·8 May 2024

Kuis: Jenis Pekerjaan Apa yang Sesuai dengan Kepribadian Kamu? Temukan Jawabannya di Sini!

·
10 minutes read
Kuis: Jenis Pekerjaan Apa yang Sesuai dengan Kepribadian Kamu? Temukan Jawabannya di Sini!

Apakah kamu sedang merasa bimbang soal memilih pekerjaan? Merasa selama ini salah memilih bidang pekerjaan?

Tenang, ya, kamu nggak sendirian. Dalam hidup itu memang ada masa-masanya bimbang. Bahkan ada istilah trial and error. Mencoba berbagai jenis pekerjaan itu hal yang sah-sah saja, kok.

pekerjaan sesuai kepribadian
Source: Freepik/tirachardz

Ternyata, nih, jenis pekerjaan erat kaitannya dengan kepribadian seseorang. Berdasarkan teori John Holland, seperti yang dikutip dari situs Career Key, umumnya manusia dibedakan menjadi 6 tipe kepribadian yaitu Realistic, Investigative, Artistic, Enterprising, dan Conventional.

Kira-kira kamu merasa jenis pekerjaan saat ini sudah sesuai dengan kepribadian belum? Temukan jawabannya dari kuis di bawah ini, yuk!

Kamu lebih memilih pekerjaan yang berkaitan dengan apa?

pekerjaan sesuai passion
Source: Freepik/our-team

a. Sesuatu yang jelas dan konkret
b. Pekerjaan penuh dengan misteri membuatku tertantang
c. Segala yang bebas dan nggak monoton
d. Apa pun yang penting punya dampak sosial bagus
e. Tentunya pekerjaan yang bertemu dengan orang banyak, dong!
f. Angka-angka adalah kesukaanku

Jika berada dalam sebuah struktur kepanitian acara di kampus, kamu memilih posisi apa?

Jenis pekerjaan yang sesuai kepribadian
Source: HNK

a. Divisi logistik
b. Jadi konsultan saja, deh
c. Bagian kreatif, dong!
d. Aku ingin di bagian humas saja
e. Sudah pasti jadi ketua panitia
f. Sekretaris saja, deh

Kamu lebih cocok bekerja dengan apa/siapa?

jenis pekerjaan sesuai kepribadian
Source: The Argus

a. Saya lebih cocok bekerja dengan mesin atau hewan
b. Diri sendiri saja
c. Dengan diri sendiri dan orang yang kreatif
d. Membantu orang banyak membuat saya bahagia
e. Tentunya dengan orang banyak yang bisa saya ajak kerja sama
f. Angka dan data adalah dua hal favoritku!

Bagaimana kamu menggambarkan diri sendiri?

Jenis pekerjaan yang sesuai kepribadian
Source: Might Could Studios

a. Saya seorang pemberani dan punya jiwa petualang
b. Saya sering penasaran terhadap suatu hal yang masih jadi misteri
c. Saya bisa membedakan tingkatan warna
d. Saya jago public speaking
e. Saya selalu berhasil meyakinkan orang untuk melakukan sesuatu
f. Saya orang yang teliti dan disiplin

Manakah di bawah ini yang “kamu banget”?

seniman
Source: Freepik/garetsvisual

a. Saya bisa bekerja secara detail
b. Saya sering berkeinginan memecahkan suatu masalah
c. Saya suka kesenian
d. Saya bisa jadi pendengar yang baik
e. Saya penuh dengan semangat
f. Saya akan mengerjakan sesuatu jika instruksinya jelas.

Minuman apa yang kamu pilih untuk memulai hari?

secangkir kopi
Source: Freepik/buriy

a. Americano dengan ekstra shot
b. Apa saja yang penting praktis
c. Latte dengan art di atasnya
d. Teh hangat
e. Jus buah yang segar
f. Cukup air putih

Kalau weekend, kamu lebih suka ngapain?

