·3 April 2020

Biar Semangat, Lihat Fenomena Langit yang Cantik di Bulan April, Yuk!

·
4 minutes read
Biar Semangat, Lihat Fenomena Langit yang Cantik di Bulan April, Yuk!

Alam dan manusia, tuh, menjadi dua hal yang tidak bisa dipisahkan. Semesta dengan segala keajaibannya sering membuat takjub manusia. Menyaksikan alam yang indah menjadi salah satu bentuk ungkapan syukur atas nikmat Tuhan, lho. Nah, salah satu fenomena alam yang bisa kita nikmati adalah fenomena langit dan galaksi.

Setiap bulan selalu ada fenomena langit yang terjadi. Namun, jarak yang terlalu jauh dari bumi, nih, membuatnya sulit ditangkap kasat mata. Fenomena langit yang memungkinkan untuk dilihat kasat mata adalah hujan meteor, supermoon, dan lain-lain.

bulan supermoon

Source: moroccoworldnews.com

Dilansir dari laman Kompas, berdasarkan info dari Lembaga Penerbangan dan Antariksa Nasional (LAPAN) ada beberapa fenomena langit yang akan terjadi di bulan April 2020. Bahkan, fenomena ini juga bisa dilihat di langit Indonesia, lho!

Fenomena Langit yang Terjadi di Bulan April

Beberapa fenomena langit yang akan terjadi saat bulan April ini bisa jadi alternatif hiburan selama physical distancing atau gerakan #dirumahaja, kan. Jadi punya hiburan gratis yang bikin mata ‘senang’, deh! 🙂

1. Supermoon

fenomena langit supermoon

Source: Forbes

Fenomena langit Supermoon akan terjadi setidaknya tiga kali dalam tahun 2020. Nah, salah satunya adalah supermoon yang akan terjadi pada 7-8 April mendatang. Supermoon sendiri adalah fenomena bulan terlihat lebih besar dan lebih bersinar dari biasanya. Kalau masyarakat Indonesia mungkin lebih mengenalnya dengan sebutan bulan purnama.

Dilansir dari Kompas.com, Kepala LAPAN Thomas Djamaluddin mengatakan supermoon bisa dilihat di langit seluruh dunia, termasuk juga di Indonesia. Berdasarkan pernyataan Djamaluddin, supermoon terlihat mulai dari maghrib atau sekitar pukul 6 sore hingga menjelang matahari terbenam.

fenomena langit supermoon

Source: NBC News

Kamu bisa melihat fenomena supermoon ini jika hari cerah atau tidak hujan. Selain itu carilah tempat yang tinggi dan tidak terhalang oleh bangunan atau pohon. Biar lebih asyik, nih, abadikan momen langka ini dengan ponsel atau kameramu. Jangan lupa juga untuk diunggah ke media sosialmu, dong!

2. Hujan meteor Lyrids

fenomena langit Hujan meteor Lyrids

Source: EarthSky

Apakah melihat hujan meteor menjadi salah satu wishlist kamu? Kalau iya, nampaknya kamu akan sangat senang mendengar berita satu ini. Pada 16-25 April mendatang akan terjadi fenomena langit hujan meteor Lydris. Nah, kalau mau maksimal melihat fenomena alam yang indah ini, siap-siap begadang pada malam tanggal 22 April hingga pagi tanggal 23 April, ya!

fenomena langit Hujan meteor Lyrids

Source: NBC News

Dikutip dari laman Kompas, Lyrids adalah hujan meteor yang menghasilkan sekitar 20 meteor/jam pada saat puncaknya. Meteor ini diproduksi dari partikel debu peninggalan komet C/1861 G1 Thatcher yang ditemukan pada tahun 1861.

Lebih lanjut kepala LAPAN Thomas Djamaluddin menjelaskan ada 3 syarat untuk menyaksikan hujan meteor Lyrids ini, yaitu:

  1. Cuaca cerah serta minim polusi cahaya.
  2. Disarankan untuk mematikan lampu di sekitar.
  3. Sudut pandang ke langit utara tidak terhalang bangunan tinggi atau pohon.

3. Bulan baru

How To Best View The First Supermoon Of 2020: The Full Worm Moon

April sepertinya menjadi bulan yang dipenuhi fenomena langit indah. Salah satunya adalah hadirnya bulan baru. Bulan akan terletak di sisi bumi yang sama dengan matahari dan akan bersinar terang. Nah, kamu bisa menyaksikan fenomena ini pada malam hari Kamis, 23 April.

fenomena langit bulan baru

Source: Old Farmer’s Almanac

Menurut kepala LAPAN, Kamis malam tanggal 23 April menjadi saat tepat untuk menyaksikan fenomena alam yang indah. Pasalnya, malam itu tidak ada cahaya bulan yang mengganggu. Nah, memotret bulan baru ini cocok banget untuk fotografer atau kamu yang hanya sekadar ingin menambahkan post di feed Instagram.

4. Komet ATLAS

Komet ATLAS

Source: accuweather.com

Satu lagi fenomena langit yang bisa kamu saksikan di bulan April 2020, nih. Komet ATLAS akan terlihat di langit malam bulan April. Bahkan cahayanya akan sangat terang ketika memasuki akhir April.

Komet ATLAS termasuk ke dalam komet yang baru ditemukan. Komet dengan nama lain Comet C/2019 Y4 ini ditemukan pada 28 Desember 2019 oleh astronot menggunakan alat bernama Asteroid Terrestrial-Impact Last Alert System (ATLAS) di Hawaii.

Dikutip dari laman Accu Weather, penampakan komet ini bisa dilihat telanjang mata. Untuk menemukan komet ATLAS, kamu bisa menengok ke arah utara. Posisinya pun tidak jauh dari komet Big and Little Dippers. Biar lebih puas melihatnya, ya, kamu bisa menggunakan alat bantu seperti teropong bintang!


Itulah dia beberapa fenomena langit yang akan terjadi pada bulan April 2020. Menyaksikan alam yang cantik pas banget dalam masa-masa self-isolation atau physical distancing seperti sekarang ini. Melihat sesuatu yang indah, tuh, membantu membuat pikiran lebih tenang.

Aurora Borealis

Source: Giphy

Walaupun kamu ingin menyaksikan fenomena langit yang indah ini, jangan sampai mengabaikan keselamatan, ya. Tidak perlu keluar dari rumah, kok, kamu bisa menyaksikan fenomena alam yang indah ini dari jendela kamar atau balkon lantai dua rumah.

Fenomena langit mana, nih, yang paling kamu tunggu? Atau kamu malah sudah pernah melihat fenomena alam yang cantik? Cerita di kolom komentar, yuk!

Bagikan artikel ini