Pendaftaran KIP Kuliah 2024 Dibuka hingga Oktober, Cek Syarat dan Cara Daftarnya di Sini!
Simak informasi penting tentang KIP Kuliah 2024 ini supaya kamu diterima!
Kartu Indonesia Pintar atau lebih dikenal dengan KIP merupakan program bantuan dari pemerintah kepada masyarakat. Adapun bantuan ini ditujukan sebagai biaya pendidikan anak mulai dari tingkat sekolah dasar hingga perguruan tinggi.
Nah, pada tahun 2024 ini, pemerintah melalui Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan kembali membuka pendaftaran KIP Kuliah. Lantas, bagaimana syarat dan cara pendaftarannya? Yuk, simak artikel ini sampai habis untuk mengetahui informasi lengkap mengenai KIP Kuliah 2024!
Baca juga: 25 Universitas Terbaik di Indonesia Versi Webometrics | Ada di Peringkat Berapa Kampusmu?
Syarat KIP Kuliah 2024
Pemerintah resmi membuka pendaftaran KIP Kuliah kepada masyarakat. Nah, periode pendaftaran ini berlaku dari tanggal 12 Februari sampai dengan tanggal 31 Oktober 2024.
Pendaftaran KIP Kuliah 2024 pun terbuka untuk umum selama calon mahasiswa tersebut masih berada dalam kategori orang yang membutuhkan. Maka dari itu, para calon peserta KIP wajib memenuhi beberapa persyaratan berikut ini:
- Pendaftar KIP merupakan siswa SMA atau sederajat yang lulus pada tahun 2024 atau telah dinyatakan lulus maksimal 2 tahun sebelumnya, yaitu 2023 dan 2022.
- Mereka yang telah menjadi penerima bantuan Program Indonesia Pintar (PIP) dalam bentuk Kartu Indonesia Pintar (KIP) pada jenjang SMA/SMK, dan data mereka tercatat dalam Dapodik dan SiPintar, memiliki peluang untuk mendapatkan KIP Kuliah.
- Para pendaftar KIP memiliki potensi akademik yang baik namun memiliki keterbatasan dalam hal ekonomi dan dapat dibuktikan dengan dokumen yang sah
- Menunjukkan Kartu KIP, Kartu Keluarga Sejahtera, atau terdaftar di Data Terpadu Kesejahteraan Sosial (DTKS) Kemensos
- Telah dinyatakan lulus dalam seleksi penerimaan mahasiswa baru di Perguruan Tinggi Negeri atau Perguruan Tinggi Swasta dengan akreditas program studi A atau B.
- Calon penerima KIP Kuliah juga dapat berasal dari kelompok masyarakat miskin dengan maksimal pada peringkat 3 desil pada Data Percepatan Penghapusan Kemiskinan Ekstrem (PPKE) yang telah ditetapkan oleh Kemenko PMK.
- Calon penerima juga harus dapat memenuhi persyaratan pendapatan kotor gabungan orang tua/wali, yang tidak boleh melebihi Rp 4 juta per bulan atau Rp 750 ribu per anggota keluarga.
- Bukti keluarga miskin dalam bentuk Surat Keterangan Tidak Mampu (SKTM) harus dikeluarkan dan dilegalisasi oleh pemerintah setidaknya pada tingkat desa/kelurahan, menjadi persyaratan penting yang juga harus dipenuhi oleh calon penerima KIP Kuliah.
Baca juga: Kenali Kampus dan Beragam Jurusan di Universitas Airlangga, Cocok Jadi Kampus Idaman!
Cara Daftar KIP Kuliah 2024
Jika kamu telah memenuhi syarat di atas, langkah selanjutnya yaitu mendaftarkan diri sebagai calon penerima KIP Kuliah 2024.
Nah, pendaftaran ini pun bisa dilakukan dengan dua cara, pertama yaitu perguruan tinggi yang akan mendaftarkan nama kamu dan kedua yaitu dengan melakukan pendaftaran secara pribadi.
Khusus untuk melakukan pendaftaran secara pribadi, kamu bisa melakukannya dengan mendaftarkan diri melalui laman KIP Kuliah Merdeka. Berikut ini beberapa langkah yang perlu kamu lakukan:
- Kunjungi laman https://kip-kuliah.kemdikbud.go.id atau melalui KIP Kuliah mobile apps.
- Masukkan data pada kolom NISN, NPSN, NIK, serta alamat email yang masih aktif
- Jika data sudah valid, maka kamu akan mendapatkan nomor konfirmasi dari sistem
- Setelah itu, mulai melakukan pendaftaran dengan menggunakan alamat email yang sudah kamu daftarkan
- Pastikan pendaftaran sesuai dengan jalur seleksi yang kamu pilih. Misalnya SNPB, SNPT, maupun ujian mandiri.
- Apabila kamu berhasil diterima di perguruan tinggi yang kamu tuju, maka selanjutnya kamu bisa melakukan verifikasi kepada pihak kampus untuk diusulkan sebagai penerima KIP Kuliah 2024.
