5 Rekomendasi Drama Korea Terbaik yang Diperankan Han So-hee | Aktingnya Sukses bikin Kagum!
Ini beberapa drama Korea yang diperankan oleh Han So-hee yang wajib ditonton!
Baru-baru ini, aktris asal Korea Selatan yang namanya sedang melambung, Han So-hee terlibat akting dalam music video (MV) Jungkook terbaru yang berjudul ‘Seven’. Dalam MV tersebut, dirinya berperan sebagai kekasih Jungkook dan berhasil banyak menuai pujian berkat keahlian aktingnya yang begitu memukai. Bahkan, Jungkook juga memuji akting aktris kelahiran 18 November 1994 tersebut karena mampu beradaptasi dengan cepat.
Kepaiawan akting Han So-hee memang sudah terbukti dalam beberapa drama yang diperankan olehnya. Sejak memulai kariernya di dunia seni peran pada 2017 lalu, Han So-hee telah membintangi 10 judul drama film maupun series dengan berbagai genre.
Buat kamu yang penasaran apa saja judul drama film dan series yang diperankan oleh Han So-hee, ada beberapa rekomendasi yang wajib untuk ditonton, nih. Langsung baca terus artikel ini untuk tahu selengkapnya, ya!
Baca juga: 13 Drama dan Film Yoo Ah In yang Wajib Ditonton!
Rekomendasi Drama Korea yang Diperankan Han So-hee, Wajib Kamu Tonton!
Memiliki wajah cantik serta kemampuan akting yang luar biasa, membuat Han So-hee menjadi aktris muda yang bersinar dan banyak dikagumi para pencinta K-Drama. Berikut beberapa rekomendasi judul drama Korea terbaik yang diperankan olehnya:
1. 100 Days My Prince (2018)
Pertama, ada drama berjudul “100 Days My Prince” yang berlatar belakang era Joseon. Di drama ini, Han So-hee berperan sebagai Hong Shim, seorang gadis desa cerdas yang bersedia menjalani pernikahan palsu dengan Pangeran Lee Yool (D.o Kyungsoo).
Drama ini mengisahkan perjalanan Pangeran Lee Yool yang kehilangan ingatannya dan harus tinggal di desa dengan identitas palsu. Drama ini juga mengisahkan bagaimana ia dan Hong Shim secara perlahan-lahan mulai saling jatuh cinta. Han So-hee berhasil menampilkan kemampuan aktingnya yang menawan dalam drama ini, serta memperlihatkan sisi yang lembut dan kuat dari karakter yang diperankannya.
2. The World of The Married (2020)
Drama satu ini menjadi awal mula nama Han So-hee cukup melejit dikenal para pencinta K-Drama. Dalam drama ini, ia memerankan Yeo Da Kyung, seorang kekasih gelap perusak kehidupan rumah tangga orang lain.
Berkat kemampuan aktingnya, Han So-hee yang memerankan tokoh antagonis berhasil membuat kesal para penonton akan perannya. “The World of the Married” mengisahkan rumah tangga Lee Tae Oh (Park Hae Joon) dan istrinya Sun Woo (Kim Hee Ae) yang berada di ujung tanduk akibat perselingkuhan yang Tae Oh lakukan.
3. Nevertheless (2021)
Di tahun 2021 dalam drama berjudul “Nevertheless”, Han So-hee bertransformasi sebagai sosok Yoo Na Bi, mahasiswa seni yang baik, cukup naif, dan tidak percaya pada cinta. Suatu hari, Na Bi bertemu dengan sosok Park Jae Eon (Song Kang), seorang playboy di kampus yang anti komitmen.
Dirinya pun harus terlibat kisah cinta yang rumit di penghujung masa studinya di kampus. Drama Korea yang diangkat dari webtoon populer ini, akan membawa kamu pada kisah cinta masa muda yang cukup realistis. Wajib tonton!
Baca juga: 7 Judul Drakor Song Joong Ki Terbaik | Sering Tampil di Genre Action?
4. My Name (2021)
Setelah berhasil memerankan peran-peran dalam drama romantis, Han So-hee membuat suatu gebrakan dengan membintangi drama bergenre action berjudul “My Name” pada tahun 2021 silam. Di drama produksi Netflix ini, ia memerankan sosok Yoon Ji Woon yang merupakan seorang tukang pukul anggota sindikat perdagangan narkoba.
Ji Woon dikenal memiliki kemampuan bertarung yang hebat dan mampu membuat babak belur siapapun yang menjadi targetnya. Namun, di balik kebringasannya, Ji Woon ternyata memiliki duka mendalam setelah ditinggal mati ayahnya saat berusia 17 tahun. Hal itulah yang pada akhirnya membuat ia harus masuk ke dalam sindikat narkoba.
5. Soundtrack #1 (2022)
Drama ini bercerita tentang penulis lirik Lee Eun-soo yang diperankan Han So-hee dan fotografer bernama Han Seon-woo yang diperankan Park Hyung-sik. Mereka dikisahkan telah berteman baik selama hampir dua puluh tahun, namun benih-benih cinta akhirnya mulai muncul diantara keduanya setelah tinggal bersama.
Mereka pun dihadapkan dengan rasa dilema antara perasaan cinta dengan risiko pertemanan mereka yang akan rusak apabila terjadi hal-hal yang tidak diinginkan. Dalam drama ini, Han So Hee juga berhasil menghidupkan karakter Eun-soo yang seolah-olah memerankan dirinya sendiri.
Artikel menarik lainnya:
- 7 Inspirasi Desain Kamar Tidur 3×3 Unik dan Minimalis, Super Nyaman!
- 7 Jajanan Jadul Generasi 90an yang Populer | Cocok buat Nostalgia
- 13 Film Ma Dong Seok Terbaik, Buktikan Kualitas Sang Aktor Laga
Nah, itulah deretan drama terbaik yang diperankan oleh Han So-hee, aktris Korea yang namanya sedang melejit belakangan ini. Tidak hanya mampu memerankan karakter dalam drama bergenre romantic saja, namun ia juga berhasil memerankan karakter dalam drama bergenre lainnya.
Dari beberapa rekomendasi judul drama yang diperankan Han So-hee di atas, mana yang jadi favorit kamu, nih? Share di kolom komentar, yuk!
Cari kost untuk hunian bulanan atau tahunan? Atau ingin sewa kost khusus untuk kost putra dan juga kost putri? Cek di unit kost coliving Rukita saja, yuk! Rukita punya banyak unit kost dengan fasilitas lengkap di beberapa kota seperti di kost bandung, kost surabaya, kost jogja, dan juga beberapa kost di kota lainnya.
Rukita sebagai penyedia hunian sewa jangka panjang juga memiliki banyak unit coliving dan apartemen yang bisa kamu sesuaikan dengan bujet dan kebutuhan. Penasaran dengan unit kost eksklusif Rukita? Langsung klik tombol di bawah ini saja, yuk!
Ingin cari kost lainnya yang memiliki fasilitas lengkap dengan harga murah? Yuk, langsung aja cek unitnya di infokost.id. Ada banyak kost murah yang pastinya sesuai dengan kebutuhanmu!
Jangan lupa unduh aplikasi Rukita yang tersedia di Play Store dan App Store atau kunjungi www.rukita.co untuk informasi lebih lanjut. Ikuti juga akun Instagram @rukita_indo, Twitter @rukita_id, dan TikTok @rukita_id untuk mengikuti info dan promo menarik lainnya.
Bagikan artikel ini