6 Rekomendasi Kuliner Enak di Pasteur Terdekat dari RuOptions Sukagalih 74 Pasteur Bandung
Rekomendasi kuliner enak di Pasteur Bandung, dijamin nagih!
Hal seru apa yang bisa kamu lakukan saat pergi liburan atau merantau ke Bandung? Berlibur ke berbagai destinasi wisata? Menikmati keindahan alam? Pastinya! Tapi, ada satu hal yang nggak kalah menarik untuk dilakukan, yakni, berburu kuliner enak!
Bandung memang sudah jadi rajanya wisata kuliner enak! Bahkan, nggak cuma enak, banyak sekali kuliner legendaris dan juga murah yang tersebar di berbagai wilayah Bandung.
Apalagi, sebagai Kota Pendidikan, Bandung juga dihuni oleh banyak mahasiswa. Nggak heran kalau banyak pilihan kuliner enak dan murah di sini. Cocok banget, deh, untuk kamu yang ingin kenyang, tapi nggak mau keluar budget banyak!
6 Rekomendasi Kuliner Enak di Pasteur Bandung
Nah, mungkin kamu sudah familiar dengan berbagai kawasan di Bandung seperti Dago, Riau, Buah Batu, Braga, dan juga Pasteur.
Kali ini Rukita mau kupas tuntas berbagai rekomendasi kuliner enak di Pasteur, nih. Kebetulan, lokasinya juga dekat dengan RuOptions Sukagalih 74 Pasteur Bandung, lho. Yuk, simak sampai habis!
1. Kenikmatan Iga Bakar Si Jangkung untuk penikmat pedas
Salah satu kuliner hits yang hampir nggak pernah sepi pengunjung ini memang sudah sangat terkenal. Bahkan, ada yang menyebut kuliner satu ini memiliki rasa bintang lima, walaupun harganya kaki lima!
Menu favorit yang bisa kamu coba ketika mampir ke sini adalah Iga Bakar ala Si Jangkung yang disajikan tanpa tulang dalam sebuah hot plate. Iga bakar tersebut disiram dengan bumbu rempah-rempah pedas yang sedap dan juga masih panas.
Saat disajikan di meja, hati-hati, ya, karena iga ini masih sangat panas dan mengeluarkan asap. Namun begitu, kamu bisa mencium aroma sedap yang kuat yang bikin sensasi makan iga di setiap suapan semakin nikmat, tak ada tandingannya!
Tak hanya menyajikan menu Iga Bakar Sapi, tapi ada juga pilihan Iga Bakar Kambing di sini. Selain itu, ada juga menu Sop Iga Bakar, Tongseng Sapi, Tongseng Kambing, Tongseng Ayam, Kresengan Kambing, Kresengan Sapi, serta aneka sate. Lengkap puol!
- Harga: Mulai dari Rp30.000
- Alamat: Iga Bakar Si Jangkung Jln. Cipaganti No. 75G, Cipaganti, Bandung
- Jam operasional: Setiap hari pukul 11.00-21.00 WIB (Jum’at buka pukul 12.30 WIB)
2. Yamien enak ala Bakmi Apin Sukajadi
Sudah bosan dengan mi ayam atau yamien dengan topping ayam kecap berwarna kecokelatan? Bakmi Apin menyediakan mi dengan topping ayam putih tanpa kecap yang gurih banget.
Tekstur mi kecil-kecil yang halus dimakan bersama kuah bakso, ceker, bakso tahu, atau pangsit rebus pasti nikmat banget!
Untuk minya sendiri, nih, kamu bisa pilih yamien spesial manis atau asin, yahun manis atau asin, hot mie spesial pedas, serta mi atau bihun kuah. Cocok banget untuk para pencinta mi ayam, deh!
- Harga: Mulai dari Rp33.000
- Alamat: Bakmi Apin Sukajadi Jln. Sukajadi No. 170, Sukajadi, Bandung
- Jam operasional: Setiap hari pukul 08.30 – 20.00 WIB
3. Srabi Notosuman
Kuliner legendaris satu ini sering juga dijadikan sebagai oleh-oleh, niih. Kebetulan, lokasinya hanya sekitar 200 meter dari hotel Ibis Bandung. Nah, walaupun sebenarnya surabi satu ini merupakan makanan khas Solo, tapi kamu juga bisa membelinya di Bandung.
Surabi ini memiliki warna putih dengan topping coklat yang biasa digulung dengan daun pisang. Rasanya, sih, manis gurih gitu! Kamu bisa langsung membeli 1 dus yang berisi 5 atau 10 gulung surabi, lho.
- Harga: Mulai dari Rp30.500
- Alamat: Srabi Notosuman Jln. Kebon Jukut No. 3A, Cicendo, Bandung
- Jam operasional: Setiap hari pukul 08.00 – 18.00 WIB
BACA JUGA: Ini 4 Kost di Karawaci dan Bandung Terbaru dari Rukita, Ada Kost Sultan dengan Kolam Renang!
