5 Obat Alergi Dingin Alami yang Efektif Membantu Mengatasi Biduran
Yuk, ketahui obat alami untuk alergi dingin ini!
Tak jarang kita menikmati suasana dingin dan sejuk yang terjadi di musim hujan. Namun, tak semua orang bisa menyukai udara dingin karena memiliki alergi.
Alergi dingin pada setiap orang bisa berbeda-beda. Namun, umumnya alergi dingin menimbulkan bentol atau ruam di kulit dengan rasa gatal yang luar biasa. Kondisi ini biasanya juga disebut dengan biduran.
Obat Alami untuk Alergi Dingin
Alergi dingin pada sebagian orang dapat sembuh atau hilang dengan sendirinya. Namun, tentu saja kondisi ini membuat nggak nyaman apalagi jika harus tetap beraktivitas.
Cara mengatasi alergi dingin salah satunya tentunya menghindari pemicu alergi dingin tersebut. Tak sempat membeli obat alergi dingin? Tenang, kamu bisa menggunakan obat alergi dingin alami yang mudah ditemukan di rumah.
1. Oatmeal
Selain sebagai santapan sehat, oatmeal juga bermanfaat sebagai obat alergi dingin alami, lho! Oatmeal memiliki kandunga antiinflamasi yang mampu membantu mengurangi rasa gatal akibat alergi dingin biduran.
Caranya, campurkanlah oatmeal dan air secukupnya, lalu oleskan pada tubuh saat mandi seperti masker. Setelah itu, bilaslah dengan bersih menggunakan air yan nggak terlalu panas atau hangat.
2. Lidah buaya
Obat alergi dingin alami selanjutlah adalah lidah buaya. Tanaman berdaging tebal ini mengandung senywa antiinflamasi yang cukup efektif membantu meredakan rasa gatal akibat alergi.
Caranya sangat mudah, cukup oleskan bagian daging lidah buaya pada area kulit yang mengalami alergi. Ulangilah secara rutin setiap hari agar penyembuhannya maksimal.
3. Cuka
Cuka merupakan salah satu obat alami alergi dingin yang murah dan mudah didapat. Cuka apel atau cuka masak dapat menjadi alternatif obat alami biduran yang cukup efektif.
Caranya: campurkan satu sendok makan air hangat dengan satu sendok teh cuka, kemudian oleskanlah ke area kulit yang mengalami alergi dengan tisu atau kapas.
Kamu juga bisa mencoba cara sesuai pengobatan tradisional Tiongkok, yaitu rebus tiga perempat cuka dengan seperempat cangkir gula merah, serta satu sendok makan jahe. Campurkan dengan air, lalu oleskan ke area alergi dan ulangi beberapa kali.
4. Minyak kelapa
Tak hanya baik untuk merawat rambut, minyak kelapa juga bisa menjadi obat alami alergi dingin. Minyak kelapa murni bersifat antiinflamasi, antibakteri, dan dapat membantu menyembuhkan ruam kulit akibat alergi atau biduran.
Meski begitu, hindarilah penggunaan ini jika kamu juga memiliki alergi kelapa. Lebih baik uji terlebih dahulu di area kulit yang nggak sensitif.Kamu bisa melanjutkannya jika memang tak ada reaksi buruk.
5. Daun jelatang
Cara mengobati alergi dingin secara alami yang terakhir adalah dengan daun jelatang. Daun yang juga disebut daun gatal ini memiliki antihistamin alami yang membantu mengatasi biduran.
Kamu bisa mengonsumsi kapsul jelatang sesuai dengan dosis yang direkomendasikan. Atau, mengonsumsi beberapa genggam daun jelatang kukus.
Jika kamu sudah mencoba obat alami alergi dingin di atas dan belum kian mereda, segeralah konsultasi ke dokter untuk penanganan tepat, ya! Apakah kamu punya rekomendasi obat alami biduran lainnya? Tuliskan di kolom komentar, yuk.
Cari kost di Jabodetabek dan Bandung dengan fasilitas eksklusif, strategis, dan harga sewa sesuai budget? Yuk, kost di Rukita! Kamu bisa klik tombol berikut untuk info selengkapnya, ya.
Agar mencari kost lebih seru dan mudah, yuk, gunakan aplikasi Rukita yang bisa kamu unduh di Play Store atau App Store. Bisa juga langsung hubungi Nikita (customer service Rukita) di +62 811-1546-477 atau kunjungi www.Rukita.co.
Jangan lupa follow Instagram Rukita di @Rukita_indo dan Twitter @Rukita_id supaya nggak ketinggalan diskon dan update terkini!
Bagikan artikel ini