Source: Freepik

a. Hiking ke gunung terdekat!
b. Nonton film misteri atau thriller saja
c. Tentu saja mampir ke art gallery
d. Ngobrol-ngobrol dengan teman
e. Bikin video kolaborasi dengan teman lain
f. Pergi ke mana saja yang penting tujuannya jelas

Jawaban Kuis Jenis Pekerjaan sesuai Kepribadian

Nah, kalau sudah selesai menjawab kuis, coba hitung jawaban kamu dan cek hasilnya di bawah ini.

Kalau kamu banyak menjawab A, maka kamu ada Tipe Realistik

jenis pekerjaan sesuai kepribadian
Source: Freepik/DCStudio

Tipe realistik biasanya adalah seorang yang memiliki keahlian bekerja dengan mesin, alat, atau binatang. Orang dengan tipe ini biasanya menghindari aktivitas sosial seperti mengajar atau penyuluh.

Biasanya, nih, kamu yang masuk dalam tipe realistik melihat diri sendiri sebagai sosok yang praktis, mekanis, dan realistis. Selain itu kamu juga lebih menyukai hal yang bersifat konkret daripada abstrak. Contoh pekerjaan untuk tipe realistik adalah engineer, ahli mesin, pilot, petugas polisi, dan pekerjaan sejenis lainnya.

Kalau kamu banyak menjawab B, maka kamu ada Tipe Investigatif

Source: Freepik/benzoix

Tipe investigatif digambarkan sebagai orang yang gemar mencari fakta dan pandai memecahkan masalah. Selain itu, kamu juga menyukai pekerjaan yang berkaitan dengan gagasan daripada fisik. Kamu yang termasuk dalam tipe ini biasanya menghindari pekerjaan bersifat memimpin, menjual, atau membujuk orang lain.

Tipe ini biasanya adalah seseorang yang presisi, scientific, dan intelektual. Contoh pekerjaan yang cocok untuk tipe investigasi antara lain ahli kimia, ahli biologi, peneliti, dokter, dosen ilmu alam, dll.

Kalau kamu banyak menjawab C, maka kamu ada Tipe Artistik

Penari
Source: English National Ballet

Sesuai dengan namnaya, tipe artistik suka melakukan aktivitas seni, drama, keterampilan tangan, dan menulis. Biasanya, tipe ini menghindari aktivitas rutin, berulang, serta pekerjaan yang sifatnya sangat sesuai aturan.

Umumnya, sih, orang dengan tipe artistik adalah seseorang yang ekspresif, kritis, dan mandiri. Tipe pekerjaan yang sesuai antara lain desainer, penari, komposer, editor buku, graphic designer, ahli bahasa, dan pekerjaan sejenis lainnya.

Kalau kamu banyak menjawab D, maka kamu ada Tipe Sosial

perawat dokter
Source: Freepik/benzoix

Tipe sosial diketahui suka menolong orang lain serta senang melakukan kegiatan yang berkaitan dengan pembelajaran dan pengembangan diri. Kamu lebih menyukai berkomunikasi dengan orang lain daripada bekerja dengan mesin atau data. Biasanya, nih, orang dengan tipe ini senang mengajak, memberi nasihat, membantu, atau melayani orang lain.

Jenis pekerjaan yang cocok bagi tipe sosial adalah guru, konselor, perawat, pekerja sosial, dan pekerjaan sejenis lainnya.

Kalau kamu banyak menjawab E, maka kamu ada Tipe Enterprising

pengacara
Source: Freepik

Tipe enterprising memiliki kepribadian yang suka memimpin, memengaruhi orang lain, serta membuat keputusan. Kamu berani mengambil risiko demi keuntungan. Biasanya, tipe ini akan menghindari pekerjaan yang membutuhkan observasi dan pemikiran analitis.

Tipe ini melihat dirinya sebagai pribadi yang energik, ambisius, dan bisa bersosialisasi. Contoh jenis pekerjaan sesuai dengan kepribadian ini antara lain sales, agen real estate, pengacara, hakim, atau manajer pemasaran.

Kalau kamu banyak menjawab F, maka kamu ada Tipe Konvensional

Teller bank
Source: Bloomberg

Tipe konventional biasanya suka bekerja dengan angka-angka, berkas-berkas, dan sesuatu yang serbateratur. Kamu yang termasuk dalam tipe ini biasanya menghindari aktivitas yang tidak terstruktur.

