·6 November 2023

Mengulik Perjalanan Dewa 19 beserta Daftar Personelnya dari Masa ke Masa

·
5 minutes read
Mengulik Perjalanan Dewa 19 beserta Daftar Personelnya dari Masa ke Masa

Ternyata begini asal-usul nama Dewa 19 yang masih jarang diketahui. Yuk, cari tahu di sini!

Salah satu band legendaris di Indonesia yang masih aktif manggung hingga saat ini adalah Dewa 19. Mereka telah mengeluarkan banyak lagu yang begitu populer dan tetap enak didengar hingga sekarang. Meski sudah lebih dari 30 tahun hadir di industri musik Indonesia, kehadiran Dewa 19 selalu dinantikan para fansnya.

Selain itu, penggemar Dewa 19 di Indonesia jumlahnya juga sangat banyak yang sering disebut dengan ‘Baladewa’. Kalau kita melihat riwayatnya, Dewa 19 memiliki sejarah panjang dalam pendiriannya. Lalu, bagaimana perjalanan karier Dewa 19 di industri musik Indonesia hingga begitu populer di kalangan masyarakat? Yuk, cari tahu selengkapnya di sini!

BACA JUGA: 7 Artis yang Masuk Politik Tahun Ini | Siap Bertarung di Pemilu 2024!

Asal-usul Dewa 19

dewa 19

Source: liputan6.com

Grup musik ini terbentuk pada tanggal 26 Agustus 1986 di Surabaya, Jawa Timur. Ternyata, nama Dewa 19 sendiri memiliki fakta yang menarik.

Dalam hal ini, ternyata nama Dewa yang dimaksud adalah suatu akronim dari nama-nama pendiriannya, yaitu Dhani (keyboard, vokal), Erwin Prasetya (bass), Wawan Juniarso (drum), dan Andra Junaidi (gitar). Sementara itu, untuk angka 19 sendiri tercipta dari ketidaksengajaan lantaran umur mereka saat itu rata-rata masih berusia 19 tahun.

Perjalanan Dewa 19

dewa 19

Source: viva.co.id

Dewa 19 menjadi salah satu band populer yang memiliki banyak penggemar di Tanah Air. Walaupun cukup sukses di industri musik Indonesia, namun hal itu tidak sejalan dengan keharmonisan beberapa personelnya lantaran Dewa 19 harus mengalami pergantian beberapa personelnya dengan berbagai alasan.

Seperti yang diketahui sebelumnya, formasi awal dari Dewa 19 adalah Dhani, Erwin, Wawan, dan Andra. Saat Wawan keluar, mereka pun sempat berganti nama menjadi “Down Beat”. Namun, tidak lama setelahnya, Wawan kembali masuk dan mengajak Ari Lasso untuk bergabung.

Pada 1992, mereka akhirnya merilis album pertama dengan judul ‘19’. Sejumlah lagu populer dari album tersebut yaitu “Kangen” dan “Kita Tidak Sedang Bercinta Lagi”. Dua tahun berselang, Dewa 19 merilis album kedua mereka yang berjudul ‘Format Masa Depan’. Sayangnya, di tengah penggarapan album tersebut Wawan harus hengkang dan digantikan oleh personel baru.

Seiring berjalannya waktu, grup band legendaris asal Surabaya ini memang sempat beberapa kali gonta-ganti personel lagi. Sekitar tahun 2011, Once Mekel pun memutuskan hengkang sebagai vokalis Dewa 19 dan beralih menjadi penyanyi solo.

Pada akhirnya, Dewa 19 resmi dinyatakan bubar dan sesekali hanya menjadi proyek band reuni untuk sekadar nostalgia saja. Meski demikian, popularitas dari band ini tetap terjaga dan tak lekang oleh waktu. Hal ini dibuktikan oleh antusias yang ditunjukan para Baladewa ketika mereka menggelar konser nostalgia beberapa waktu lalu.

BACA JUGA: 25 Lagu Romantis Indonesia Sepanjang Masa, Cocok Buat Nembak Si Dia!

Daftar Personel Dewa 19 dari Masa ke Masa

Source: voi.id

Seperti yang kita ketahui, Dewa 19 telah bolak-balik ganti personel. Berikut daftar personel mereka dari masa ke masa yang perlu kamu tahu:

1. Formasi awal Dewa 19

Formasi awal Dewa merupakan akronim dari keempat personelnya yakni Dhani (keyboard, vokal), Erwin (bass), Wawan (drum), dan Andra (gitar).

