13 Kue Khas Palembang yang Unik dan Lezat | Cocok untuk Camilan
Kue khas Palembang punya cita rasa yang unik dan lezat. Cocok juga untuk camilan!
Palembang, terletak di Provinsi Sumatera Selatan, mempunyai kuliner yang sangat dikenal oleh siapapun, yakni pempek. Namun, tidak hanya pempek saja, terdapat juga beberapa kue khas Palembang yang wajib kamu cicipi.
Beberapa kue Palembang ini sulit ditemukan di Jakarta, kecuali kamu punya kenalan asli Palembang. Nah, bila kamu berkunjung ke Bumi Sriwijaya ini, coba cari 10 kue khas Palembang yang wajib kamu cicipi.
Kira-kira apa saja makanan khas Palembang yang lainnya? Simak ulasan selengkapnya.
Baca juga: 14 Kue Khas Betawi dengan Bentuk dan Rasa Unik | Sudah Pernah Coba?
Makanan Khas Palembang yang Unik dan Lezat
Kue khas Palembang ada banyak ragam dan rasa. Kalau kamu di Palembang, pasti sering temui kue-kue ini. Berikut kue khas Palembang yang masih ada hingga saat ini:
1. Kue gandus
Orang-orang masih makan kue gandus saat acara adat maupun keagamaan di Palembang. Makanan ini memiliki tekstur lembut karena terbuat dari tepung beras.
Dengan topping ebi goreng, membuat cita rasanya yang gurih. Selain itu, warna putih kue gandus berfungsi sebagai simbol kebersihan hati dalam mempertahankan prinsip agama dan adat istiadat.
2. Kue lumpang
Kue Lumpang juga terbuat dari tepung beras dengan menggunakan campuran gula merah. Selain itu, kue khas Palembang ini memiliki bentuk mirip mangkok dan diisi dengan kelapa.
3. Kue khas Palembang: Pare
Jenis kue berikutnya adalah kue pare. Camilan khas Palembang ini direbus lalu dicampur dengan tepung tapioka dan campuran daun pandan. Bentuknya bulat, berwarna hijau, dan bercita rasa manis.
4. Kue mentu
Kue jenis ini terbuat dari tepung beras dengan campuran sagu dan santan yang di dalamnya terdapat udang ragu, bawang putih, dan jintan yang sudah ditumis.
Selain itu, kue mentu hampir sama dengan lemper isi ayam. Dengan campuran udang ragu membuat rasa kue ini menjadi gurih dan asin.
5. Kue klepon
Jajanan pasar khas Palembang ini termasuk jenis kue basah yang berisi gula merah dengan topping kelapa parut. Tekstur kue tradisional ini lembut, gurih, dan kenyal.
Baca juga: 7 Kue Khas Padang dengan Rasa Autentik dan Wajib Dicoba!
6. Kue khas Palembang: Gonjeng
Kue gonjeng terbuat dari beras yang mengembang yang sudah direndam. Dimasak dengan cara dipanggang sehingga cita rasanya gurih dan asin. Kue gonjeng hampir serupa dengan kue pukis khas Banyumas.
7. Kue jando beraes
Kue satu ini memiliki nama dan bentuk yang unik. Terbuat dari parutan kelapa dan tepung ketan yang diberikan warna putih pada bagian bawah dan merah pada bagian atas.
Cara masaknya adalah dengan dikukus. Kue jando beraes memiliki rasa yang manis dan gurih dari parutan kelapa.
8. Kue lapis
Kue lapis begitu digemari oleh masyarakat termasuk, tanpa terkecuali anak-anak. Selain itu, kue ini memiliki beberapa lapis dengan paduan warna yang berbeda dan dimasak dengan cara dikukus.
9. Kue khas Palembang: Bluder
Panganan ini merupakan kue legendaris. Merupakan warisan zaman kolonial Belanda, kue bluder berbentuk bulat seperti dorayaki.
