·3 December 2023

5 Cara Mudah Memperkuat Sinyal WiFi yang Lemah | Dijamin Pasti Ampuh dan Berhasil!

·
8 minutes read
5 Cara Mudah Memperkuat Sinyal WiFi yang Lemah | Dijamin Pasti Ampuh dan Berhasil!

Sinyal WiFi hilang memang bikin jengkel! Nah, ini cara memperkuat sinyal WiFi yang lemah.

Sekarang ini, WiFi sudah bukan menjadi barang baru. Apalagi untuk kamu yang berada di kota-kota besar di Indonesia, pasti sudah sangat akrab dengan yang namanya jaringan WiFi. Sebagian besar orang pasti akan memilih Wi-Fi untuk pilihan berselancar di internet.

Hal ini karena kepraktisannya jika dibandingkan dengan jaringan internet dengan kabel. Walau demikian, satu masalah yang selalu timbul dari jaringan WiFi adalah sinyal WiFi lemah, atau bahkan sampai menghilang!

Mengapa Sinyal WiFi Lemah Padahal Dekat?

cara memperkuat sinyal wifi
Source: 123RF

Sinyal WiFi yang lemah atau sering terganggu pastinya sering membuat kamu jengkel, kan? Siapa, sih, yang tidak kesal jika sedang seru main PUBG, eh tiba-tiba sinyal Wi-Fi lemah dan membuatmu jadi kalah.

Hal-hal seperti itu sangat mungkin terjadi pada saat sekarang ini. Apalagi zaman sekarang sudah banyak orang yang memasang jaringan WiFi di rumah masing-masing.

Penyebab sinyal WiFi lemah tapi dekat bisa terjadi karena beberapa hal, misalnya saja perangkat yang digunakan tidak support pada jaringan WiFi, koneksi WiFi yang terganggu, hingga gangguan kabel WiFi pada tower pemancar utama.

Apa Penyebab Sinyal WiFi Lemah Padahal Sinyal Penuh?

cara memperkuat sinyal wifi - penyebab wifi lemah
Source: The Nation Online

Buat kamu yang penasaran dengan penyebab sinyal WiFi lemah, berikut ini ada beberapa perkiraannya.

  • Kemungkinan pertama dari Wi-Fi lemah adalah jaringan radio Wi-Fi yang terganggu. Hal ini bisa terjadi kalau kamu meletakkan barang eletronik dengan jaringan yang menyerupai radio Wi-Fi dalam jarak yang cukup jauh.
  • Kemungkinan lainnya adalah tenaga dan jarak dari router Wi-Fi yang terlalu jauh.
  • Penyebab Wi-Fi lemah lainnya adalah jaringan yang sudah kelebihan muatan, atau dalam kasus ini adalah bandwidth. Jika bandwidth sudah mencapai batas maksimal, koneksi Wi-Fi pun pasti akan melambat atau mungkin bahkan terputus.
  • Terhubung dengan jaringan yang salah. Hal ini mungkin saja terjadi dalam router Wi-Fi . Jika router Wi-Fi sampai salah jaringan maka tentu sinyal Wi-Fi tidak akan terhubung.
  • Driver Wi-Fi perlu diperbaharui untuk mendapatkan sinyal Wi-Fi yang lebih kuat.

Setelah mengetahui penyebab Wi-Fi lemah, kira-kira bagaimana cara untuk memperkuat sinyal Wi-Fi lemah agar lebih stabil dan kencang?

Tips Memperkuat Sinyal WiFi Lemah yang Bisa Kamu Lakukan di Rumah

Untuk kamu yang sedang bingung mengatasi sinyal WiFi lemah, nah mungkin beberapa tips di bawah ini bisa membantu masalah kamu. Yuk, intip cara memperkuat sinyal WiFi lemah berikut ini!

1. Reboot router Wi-Fi

memperkuat sinyal wifi lemah
(Linksys.com)

Langkah pertama yang bisa kamu lakukan untuk memperkuat sinyal Wi-Fi lemah adalah reboot router atau menyala-ulang Wi-Fi berulang kali hingga sinyal membaik. Kamu bisa melakukan hal ini secara manual atau menggunakan aplikasi jika kamu meletakkan router Wi-Fi di tempat yang sulit dijangkau.

2. Ubah posisi router Wi-Fi

memperkuat sinyal wifi lemah
(carisinyal.com)

Hal selanjutnya yang bisa kamu lakukan untuk memperkuat sinyal Wi=Fi lemah adalah melihat posisi router Wi-Fi. Posisi router atau modem sangat berpengaruh pada kekuatan sinyal Wi-Fi. Tak hanya itu, kamu juga harus memperhatikan antena router agar tegak lurus. Kamu bisa mencoba untuk mendekatkan router Wi-Fi dengan perangkat yang kamu miliki seperti laptop atau smartphone.