2. Formasi tahun 1995-1997

Pada periode ini, formasi Dewa 19 di isi oleh Ari Lasso (vokal), Ahmad Dhani (keyboard), Andra Junaidi (gitar), Erwin Prasetya (bass), dan Wong Aksan (drum) yang akhirnya mengeluarkan karya dalam album “Pandawa Lima” di tahun 1997.

3. Formasi tahun 1998-1999

Pada periode ini, bisa dibilang Dewa 19 mengalami sejumlah persoalan hebat yang akhirnya harus tambal sulam personel. Setelah perilisan album “The Best of Dewa 19” pada tahun 1999, band asal Surabaya ini resmi hanya tinggal 2 orang personel saja. Pada akhirnya, Once Mekel direkrut menjadi vokalis baru untuk menggantikan Ari Lasso dan Tyo Nugros juga bergabung untuk mengisi posisi penabuh drum yang kosong.

4. Formasi tahun 2000-2007

Setelah sempat vakum, Dewa 19 kembali ke industri musik Indonesia dengan formasi barunya. Pada tahun 2000, mereka tampil dengan formasi Ahmad Dhani (keyboard), Andra Juanidi (gitar), Once Mekel (vokalis), dan Tyo Nugros (drummer).

2 tahun berselang, Erwin yang sempat hengkang kembali menjadi basis Dewa 19. Sayangnya, itu tidak berlangsung lama karena pada pertengahan tahun 2002, Yuke Sampurna yang merupakan mantan bassist dari The Groove, menggantikan posisinya.

5. Formasi tahun 2007-2011

Pada tahun 2007, Tyo Nugros memutuskan keluar dari band yang telah membesarkan namanya karena menderita sakit di bagian kakinya. Hal tersebut membuat dirinya tak bisa bermain drum untuk jangka waktu lama. Posisi drum pun kemudian diisi oleh Agung Yudha.

Empat tahun berselang, Once Mekel akhirnya juga mengumumkan keluar sebagai vokalis Dewa 19 karena ingin fokus menjadi penyanyi solo. Dewa 19 pun resmi dinyatakan bubar dan hanya menjadi proyek band reuni untuk nostalgia.

6. Personel Dewa 19 saat ini

Pada tahun 2022 lalu, Dewa 19 mengumumkan Marcello Tahitoe sebagai vokalis barunya dan Ari Lasso sebagai vokalis senior mereka. Formasi saat ini pun diisi oleh Ahmad Dhani, Ari Lasso, Andra Ramadhan, Yuke Sampurna, Agung Yudha, dan Ello. Sementara dalam beberapa konsernya, mereka juga sering berduet dengan penyanyi jebolan Indonesian Idol, Virzha.

ARTIKEL MENARIK LAINNYA:


Nah, itulah asal usul, perjalanan karier, hingga personel Dewa 19 dari masa ke masa yang perlu kamu ketahui. Meski sudah jarang tampil, karya-karya dari band legendaris ini selalu ada di hati para penggemarnya dan pencinta musik Indonesia. Kira-kira apa lagu favoritmu? Coba tulis di kolom komentar, yuk!

Cari hunian yang nyaman dan estetik sekarang gampang. Tinggal buka aplikasi atau kunjungi website Rukita, perusahaan proptech penyedia hunian sewa jangka panjang tepercaya dan antiribet. Tersebar di berbagai kota di Indonesia, tinggal di Rukita dijamin nyaman banget, deh.

Cari kost dekat telkom universitykost dekat unairkost dekat ugmkost dekat binus alam suterakost dekat uikost dekat unj? Di Rukita semua ada dan lengkap untuk memudahkanmu, because you matter.

Sedangkan kalau kamu punya budget yang terbatas dan sedang mencari hunian harga ekonomis berfasilitas lengkap, bisa juga cek Infokost.id. Tersedia kost budget di beberapa kota di Indonesia dengan harga sewa murah!

Jangan lupa download aplikasi Rukita via Google Play Store atau App Store, bisa juga langsung kunjungi www.rukita.coFollow juga akun Instagram Rukita di @rukita_indoTwitter di @rukita_id, dan TikTok @rukita_id untuk berbagai info hunian terkini serta promo menarik.

Bagikan artikel ini