·9 October 2021

8 Tips Aman Tambah Teman di Aplikasi Kencan Online, Harus Waspada!

·
6 minutes read
8 Tips Aman Tambah Teman di Aplikasi Kencan Online, Harus Waspada!

Pengguna aplikasi kencan online harus baca ini dulu, deh!

Siapa, nih, yang download aplikasi kencan online selama pandemi Covid-19 berlangsung? Dilansir dari laman Fortune, aktivitas pengguna Tinder naik menjadi 3 miliar kali selama Maret 2020. Aplikasi kencan online lainnya, seperti OkCupid dan Bumble juga mengalami peningkatan hingga 70 persen.

Mencari kenalan atau teman kencan lewat aplikasi kencan online merupakan hal yang sangat wajar. Pasalnya, nih, kamu sulit bertemu dengan orang baru selama pandemi. Selain itu, kamu yang selalu sibuk bekerja atau kuliah seharian juga nggak punya waktu untuk mencari teman kencan, tuh.

Tips Aman Menggunakan Aplikasi Kencan Online
Source: Optic Flux

Hal yang Harus Kamu Lakukan saat Kenalan secara Online

Buat kamu yang menjadikan aplikasi kencan online sebagai jalan ninja mencari kenalan, ada beberapa hal yang harus kamu lakukan agar selalu aman saat menggunakan aplikasi. Ada juga tips aman saat kamu meetup dengan teman match, lho. Cek ulasannya di bawah, yuk!

1. Jangan tampilkan semua identitasmu

Tips Aman Menggunakan Aplikasi Kencan Online
Source: AARP

Menjadi misterius adalah hal yang dianjurkan saat kamu berkenalan di aplikasi kencan online. Kamu tetap perlu mengisi identitas dengan benar, ya, seperti jenis kelamin dan usia. Namun, hindari untuk mengisi identitas secara lengkap, seperti lokasi bekerja atau alamat rumah.

Setelah match dengan seseorang, jangan langsung menjawab semua pertanyaan yang diajukan secara detail. Cukup menjawab seperlunya saja. Ingat, kamu nggak tahu pasti siapa orang yang sedang chatting denganmu.



2. Jangan mudah percaya

Tips Aman Menggunakan Aplikasi Kencan Online

Tetap waspada kepada orang yang baru dikenal adalah hal yang sangat diperlukan, apalagi jika berkenalan lewat aplikasi kencan online. Walaupun percakapan mengalir dengan lancar, kamu harus tetap hati-hati, ya. Hindari memercayai semua perkataan yang dilontarkan oleh si dia. Pasalnya, kita nggak tahu dia memberikan info valid atau tidak.

Selain itu, jangan pernah menerima permintaan aneh dari lawan chatting, misalnya meminta foto pribadi kamu dengan alasan kangen atau meminta lokasi rumah karena ingin mengirim makanan. 

3. Hindari memberikan data penting

Tips Aman Menggunakan Aplikasi Kencan Online
Source: myTherapyNYC

Perlu diingat, tidak semua orang yang ada di aplikasi kencan online benar-benar mencari teman ngobrol atau teman kencan. Ada kemungkinan scammer atau penipu yang menggunakan kedok kencan online sebagai modus. Oleh sebab itu, kamu harus berhati-hati jika teman ngobrol di aplikasi kencan sudah mulai memperlihatkan perilaku mencurigakan.

Jangan pernah memberikan alamat rumah, alamat kantor, atau nama kampus secara eksplisit. Kamu juga bisa menolak jika teman chatting meminta nomor ponselmu, lho. Langkah yang aman adalah dengan ngobrol di aplikasi kencan atau pada aplikasi yang nggak memuat nomor ponsel pribadi, seperti LINE atau Telegram.

BACA JUGA: Selain Komunikasi, 9 Tips Ini Bikin Hubungan Jarak Jauh alias LDR Tetap Awet!

4. Stalking itu penting!

Tips Aman Menggunakan Aplikasi Kencan Online
Source: Grazia

Jika kebetulan kamu tertarik kepada seseorang dan hubunganmu semakin dekat, jangan lupa untuk mengecek background si dia. Salah satu caranya adalah dengan stalking akun media sosial, seperti Twitter dan Instagram. Stalking LinkedIn dan hasil pencarian Google juga bisa jadi opsi, tuh. 

Bisa saja dia mengaku statusnya single, tapi ternyata sudah memiliki pasangan dan anak. Tentu kamu nggak mau, dong, terjebak dalam hubungan seperti itu?

5. Pilih tempat ramai saat meetup

Tips Aman Menggunakan Aplikasi Kencan Online
Source: Choose Chicago

Setelah merasa satu frekuensi dengan teman chatting, akhirnya kamu memutuskan setuju untuk bertemu langsung dengan si dia. Jika hal ini terjadi, pilihlah tempat ramai saat bertemu, seperti kafe, restoran, atau kafe. Meetup dengan orang asing di tempat ramai membuat keamanan kamu lebih terjamin.

