran, apalagi kamu ingin dekat dengan tempat olahraga. Halte TransJakarta Permata hijau yang letaknya dekat dengan Rukita Biduri Permata Hijau akan memudahkanmu.
Semua unit kamar di Rukita ini sudah dilengkapi dengan fasilitas AC, air mandi panas, Wi-Fi, ruang makan dan dapur bersama. Nggak perlu ribet lagi pastinya. Tinggal di kost akan #SenyamanDiRumah!
Klik link di bawah untuk informasi detailnya atau ketik link ini di browser: bit.ly/rukitaPialaEropa2020. Yuk, rasakan nikmat fasilitas kosan #SenyamanDiRumah!
Unit coliving Rukita tersebar di banyak area strategis di Jakarta, Depok, Bekasi, dan Tangerang. Untuk kamu yang ingin tahu unit Rukita lainnya, bisa mengakses www.rukita.co atau hubungi Nikita (customer service Rukita) di +62 811-1546-477.
Jangan lupa juga follow Instagram Rukita di @Rukita_Indo dan Twitter @Rukita_ID untuk berbagai rekomendasi seru dan info promo menarik lainnya.
Apa ada kejadian menarik lain di piala Eropa ini? Share di kolom komentar, ya!
Bagikan artikel ini