10. Kue delapan jam
Belum sah rasanya bila membahas kue khas Palembang tanpa menyebutkan kue delapan jam. Kue yang biasanya muncul pada perayaan hari besar di kota asalnya ini bisa kamu coba nikmati di hari biasa.
Kamu bisa membelinya sekaligus untuk oleh-oleh atau snack saat berlibur di Palembang. Kue delapan jam ini memiliki rasa gurih dan legit. Sangat nikmat dan bertekstur lembut.
Baca juga: 7 Rekomendasi Makanan Khas Malaysia yang Lezat dan Bikin Nagih!
11. Kue srikaya
Lembut, legit, manis, beraroma pandan adalah rasa yang didapat bila kamu memakan kue srikaya. Kue satu ini cukup banyak disajikan di beberapa rumah makan khas Palembang seperti Pagi Sore atau pasar tradisional Cinde, Pasar Perumnas, Pasar Lemabang, maupun Pasar Plaju.
Bahan untuk membuatnya tak pakai tepung terigu, tetapi menggunakan telur, baik telur ayam maupun telur bebek, santan, gula pasir, daun suji, daun pandan, serta air. Kemudian bagian berwara putih, ada yang menggunakan ketan, ada pula yang menggunakan roti sebagai pengganti ketan. Ini semua tergantung selera.
12. Kue khas Palembang: Dadar jiwo
Dadar Jiwo adalah kue khas Palembang yang memiliki bagian kulit dan bagian isi. Bagian kulit dibuat dari tepung terigu, telur, air, garam, serta air kunyit.
Sedangkan bahan isi terbuat dari pepaya muda dan udang kering yang dibumbui dengan bawah merah, bawang putih, garam, serta lada.
13. Kue engkak ketan
Kue Engkak Ketan sekilas mirip Maksuba dan juga Lapis Legit. Padahal keduanya memiliki perbedaan. Pada Maksuba, garis-garis kue terlihat tak beraturan, sedangkan kue Engkak Ketan cukup rapi.
Bahan pembuatannya pun menggunakan tepung ketan, gula pasir, santan, susu kental manis, mentega, telur , dan vanili.
Artikel menarik lainnya:
- 12 Kuliner Khas Betawi Legendaris di Jakarta yang Harus Kamu Cicipi, Sedep Bener!
- 3 Taman di Jakarta Utara Cocok untuk Kabur dari Padatnya Ibukota
- Mengenal Kawasan Ekowisata Hutan Mangrove Jakarta: Lokasi, Harga Tiket dan Jam Operasional
Dari beberapa kue khas Palembang di atas, mana yang sering kamu temui dan belum pernah kamu coba? Semua rasa yang ditawarkan memiliki keunikan sendiri. Kalau kamu pecinta kuliner, wajib coba semua kue khas Palembang. Selamat mencoba!
Cari hunian yang nyaman dan estetik sekarang gampang. Tinggal buka aplikasi atau kunjungi website Rukita, perusahaan proptech penyedia hunian sewa jangka panjang tepercaya dan antiribet. Tersebar di berbagai kota di Indonesia, tinggal di Rukita dijamin nyaman banget, deh.
Cari kost dekat telkom university, kost dekat unair, kost dekat ugm, kost dekat binus alam sutera, kost dekat ui, kost dekat unj? Di Rukita semua ada dan lengkap untuk memudahkanmu, because you matter.
Sedangkan kalau kamu punya budget yang terbatas dan sedang mencari hunian harga ekonomis berfasilitas lengkap, bisa juga cek Infokost.id. Tersedia kost budget di beberapa kota di Indonesia dengan harga sewa murah!
Jangan lupa download aplikasi Rukita via Google Play Store atau App Store, bisa juga langsung kunjungi www.rukita.co. Follow juga akun Instagram Rukita di @rukita_indo, Twitter di @rukita_id, dan TikTok @rukita_id untuk berbagai info hunian terkini serta promo menarik.
Bagikan artikel ini