Selain itu, kamu juga bisa memindahkan router ke tempat terbuka yang untuk memperkuat sinyal Wi-Fi yang lemah, seperti ke dekat jendela. Hal tersebut dilakukan karena semakin dekat jarak antara perangkat dengan router, maka akan semakin baik sinyal yang akan didapatkan.

3. Tambah perangkat tambahan WiFi Repeater

memperkuat sinyal wifi lemah
(jakartanotebook.com)

Buat kamu yang merasa wifi lemot padahal sinyal penuh, bisa dengan menambahkan alat penguat sinyal WiFi di kamar. Alat ini dapat kamu beli di e-commerce atau toko elektronik lainnya. Alat ini juga dapat digunakan sebagai WiFi extender agar sinyal WiFi lebih luas.

Wi-Fi repeater merupakan alat untuk menangkap sinyal Wi-Fi dari router dan kemudian akan memancarkan kembali sinyal tersebut menjadi lebih kuat. Biasanya, alat tambahan ini digunakan untuk memperkuat sinyal Wi-Fi lemah yang tidak bisa menjangkau seluruh ruangan. Kalau kamu menggunakan alat Wi-Fi repeater ini, maka sinyal Wi-Fi lemah yang kamu miliki akan menjadi lebih kuat dan menjangkau ruangan menjadi lebih luas.

4. Pindahkan barang-barang yang membuat sinyal WiFi lemah

memperkuat sinyal wifi lemah
(carisinyal.com)

Nah, tanpa sering kamu sadari, meletakkan barang-barang elektronik lainnya terlalu dekat dengan router Wi-Fi bisa juga membuat sinyal Wi-Fi lemah. Barang elektronik itu antara lain telepon wireless, microwave, dan monitor bayi.

FYI, apa pun benda yang berada dalam band 2.4 GHz kemungkinan besar akan mengganggu router 802.11 g/n single band. Oleh karena itu, sebaiknya kamu memindahkan perangkat elektronik lainnya dari router untuk mendapatkan sinyal Wi-Fi yang lebih baik.

5. Gunakan aplikasi penguat sinyal WiFi lemah

memperkuat sinyal wifi lemah
(tribunnews.com)

Cara memperkuat sinyal WiFi lemah selanjutnya adalah menggunakan aplikasi penguat sinyal Wi-Fi di smartphone kamu. Cara ini termasuk yang paling mudah untuk dilakukan. Kamu bisa memilih aplikasi penguat sinyal WiFi lemah di smartphone.

Hal yang harus kamu perhatikan adalah memilih aplikasi yang terpercaya. Kamu bisa melihat rating dan review untuk aplikasi tersebut sebelum mengunduh-nya.

3 Rekomendasi Aplikasi Penguat Sinyal WiFi

Nah, kalau kamu sedang cari aplikasi penguat sinyal WiFi yang tepercaya dan bagus, bisa coba lihat daftarnya di bawah ini, ya!

1. Master Key

Source: PinHome

Aplikasi penguat sinyal WiFi lemah ini bisa digunakan di ponsel Android atau iOS. Kamu bisa memaksimalkan kecepatan WiFi dengan aplikasi satu ini. Selain itu, fitur ini juga bisa untuk mengetahui kecepatan koneksi internet, lho.

Selain itu, Master Key juga mengklaim bahwa aplikasinya dapat menghemat penggunaan daya di ponsel. Uniknya lagi, aplikasi penguat sinyal WiFi ini dapat digunakan dalam 23 bahasa. Nggak ada salahnya untuk mencoba aplikasi satu ini. Langsung cari di App Store atau Ply Store, ya!

2. WiFi Analyzer

Source: Google Play

Kalau kamu cari aplikasi penguat sinyal WiFi yang gampang digunakan, maka bisa coba instal WiFi Analyzer. Terdapat fitur untuk memilih jaringan WiFi terbaik dan stabil. Selain itu, ada juga fitur pengoptimalan WiFi dari gangguan serta network analyzer.

Kerennya lagi, WiFi Analyzer memiliki fitur untuk mengoptimalkan saluran dan memperlihatkan WiFi tersembunyi. Nah, aplikasi WiFi Analyzer baru tersedia untuk Android saja. Mari kita tunggu untuk versi iOS-nya.

