22 October 2020

8 Pilihan Kombinasi Cat Rumah Warna Hijau agar Terlihat Mewah dan Menenangkan

6 minutes read
8 Pilihan Kombinasi Cat Rumah Warna Hijau agar Terlihat Mewah dan Menenangkan

Ingin memberikan sentuhan baru pada dekorasi rumah? Cat dinding warna hijau merupakan warna yang menyejukkan mata, nih, cocok bagi yang sudah kelamaan di rumah. Hijau juga bisa mencerahkan rumah, tapi nggak seramai kuning. Biar tidak membosankan, ya, kita harus menemukan kombinasi cat rumah warna hijau yang sempurna.

Namun, karena hijau bukan warna yang benar-benar netral, kita harus tahu warna apa yang cocok disandingkan bersama hijau. Untungnya, hijau memiliki tone yang dingin jadi cukup mudah dipadupadankan dengan warna lain.

Cat Hijau Cocok dengan Warna Apa?

Kombinasi Cat Rumah Warna Hijau
Source: Better Homes and Gardens

Warna hijau memiliki kemampuan untuk menciptakan suasana ruangan yang segar, dinamis, sekaligus stylish. Nah, warna hijau yang masuk ke dalam spektrum earthy tone ini sangat cocok dengan warna netral seperti abu-abu dan coklat.

Nggak hanya cocok dengna warna netral, hijau tetap terlihat eye catchy dengan perpaduan berbagai warna vibran, seperti biru, pink, bahkan kuning. Bila ingin ruangan terlihat lebih menenangkan, kamu bisa coba pilih warna putih, beige, atau off-white.

Kombinasi Cat Rumah Warna Hijau
Source: This Old House

Pada dasarnya, ya, semua warna akan cocok dengan warna hijau. Kuncinya adalah permainan komposisi warna yang seimbang dan tepat.

Kombinasi Cat Rumah Warna Hijau yang Unik untuk Dekorasi Indoor

Warna hijau adalah warna yang umumnya disukai oleh orang banyak, apalagi dipercaya bisa membangkitkan energi serta membangun kesan segar dan bersih. Perpaduan warna cat hijau bisa disesuaikan dengan efek yang ingin diciptakan. Yuk, lihat suasana apa saja yang bisa dimunculkan melalui kombinasi warna-warna ini.

1. Bangkitkan jiwa bumi dengan warna cokelat-hijau

Kombinasi Cat Rumah Warna Hijau
Source: pinterest.com

Kombinasi cat rumah warna hijau dan cokelat sering banget dipakai di alam bebas. Maka dari itu, jangan kaget kalau warna ini memang kombinasi warna hijau yang paling pantas dan serasi banget untuk digabungkan.

Jika kamu ingin membuat ruangan di rumah memiliki suasana yang alami dan modern, padukan warna hijau seperti hijau army dan pasangkan dengan warna cokelat kayu atau tan. Tambah juga warna lain yang lebih ringan seperti putih atau blush agar ruangan nggak bikin kamu ingin push up terus ala tentara. 馃槈

2. Mau ruangan glamor? Padankan hijau-emas!

 Kombinasi car rumah warna hijau - hijau dan emas
Source: pinterest.com

Warna emas memang juaranya bikin rumah jadi kelihatan lebih mewah, padahal cuma detailing kecil di ruangan. Bagi kamu yang menyukai sentuhan glamor dan ingin membuat ruangan terkesan lebih wow, padukan hijau dan emas.

Emas yang dipakai lebih baik berupa aksesori dekorasi atau perabotan saja. Seperti bingkai cermin, kaca, maupun lampu. Tambahkan bebepa shade warna hijau dan tambahkan warna mustard pada dinding agar harmonis dengan barang-barang bernuansa emas.

3. Jadilah Barbie hutan dengan warna pink-hijau

Kombinasi Cat Rumah Warna Hijau
Source: pinterest.com

Warna pink? Kan, norak buat ruangan? Eits, pilih-pilih shade pink-nya juga! Kamu bisa pilih pink yang sangat ngejreng maupun baby pink dan bubble gum pink. Sesudah itu gabungkan dengan beberapa kombinasi hijau dan mint yang retro banget.

Warna kombo retro pink-hijau mungkin jarang dipakai, namun sebenarnya kalau dipakai sangat cantik sekali, lho. Pakai pola-pola warna hijau di dinding, baik melukis sendiri atau menggunakan wallpaper, maupun pemilihan ubin atau keramik dinding. Mau perabotan warna hijau tua yang trendi juga bisa, kok.

Untuk warna pink-nya, sih, pakai di furnitur saja. Kamu bisa pakai ubin atau keramik pink hingga kursi atau meja pink dengan berbagai aksesori dekoratif lainnya. Pasti ruangan bakal terlihat memiliki splash of colors yang bikin ceria!

Mau lebih retro lagi? Tambahkan elemen emas di sana-sini saja!

4. Ingin ruangan yang stylish? Pakai biru-hijau

 Kombinasi cat rumah warna hijau - hijau dan biru
Source: pinterest.com

Kombinasi cat rumah warna hijau yang sering dipakai adalah hijau dan biru. Ternyata warna ini memang bisa dipadukan untuk dekorasi rumah dan bakal memberikan kesan stylish bagi rumahmu.