Biasanya tipe ini melihat dirinya sendiri sebagai pribadi yang teratur, teliti, dan taat peraturan. Contoh jenis pekerjaan yang sesuai dengan tipe konventional adalah sekretaris, tata usaha, juru tulis, akuntan, dan teller bank.

Baca juga: Pindah Kantor? Cek 15 Hunian Rukita Dekat Area Perkantoran Jakarta

Tips Memilih Pekerjaan Sesuai Kepribadian untuk Fresh Graduate

Source: Forbes

Memilih pekerjaan yang tepat untuk fresh graduate merupakan langkah yang sangat penting. Bukan lagi soal menemukan posisi dengan gaji tinggi atau jam kerja yang fleksibel, tetapi pekerjaan sesuai kepribadian akan membantumu membangun karier.

Kepribadian sebenarnya kombinasi dari sifat, nilai, dan minat kamu sehingga akan menentukan bagaimana kamu menjalani pekerjaan serta berinteraksi dengan rekan kerja, atasan, dan klien. Bekerja di bidang yang sesuai dengan kepribadianmu juga memberikan work-life balance serta motivasi tersendiri yang membuatmu tetap produktif.

Setelah mengisi kuis di atas, yuk, praktikkan tips memilih pekerjaan sesuai kepribadian berikut ini agar kamu bahagia di dunia kerja:

1. Kenali dirimu

Langkah pertama adalah dengan memahami dirimu sendiri. Luangkan waktu untuk merenungkan sifat, nilai, dan minatmu. Apa yang kamu sukai dan tidak sukai? Kenali apa yang membuatmu merasa bahagia dan termotivasi? Apa yang kamu anggap penting dalam pekerjaan?

Kamu dapat menggunakan berbagai alat untuk membantumu mengenali diri sendiri, seperti tes kepribadian, jurnal refleksi, dan berbicara dengan orang-orang yang dekat denganmu. Semakin kamu memahami diri sendiri, semakin mudah dirimu untuk menemukan pekerjaan yang sesuai dengan kepribadian.

2. Teliti pilihan karier

Setelah memahami diri sendiri, luangkan waktu untuk meneliti berbagai pilihan karier yang tersedia. Cari tahu tentang jenis pekerjaan apa saja yang di luar sana, apa saja tugas dan tanggung jawabnya, dan apa saja yang diperlukan untuk berhasil di bidang tersebut.

Kamu dapat menggunakan berbagai sumber untuk meneliti pilihan karier, seperti situs web karier, buku panduan pekerjaan, dan berbicara dengan orang-orang yang bekerja di bidang yang diminati. Semakin banyak mengetahui tentang berbagai pilihan karier, semakin mudah kamu untuk menemukan pekerjaan yang sesuai kepribadian dan minatmu.

3. Pertimbangkan value kamu

Nilai atau value adalah prinsip-prinsip yang penting bagi seseorang dan memandu perilakunya. Penting untuk memilih pekerjaan yang selaras dengan nilai-nilaimu. Jika bekerja di bidang yang bertentangan dengan nilai-nilaimu, maka kamu akan merasa tidak nyaman dan tidak bahagia.

Pikirkan tentang nilai-nilai apa yang paling penting bagimu, seperti keadilan, kesetaraan, kreativitas, atau keamanan. Cari tahu tentang budaya perusahaan dan bagaimana mereka menghargai nilai-nilai tersebut. Memilih pekerjaan di perusahaan yang memiliki nilai-nilai yang sama denganmu akan membuat kamu lebih bahagia dan termotivasi.

4. Mencari pengalaman

Salah satu cara terbaik untuk mengetahui apakah suatu pekerjaan cocok atau tidak dengan kepribadianmu adalah dengan mencobanya. Carilah peluang magang, sukarelawan, atau proyek sampingan yang memungkinkan kamu untuk mendapatkan pengalaman dari berbagai jenis pekerjaan.