3. WiFi Doctor

Source: PinHome

Kalau kamu butuh aplikasi penguat WiFi lemot yang lengkap, coba instal WiFi Doctor, deh. Sama halnya dengan dokter medis, WiFi Doctor ini bisa “menyembuhkan” gangguan internet WiFi lemah. Beberapa fitur yang terdapat pada aplikasi WiFi Doctor adalah peningkatan super yang berfungsi untuk menghentikan aplikasi yang berada di latar belakang, serta mengoptimalkan jaringan.

Selain itu, ada juga pemeriksaan keamanan WiFi yang sangat membantu saat kamu sedang browsing di internet. Fitur satu ini juga bisa memblokir jaringan yang terindikasi berbahaya, lho.

Tips Mengembalikan Sinyal WiFi yang Hilang

Source: JalanTikus

Hilangnya sinyal WiFi bisa disebabkan oleh berbagai faktor, mulai dari masalah pada perangkat yang digunakan, router, atau bahkan gangguan dari lingkungan sekitar. Berikut adalah beberapa tips lengkap untuk mengembalikan sinyal WiFi yang hilang:

1. Pastikan perangkat yang kamu gunakan tidak bermasalah

Hal pertama yang perlu dilakukan adalah memastikan bahwa perangkat yang digunakan tidak bermasalah. Pastikan bahwa WiFi di perangkat tersebut diaktifkan dan tidak ada masalah dengan drivernya. Untuk memeriksa driver WiFi, kamu dapat membuka Device Manager di Windows atau System Preferences di macOS.

2. Restart router atau modem

Restart router atau modem juga dapat membantu mengembalikan sinyal WiFi yang hilang. Ini karena dengan melakukan restart dapat memperbaiki masalah kecil yang mungkin terjadi pada perangkat tersebut.

3. Ubah frekuensi WiFi

Router biasanya menawarkan dua frekuensi WiFi, yaitu 2,4 GHz dan 5 GHz. Frekuensi 2,4 GHz memiliki jangkauan yang lebih luas, tetapi kecepatannya lebih lambat daripada frekuensi 5 GHz. Kalau kamu mengalami masalah dengan sinyal WiFi di frekuensi 2,4 GHz, maka dapat mencoba beralih ke frekuensi 5 GHz.

4. Pindahkan router atau modem

Posisi router atau modem juga dapat mempengaruhi kualitas sinyal WiFi. Pastikan router atau modem ditempatkan di lokasi yang terbuka dan tidak terhalang oleh dinding atau benda lain. Kamu juga dapat mencoba memindahkan router atau modem lebih dekat ke perangkat yang digunakan.

5. Gunakan repeater WiFi

Jika kamu mengalami masalah dengan sinyal WiFi di ruangan yang jauh dari router atau modem, kamu dapat menggunakan repeater WiFi. Repeater WiFi berfungsi untuk memperkuat sinyal WiFi dari router atau modem.

6. Hubungi penyedia layanan internet

Apabila kamu telah mencoba melakukan semua solusi di atas dan sinyal WiFi masih belum kembali, tidak ada salahnya kamu menghubungi penyedia layanan internet (ISP) kamu. ISP kamu mungkin dapat membantu untuk mengatasi masalah tersebut.

ARTIKEL MENARIK LAINNYA:

Updated by Faniditya R.


Itulah beberapa cara memperkuat sinyal WiFi yang lemah yang bisa kamu lakukan sendiri di rumah. Jika sinyal Wi-Fi kamu masih lemah, mungkin sudah saatnya untuk mengganti provider Wi-Fi yang baru. 

Nah, kamu pernah mengalami susah sinyal WiFi saat di kamar nggak? Tulis pengalamanmu di kolom komentar, yuk!

Cari hunian yang nyaman dan estetik sekarang gampang. Tinggal buka aplikasi atau kunjungi website Rukita, perusahaan proptech penyedia hunian sewa jangka panjang tepercaya dan antiribet. Tersebar di berbagai kota di Indonesia, tinggal di Rukita dijamin nyaman banget, deh.

Cari kost dekat telkom universitykost dekat unairkost dekat ugmkost dekat binus alam suterakost dekat uikost dekat unj? Di Rukita semua ada dan lengkap untuk memudahkanmu, because you matter.

Sedangkan kalau kamu punya budget yang terbatas dan sedang mencari hunian harga ekonomis berfasilitas lengkap, bisa juga cek Infokost.id. Tersedia kost budget di beberapa kota di Indonesia dengan harga sewa murah!

Jangan lupa download aplikasi Rukita via Google Play Store atau App Store, bisa juga langsung kunjungi www.rukita.coFollow juga akun Instagram Rukita di @rukita_indoTwitter di @rukita_id, dan TikTok @rukita_id untuk berbagai info hunian terkini serta promo menarik.

Bagikan artikel ini