Hindari untuk bertemu di tempat sepi, seperti kost, hotel, atau apartemen. Jangan mau juga jika dia mengajakmu ke tempat tinggalnya dengan alasan mengambil barang yang tertinggal, ya. Ingat, kita tetap harus waspada!

6. Kabari teman atau kerabat saat bertemu dengan si dia

Tips Aman Menggunakan Aplikasi Kencan Online
Source: ClassPass

Bertemu secara langsung dengan orang asing sangat berisiko, lho. Walau banyak yang benar-benar bertemu untuk ngobrol, tapi ada saja kasus kurang menyenangkan saat meetup dengan teman dari aplikasi kencan. Oleh sebab itu, jangan ragu untuk bercerita kepada teman atau keluarga jika kamu akan bertemu dengan teman dari aplikasi kencan online.

Beritahu teman atau keluarga terdekat tentang lokasi dan perkiraan waktu bertemu dengan si dia. Kalau perlu, nih, instal aplikasi pelacak GPS di ponsel, sehingga temanmu bisa mengetahui posisi kamu.



 7. Pergi dan pulang sendiri

Tips Aman Menggunakan Aplikasi Kencan Online
Source: Futurity

Memang, sih, dijemput dan diantar pulang terdengar lebih nyaman, tapi datang dan pulang menggunakan kendaraan pribadi atau transportasi publik lebih dianjurkan saat kamu meetup dengan teman kencan online. Kalaupun kamu menerima tawaran untuk diantar pulang, jangan lupa kabari teman atau keluarga.

Selain itu, hindari untuk mengantar sampai depan rumah. Selalu waspada kepada orang yang baru dikenal adalah hal yang baik, kan?

8. Jangan ragu untuk bilang “tidak”

Tips Aman Menggunakan Aplikasi Kencan Online
Source: PsyPost

Walaupun hubungan kalian sudah sangat dekat saat ngobrol online, kamu selalu punya hak untuk bilang “tidak” saat diajak untuk bertemu, ya. Termasuk juga untuk mengiyakan permintaan dia untuk mengirim foto atau meminjamkan uang. 

Bersikap tegas dan selektif di awal hubungan sangat diperlukan agar kamu nggak dilihat lemah dan jadi target manipulatif. Jadi, jangan ragu untuk bilang “tidak” jika perasaanmu nggak yakin!


Itulah beberapa tips aman berkenalan di aplikasi kencan online, entah itu untuk sekadar menambah koneksi atau teman kencan. Ingat, selalu waspada terhadap orang yang baru kita kenal, khususnya mereka yang ditemui lewat internet. 

Apakah kamu punya pengalaman seru saat meetup dengan teman dari aplikasi kencan online? Tulis di kolom komentar, yuk!

Tapi, nih, nggak perlu ragu kalau kamu ingin pindah ke kost coliving Rukita!

Kost coliving Rukita nggak cuma punya kamar tidur nyaman, tapi juga fasilitasnya lengkap sekelas apartemen. Mulai dari kamar lapang, kamar mandi dalam, water heater, AC, TV, dan Wi-Fi sudah pasti kamu dapatkan kalau tinggal di unit coliving Rukita yang menyediakan kost di Jakarta, Depok, Tangerang, dan Bekasi. 

Kamu juga bisa ubah kamar jadi “kamu banget” dengan menambahkan fitur Rukita Mods, lho. Ada Create Mod untuk content creator, Play Mod buat gamers, dan Focus Mod yang diperuntukkan bagi profesional yang WFH atau mahasiswa yang kuliah online. 

Rukita Mods

Mau masak? Tenang, sudah tersedia dapur di setiap kost coliving Rukita. Kalau bosan di dalam kamar, bisa langsung nongkrong di area komunal, tuh. Ada juga beberapa kost yang punya rooftop dan kolam renang, lho. Keren!

Rukita Cendrawasih 73 Cengkareng
Rukita Cendrawasih 73 Cengkareng

Kalau ngekost di Rukita nggak perlu takut kesepian, deh. Pasalnya, ada komunitas penghuni Rukita alias Rukees yang bisa jadi obat saat kamu sedang homesick. Sering ada acara gratis untuk Rukees, lho. Rukees juga bisa dapat segudang diskon brand partner dari Rukita. Asyik banget, kan?

Rukita Garnet Permata Hijau
Rukita Garnet Permata Hijau

Penasaran dengan unit kost coliving Rukita di Jadetabek? Klik tombol di bawah atau ketik link berikut di browser: bit.ly/kost-coliving-Rukita



Sekarang kamu bisa lihat pilihan unit Rukita di Jadetabek lewat aplikasi Rukita, lho. Yuk, langsung download aplikasi Rukita di App Store dan Play Store, karena #RukitaUntukSemua.

aplikasi-rukita
Aplikasi Rukita

Tenang, kamu juga tetap bisa mengunjungi www.Rukita.co atau langsung tanya-tanya ke Nikita (customer service Rukita) di +62 811-1546-477. 

Yuk, jangan lupa juga follow Rukita di Instagram @Rukita_Indo dan Twitter @Rukita_Id untuk dapat info dan promo terbaru

Bagikan artikel ini