4. Coba keempukan Sate Maranggi dan Sop Hj. Maya
Tak hanya bisa makan sate maranggi enak di Purwakarta, tapi kamu juga bisa coba sate maranggi enak di Bandung. Tempatnya luas banget, cocok untuk makan bareng keluarga, lho. Namanya Sate Maranggi dan Sop Hj. Maya Pasteur Bandung.
Untuk kamu pencinta sate maranggi, pasti kamu akan puas, deh, dengan cita rasa sate yang disajikan di tempat ini. Daging sapi yang dibalur bumbu manis gurih, lalu dibakar hingga empuk dan bumbunya meresap ini pasti akan bikin kamu ketagihan.
Ada juga acar tomat yang disajikan dalam seporsi sate maranggi yang menambah rasa asam pedas dan juga segar. Tentunya, kamu nggak boleh melewatkan kenikmatan Sop Iga Sapi dan Sop Iga Kambing yang juga jadi menu andalan di resto ini!
- Harga: Sate mulai dari Rp4.000/tusuk
- Alamat: Sate Maranggi dan Sop Hj. Maya Jln. Dr. Djunjunan No. 126 – 128, Pasteur, Bandung
- Jam operasional: Setiap hari pukul 09.00 – 20.00 WIB
5. Masakan khas Sunda yang ngangenin di RM Saung Kabayan
Memang kurang pas rasanya kalau liburan ke Bandung tapi nggak mencicipi masakan khas Sunda yang nikmat dimakan pakai tangan ini! Biasanya, kamu akan makan nasi hangat yang disajikan di dalam bakul ataupun timbel, ditemani sambal, dan juga berbagai lauk pauk.
Di Saung Kabayan ini kamu bisa merasakan kenikmatan masakan Sunda mulai dari aneka masakan ayam seperti Ayam Ala Kabayan Bumbu Hijau / Merah, Ayak Cobek, Ayam Gepuk, Ayam Cobek, Gepuk Kabayan, Cumi Goreng Mentega, Udang Goreng Tepung, Pepes Ikan Mas, dan masih banyak lagi!
Untuk camilan, gorengan, dan juga lalapannya pun lengkap. Tempatnya juga nyaman banget, kok, ada pilihan yang lesehan juga. Cocok banget, sih, untuk makan bareng keluarga!
- Harga: Rp50.000-Rp100.000/orang
- Alamat: Saung Kabayan Jln. Dr. Djunjunan No. 107, Terusan, Pasteur, Cicendo, Bandung
- Jam operasional: Setiap hari pukul 09.00 – 23.00 WIB
6. Makan kenyang dan puas di Warung Nasi Ampera Pasteur
Siapa, sih, yang nggak tahu warung nasi populer ini? Nggak hanya di Jakarta, nih, kamu juga bisa menikmati hidangan lauk pauk prasmanan yang bisa kamu pilih sesuai selera.
Mau cari lauk apa saja rasanya ada di sini! Mulai dari ayam goreng atau bakar, ikan goreng atau bakar, belut, babat, gepuk, tempe oseng, bandeng presto, asin jambal, sate paru, aneka pepes, dan masih banyak lagi.
Sebagai pelengkap, ada juga berbagai pilihan sambal seperti sambal hejo, dadakan, ulek, terasi, dan lainnya. Jangan lupa pesan minumannya yang segar biar makin puas! Ada aneka jus, es cincau, es jeruk, es campur, kopi, dan lainnya. Nikmat bangeeet!
- Harga: Mulai dari Rp5.000
- Alamat:Warung Nasi Ampera Pasteur Jln. Dr. Djunjunan No. 119 D, Pajajaran, Cicendo, Bandung
- Jam operasional: Setiap hari pukul 09.00 – 21.30 WIB
Itu dia berbagai rekomendasi kuliner enak di Pasteur Bandung yang dekat dengan unit kost eksklusif RuOptions Sukagalih 74 Pasteur Bandung. Pasti rasanya sulit, deh, untuk menahan godaan dari berbagai rekomendasi kuliner nikmat di atas!
Kamu sedang mencari unit kost nyaman di Bandung atau kota lainnya? Ada berbagai pilihan kost coliving fully furnished dari Rukita yang fasilitasnya lengkap banget! Harganya terjangkau, lokasinya strategis banget, lho. Penasaran? Klik tombol di bawah!
Jangan lupa unduh aplikasi Rukita via Google Play Store atau App Store, bisa juga langsung hubungi Nikita (customer service Rukita) di +62 811-1546-477, atau kunjungi www.Rukita.co.
Follow juga akun Instagram Rukita di @Rukita_Indo dan Twitter di @Rukita_Id untuk berbagai info terkini serta promo menarik!
Bagikan artikel ini