Pilih warna yang satu tone, deh. Maksudnya, kalau kamu mau suasana rumah yang ringan pilih kombinasi biru dan hijau muda. Kalau ingin stylish yang mewah kamu bisa kombinasikan hijau dan biru tua, kedua warna ini memang sepertinya ditakdirkan untuk bersama sanking cocoknya!

Ruangan dominan cat warna biru tua sekarang sangat trendi, kan? Kamu bisa mencoba mengecat ruangan dengan warna ini, lalu tambahkan 1-2 elemen perabotan besar berwarna hijau zamrud atau olive. Kamu pasti setuju sama penulis, deh, rumah jadi kelihatan mewah walau siluet perabotan minimalis.

5. Perlu splash of color yang bikin happy? Coba coral-hijau!

 Kombinasi Cat Rumah Warna Hijau
Source: pinterest.com

Beda dari pink-hijau yang terlihat retro banget, coral-hijau sering dipilih sebagai kombinasi cat rumah warna hijau bikin interior kelihatan modern tapi summery. Kalau kamu ingin membangun suasana kreatif dan artsy di rumah, pilih kombo ini, ya!

Coral adalah warna yang hangat, namun cerah dan nggak begitu norak. Pakai warna coral ini sebagai warna utama di dinding ruangan. Kemudian tambahkan perabotan dan elemen dekoratif lain dengan cat hijau tosca atau hijau olive untuk mendapatkan kekontrasan yang terlihat dewasa.

6. Pilih hijau-putih untuk suasana yang zen

 Kombinasi cat rumah warna hijau - hijau dan putih
Source: pinterest.com

Untuk ruangan-ruangan yang memancarkan suasana yang menenangkan, mengundang, dan bikin damai, tuh, kamu bisa memilih warna hijau-putih maupun hijau zaitun-putih. Warna putih yang dipakai nggak harus putih terang, ya, namun bisa krem, putih gading, maupun tan.

Warna hijau bisa membangun suasana tenang dan terasa seperti lebih menyatu dengan alam. Jika digabungkan dengan warna putih dan shade putih lain yang hangat maka karakteristik hangat ruangan akan kian terpancar.

Cat dinding ruangan dengan warna putih atau krem, lalu pakai perabotan-perabotan berwarna hijau maupun olive. Penulis sarankan, sih, beli lemari, lemari laci, atau kursi warna hijau sehingga barang bisa terlihat menonjol dengan latar belakang putih yang lembut.

7. Kombo hijau emerald, pink blush, dan hitam

 Kombinasi Cat Rumah Warna Hijau
Source: pinterest.com

Ruangan estetik atau desain maximalism memang lagi trendi dan pernah Rukita bahas sebelumnya. Kamu juga bisa menerapkan maximalism di rumah dengan kombinasi warna hijau emerald, pink blush, dan hitam yang nampak seperti warna permata sehingga berkesan mewah.

Kunci untuk memanfaatkan shade warna yang sama di ruangan adalah dengan bermain tekstur. Pakai warna hijau untuk cat tembok dan kain beludru dekorasi. Bisa juga manfaatkan warna yang lain untuk metal dan kain. Permainan warna dan tekstur ini akan bikin ruanganmu dinamis, maximalism, namun nggak lebay.

8. Monokrom serbahijau

Kombinasi cat rumah warna hijau - monochrome
Source: pinterest.com

Warna hijau, terutama hijau mint, memberi kesan yang mendamaikan dan sejuk di mata. Kalau suka konsep yang lebih monokrom, nih, kamu bisa memanfaatkan berbagai shade dari hijau tua dan muda demi mencapai suasana yang tenang dan damai.

Warna hijau selain bisa menyulap ruangan terlihat mewah dan damai, sekaligus memberikan kesan adem. Cocok banget untuk dipakai di kamar maupun kamar mandi, apalagi kalau kombinasi di dindingnya memiliki pola yang indah.


Sudah lihat, kan, berbagai kombinasi cat rumah warna hijau dengan warna lain untuk interior agar terlihat unik dan indah? Yuk, kombinasikan pink-hijau yang girlish maupun hijau tua-biru navy yang misterius dan mewah, dijamin rumahmu kian memukau.

Kombo warna apa yang kamu ingin ketahui berikutnya? Cat hijau tosca atau cat hijau bolu pandan? Tuliskan di kolom komentar, ya!

Kalau kamu sedang pusing cari hunian nyaman antiribet dengan fasilitas lengkap, coba聽ngekost聽di Rukita saja! Lokasi unit coliving Rukita sangat strategis di聽Jabodetabek聽serta聽Bandung, lho.

Jangan lupa unduh聽aplikasi Rukita via聽Google Play Store聽atau聽App Store,聽bisa juga langsung hubungi聽Nikita (customer service Rukita) di +62 811-1546-477, atau kunjungi聽www.Rukita.co.

Follow juga akun Instagram聽Rukita di聽@Rukita_Indo聽dan Twitter di聽@Rukita_Id聽untuk berbagai info terkini serta promo menarik!

Bagikan artikel ini