Walaupun pendaftaran KIP Kuliah 2024 untuk SNBP sudah berakhir, namun kamu nggak perlu khawatir. Sebab, masih ada pendaftaran untuk jalur SNBT yang masih dibuka. Nah, berikut ini jadwal lengkapnya:
- Pendaftaran: 12 Februari – 31 Oktober 2024
- Seleksi KIP kuliah di kampus: 1 Juli – 31 Oktober 2024
- Penetapan penerima baru: 1 Juli – 31 Oktober 2024
Skema Penerima KIP Kuliah 2024
Bagi masyarakat yang terkendala kondisi ekonomi namun ingin melanjutkan pendidikan, bantuan KIP Kuliah 2024 pastinya menguntungkan banget. Sebabnya, penerima akan terbebas dari biaya kuliah dan mendapatkan uang saku yang bisa berguna sebagai biaya hidup bulanan.
Namun pada tahun 2024 ini, tidak semua bisa mendapatkan uang saku untuk biaya hidup. Ketentuan ini pun mengacu kepada jumlah kuota penerima yang terbagi ke dalam dua skema.
Baca juga 8 Jurusan Kuliah Gampang Cari Kerja | Masa Depan Pasti Cerah
Penerima KIP Kuliah skema 1 dan skema 2 tetap akan mendapatkan bantuan biaya kuliah dengan nominal sebagai berikut:
- Bantuan biaya kuliah untuk program studi akreditasi A: Rp12 juta per semester
- Bantuan biaya kuliah untuk program studi akreditasi B: Rp4 juta per semester
- Bantuan biaya kuliah untuk program studi akreditasi C: Rp2,5 juta per semester
Sedangkan bantuan biaya hidup hanya diberikan kepada calon mahasiswa yang masuk ke dalam kuota penerima skema 1 saja. Nominalnya pun berbeda sesuai dengan kluster yang sudah ditentukan. Adapun rinciannya yaitu:
- Biaya hidup kluster 1: Rp800.000 per bulan
- Biaya hidup kluster 2: Rp950.000 per bulan
- Biaya hidup kluster 3: Rp1,1 juta per bulan
- Biaya hidup kluster 4: Rp1,25 juta per bulan
- Biaya hidup kluster 5: Rp1,4 juta per bulan
Cari Kost Nyaman Dekat Kampus? Yuk, Pindah ke Rukita Jasmine Depok
Tinggal di Rukita akan memberikan tingkat kenyamanan, gaya hidup modern, dan keamanan yang maksimal bagi para penghuninya. Kamu yang ingin memulai hidup lebih baik di awal tahun bakal merasa betah berada di dalamnya!
Setiap hunian menciptakan lingkungan di mana kamu dapat berkembang, berinteraksi, dan merasa nyaman. Tinggal di Rukita nggak hanya mendapat lingkungan yang nyaman, tapi juga estetik, di mana kamu dapat merasakan tinggal di coliving dengan desain modern dan indah.
Selain itu, tinggal di coliving memberikan kesempatan bagi kamu untuk menjalin interaksi sosial antar penghuni. Salah satu pilihannya tinggal di Rukita Jasmine Depok, yang dekat dengan Universitas Indonesia hingga Universitas Gunadarma kampus Depok.
Nikmati hidup modern dengan segala kenyamanan dan fasilitas yang kamu butuhkan, sambil merasakan kehangatan dan kebersamaan dalam sebuah komunitas yang unik sesama Rukees, alias penghuni Rukita.
Jadikan Rukita sebagai pilihan hunian terbaik kamu, dan hadirkan nuansa istimewa dalam setiap langkah hidup kamu. Yuk, booking kamar kamu di Rukita sekarang secara online!
Layanan online booking dari Rukita, bikin kamu mudah pesan kamar. Nikmati kemudahan mencari dan memesan coliving atau apartemen melalui aplikasi dan situs web Rukita, serta manfaatkan promo spesial.
Mumpung masih awal tahu, saatnya pindah ke hunian jangka panjang karena #LebihBaikdiRukita. Yuk, langsung klik tombol di bawah untuk kamu yang ingin booking dengan harga lebih hemat!
Updated by Velin Natasha
Itulah beberapa informasi penting bagi kamu yang hendak mendaftarkan diri sebagai penerima KIP Kuliah 2024. Jangan lupa masukkan data yang dibutuhkan dengan teliti, ya!
Cari hunian dekat dengan kuliner, perkantoran, rumah sakit, maupun tempat strategis lainnya? Coba tinggal di Rukita saja!
Tak hanya di Jabodetabek dan pulau Jawa saja, seperti kost jogja, kost malang, kost semarang, maupun kost bandung. Ada juga di beberapa kota Indonesia lainnya!
Tapi, kalau kamu punya budget pas-pasan dan sedang mencari hunian harga ekonomis fasilitas lengkap, bisa kepoin Infokost.id. Tersedia kost di beberapa kota di Indonesia dengan harga sewa murah!
Jangan lupa unduh aplikasi Rukita via Google Play Store atau App Store, bisa juga langsung kunjungi www.rukita.co.
Follow akun Instagram Rukita di @rukita_indo, Twitter di @rukita_id, dan TikTok @rukita_id untuk berbagai info hunian terkini serta promo menarik.
Bagikan artikel ini