Berbicara dengan orang-orang yang bekerja di bidang yang kamu minati juga dapat membantumu memahami tentang pekerjaan itu sendiri. Semakin banyak pengalaman yang kamu miliki, semakin mudah untuk menemukan pekerjaan paling tepat untukmu.

5. Jangan terburu-buru

Memilih pekerjaan yang tepat membutuhkan waktu dan usaha. Jangan terburu-buru untuk membuat keputusan. Luangkan waktu untuk meneliti pilihan kamu satu per satu. Semakin banyak waktu yang kamu investasikan dalam proses pengambilan keputusan, semakin besar kemungkinanmu untuk menemukan pekerjaan yang tepat.

Jangan lupa untuk mendengarkan intuisimu. Intuisi dapat membantumu untuk membuat keputusan yang tepat. Jika kamu sudah merasa bahwa suatu pekerjaan tidak sesuai dengan kepribadianmu, jangan abaikan perasaan itu, ya.

Tinggal di Rukita Semakin Untung dan Tingkatkan Produktivitas

Property of Rukita

Setelah mendapatkan pekerjaan impian, saatnya mencari tempat tinggal yang selangkah ke kantormu. Ya, tinggal dekat kantor membuat hidupmu bebas stres akibat kemacetan. Buat yang mencari coliving dan apartemen supernyaman dengan fasilitas lengkap dan harga terjangkau bisa pindah ke Rukita!

Ya, ada banyak keuntungan kalau kamu memutuskan tinggal di Rukita! Standar coliving Rukita yaitu menyediakan fasilitas laundry dan room cleaning tanpa tambahan biaya, alias termasuk dalam harga sewa yang kamu bayarkan.

Untuk laundry kamu dapat 12kg per bulan dan pembersihan kamar 2 kali dalam seminggu.  Asyiknya lagi, nih, request fasilitas tambahan ini bisa dilakukan lewat aplikasi Rukita. Ngekost nggak pernah semudah ini, kan?

Selain itu, Rukita sekarang juga punya area komunal yang nyaman buat bekerja di hunian dan bersosialisasi dengan sesama penghuni, alias Rukees. Hanya di Rukita kamu akan langsung tergabung dalam komunitas Rukees dan bisa mengikuti event komunitas gratis, seperti karaoke, badminton, atau futsal bareng. Sstt, selalu ada harga spesial, bahkan acara komunitas buat Rukees bisa gratis!

Nikmati kemudahan online booking dan gunakan promo untuk calon penghuni baru. Nggak cuma dapat teman kost baru, tapi pengeluaran pun bisa makin hemat. Yuk, tingkatkan produktivitas dan perluas networking kamu karena #LebihBaikdiRukita!

Updated by Alice Larasati


Itulah dia jenis pekerjaan yang sesuai kepribadian kamu. Benar nggak, tuh? Mau benar atau tidak, diambil sisi positifnya saja, ya. Mungkin hal di atas bisa jadi rujukanmu untuk mencari pekerjaan.

Kamu merasa jawaban kuis di atas tidak menggambarkan kepribadianmu? Jenis pekerjaan yang kamu banget, tuh, seperti apa? Tulis di kolom komentar di bawah, ya!

Mau cari kost untuk hunian bulanan atau tahunan? Atau ingin sewa kost khusus untuk kost putra dan kost putri? Cek di Rukita saja, yuk! Rukita punya banyak unit hunian dengan fasilitas lengkap di beberapa kota seperti di kost bandungkost surabayakost jogja, dan beberapa kost di kota lainnya.

Ada juga pilihan kost lainnya yang bisa disesuaikan dengan kebutuhan kamu. Mulai dari kost khusus putra/putri, kost pet friendly, hingga kost yang dilengkapi dengan kolam renang.

Jangan lupa download aplikasi Rukita via Google Play Store atau App Store, bisa juga langsung kunjungi www.rukita.coFollow juga akun Instagram Rukita di @rukita_indoTwitter di @rukita_id, dan TikTok @rukita_id untuk berbagai info hunian terkini serta promo menarik.

Temukan hunian sesuai kebutuhanmu:

Bagikan artikel ini